Juventus Diklaim Tak Berani Pecat Massimiliano Allegri

Tidak ada tanda-tanda Juventus akan memecat Allegri dalam waktu dekat.
Taufik HidayatTaufik Hidayat - Jumat, 16 September 2022
Juventus Diklaim Tak Berani Pecat Massimiliano Allegri
Massimiliano Allegri (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Hasil minor yang diraih Juventus pada awal musim 2022-2023 tak membuat posisi Massimiliano Allegri rawan ancaman pemecatan. Hal ini menimbulkan pertanyaan besar di kalangan suporter Bianconeri.

Juventus memang mengawali musim baru dengan kurang meyakinkan. Si Nyonya Tua baru dua kali menang dari enam laga perdana Serie A 2022-2023.

Hasil ini membuat Juventus tercecer dari perburuan gelar juara. Leonardo Bonucci kini menempati peringkat kedelapan dengan raihan 10 poin.

Baca Juga:

Juventus Kalah Lagi, Del Piero Berikan Saran untuk Allegri

Juventus Kalah Dua Kali Beruntun di Liga Champions, Alarm Peringatan untuk Allegri?

Hasil Liga Champions: Juventus Kalah Lagi, Chelsea Tertahan di Stamford Bridge

Nasib lebih parah tersaji saat Juventus berlaga di Liga Champions. Raksasa Italia itu selalu kalah dari dua laga yang sudah dimainkan.

Juventus takluk 1-2 dari Paris Saint-Germain (PSG) dan Benfica. Kondisi ini mengancam peluang mereka untuk lolos ke fase gugur.

Suporter Juventus tampak frustrasi dengan kondisi yang dialami tim pujaannya. Desakan untuk memecat Allegri pun mulai ramai disuarakan.

Selain hasil yang mengecewakan, permainan Juventus asuhan Allegri juga jauh dari bagus. Tangan dingin pelatih berusia 55 tahun itu pun diragukan.

Jika bekerja di klub besar lain, pemecatan Allegri tidak akan menjadi kabar yang mengejutkan. Sikap tenang yang ditunjukkan manajemen Juventus menanggapi situasi ini justru sangat mengherankan.

Menurut Sky Sport Italia, ada alasan kuat Juventus tak mau terburu-buru memecat Allegri. Selain karena kondisi tim belum ideal karena banyak yang cedera, faktor biaya kompensasi yang besar juga menjadi pertimbangan utama.

Allegri menandatangani kontrak berdurasi empat tahun pada musim panas 2021. Ia menerima bayaran sebesar 9 juta euro per musim.

Memecat Allegri sekarang membuat Juventus harus mengeluarkan biaya kompensasi dalam jumlah besar. Hal ini tentu justru membuat neraca keuangan klub menjadi tidak stabil.

Meski begitu, bukan berarti petinggi Juventus diam saja. Tindakan nyata kabarnya siap diambil dalam waktu dekat.

Pihak klub berencana mendepak sejumlah staf kebugaran yang dibawa oleh Allegri. Kinerja mereka memang dipertanyakan seiring banyaknya kasus cedera pada awal musim ini.

Seperti diketahui, Allegri memang tidak bisa menurunkan susunan pemain terbaiknya sejak awal musim. Nama-nama seperti Paul Pogba, Manuel Locatelli, Adrien Rabiot, Wojciech Szczesny, Federico Chiesa dan Kaio Jorge harus absen karena cedera.

Mengganti staf kebugaran mungkin memang menjadi pilihan yang lebih realistis untuk diambil saat ini. Namun menarik menunggu sampai kapan petinggi Juventus bersabar dengan Allegri.

Juventus Massimiliano Allegri Breaking News
Ditulis Oleh

Taufik Hidayat

Agen rahasia yang menyamar jadi kuli tinta.
Posts

6.515

Berita Terkait

Italia
Incar Zion Suzuki, Inter Siap Saling Sikut dengan Milan
Inter Milan dan AC Milan dikabarkan siap bersaing ketat memburu kiper muda Parma, Zion Suzuki. Siapa yang akan menang dalam perebutan ini?
Johan Kristiandi - Rabu, 12 November 2025
Incar Zion Suzuki, Inter Siap Saling Sikut dengan Milan
Piala Dunia
Piala Dunia 2026 Menjadi yang Terakhir buat Cristiano Ronaldo
Megabintang Portugal Cristiano Ronaldo telah mengonfirmasi bahwa Piala Dunia 2026 akan menjadi yang terakhir baginya.
Yusuf Abdillah - Rabu, 12 November 2025
Piala Dunia 2026 Menjadi yang Terakhir buat Cristiano Ronaldo
Liga Indonesia
Garudayaksa FC Hajar Sriwijaya FC 7-2, Langkah Promosi ke Super League Makin Dekat
Garudayaksa FC berhasil menang telak 7-2 atas Sriwijaya FC, pada laga pekan ke-10 Championship Indonesia 2025/2026 di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Selasa (11/11) malam WIB.
Tengku Sufiyanto - Rabu, 12 November 2025
Garudayaksa FC Hajar Sriwijaya FC 7-2, Langkah Promosi ke Super League Makin Dekat
Timnas
Marselino Ferdinan Diproyeksikan Gabung Timnas U-22 di SEA Games 2025, Bagaimana Justin Hubner?
PSSI terus berkomunikasi dengan klub Marselino Ferdinan terkait peluang sang pemain tampil di SEA Games 2025.
Rizqi Ariandi - Rabu, 12 November 2025
Marselino Ferdinan Diproyeksikan Gabung Timnas U-22 di SEA Games 2025, Bagaimana Justin Hubner?
Italia
Belum Konsisten, AC Milan Diragukan Bisa Bersaing di Jalur Scudetto
Legenda AC Milan, Ruud Gullit, mengungkapkan dirinya ragu mantan klubnya mampu bersaing dalam perebutan Scudetto.
Yusuf Abdillah - Rabu, 12 November 2025
Belum Konsisten, AC Milan Diragukan Bisa Bersaing di Jalur Scudetto
Timnas
Nova Arianto Buka Suara Usai Timnas Indonesia U-17 Dipastikan Tersisih dari Piala Dunia U-17 2025
Timnas Indonesia U-17 gagal mengamankan satu tempat di babak 32 besar Piala Dunia U-17 2025.
Rizqi Ariandi - Rabu, 12 November 2025
Nova Arianto Buka Suara Usai Timnas Indonesia U-17 Dipastikan Tersisih dari Piala Dunia U-17 2025
Spanyol
Masa Depan di Barcelona Belum Jelas, Robert Lewandowski Buka Opsi Pensiun
Robert Lewandowski menyatakan akan menentukan langkah lebih lanjut tentang masa depannya berdasarkan kondisi fisik dan mentalnya.
Yusuf Abdillah - Rabu, 12 November 2025
Masa Depan di Barcelona Belum Jelas, Robert Lewandowski Buka Opsi Pensiun
Piala Dunia
Jadwal Lengkap Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Eropa: Siapa yang Akan Menyusul Inggris?
Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Eropa kembali bergulir pada 14 hingga 19 November dan menyajikan banyak pertandingan menarik.
Yusuf Abdillah - Rabu, 12 November 2025
Jadwal Lengkap Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Eropa: Siapa yang Akan Menyusul Inggris?
Italia
Persaingan Scudetto Berjalan Ketat, Tidak Mudah bagi AC Milan Meraih Titel Serie A
AC Milan memiliki sedikit keuntungan dari pertarungan merebutkan Scudetto, tapi persaingan musim ini juga berjalan ketat.
Arief Hadi - Selasa, 11 November 2025
Persaingan Scudetto Berjalan Ketat, Tidak Mudah bagi AC Milan Meraih Titel Serie A
Timnas
Timur Kapadze: Saya Bersedia Melatih Timnas Indonesia, Insya Allah
Timur Kapadze saat ini sedang free.
Tengku Sufiyanto - Selasa, 11 November 2025
Timur Kapadze: Saya Bersedia Melatih Timnas Indonesia, Insya Allah
Bagikan