Jurgen Klopp Tegas Nyatakan Tidak Ada yang Bisa Saingi Manchester City
BolaSkor.com - Manajer Liverpool, Jurgen Klopp, menilai Manchester City adalah tim terbaik saat ini. Tidak ada klub yang bisa bersaing dengan The Citizens.
Jurgen Klopp akan memimpin Liverpool ketika bertandang ke markas Manchester City pada laga lanjutan Premier League 2022-2023, di Stadion Anfield, Minggu (16/10). Bagi The Reds yang sedang tercecer di posisi 11 klasemen sementara, ini adalah saat yang tepat untuk memperbaiki.
Namun, Manchester City tentunya bukan lawan yang mudah dikalahkan. The Citizens bersaing di papan atas dengan hanya kalah satu poin dari sang pemuncak klasemen, Arsenal.
Jurgen Klopp tidak menampik jika memang benar Manchester City memiliki kekuatan di atas rata-rata. Apalagi, Man City juga memboyong Erling Haaland yang kian melengkapi.
Baca Juga:
Syarat Erling Haaland Bisa Samai Cristiano Ronaldo: 43 Gol Setiap Musim Selama 16 Tahun
Rekor Buruk Erling Haaland di Hadapan Liverpool
Resep Penampilan Trengginas Erling Haaland: Makan Jeroan Sapi dan Lasagna
"Anda tidak menyukai jawabannya dan Anda semua sudah memiliki jawabannya. Tidak ada yang bisa bersaing dengan Manchester City," ujar Klopp seperti dilaporkan Mirror.
Jurgen Klopp juga menyoroti kekuatan finansial milik Manchester City. Menurutnya, ketimpangan kian membuat Man City melesat sendirian.
"Anda memiliki tim terbaik di dunia dan mendatangkan penyerang terbaik dari bursa transfer. Tidak peduli berada biayanya, Anda hanya melakukannya," tambah manajer asal Jerman itu.
"Saya tidak tahu pakah Manchester City menyukainya. Tidak ada yang akan menyukainya. Anda telah mengajukan pertanyaan, tetapi sudah tahu jawabannya."
Liverpool tidak pernah meraih kemenangan dalam lima pertandingan terakhir melawan Manchester City di Premier League. Perinciannya adalah tiga imbang dan dua kalah. The Reds tidak pernah gagal menang dalam enam laga beruntun versus The Citizens.
Johan Kristiandi
17.695
Berita Terkait
Dewa United Banten FC Alihkan Fokus ke Super League 2025/2026, Jan Olde Sentil Liverpool
Pantau Perkembangan Ayyoub Bouaddi Sejak Lama, Manchester United Siapkan Proposal Penawaran
Jan Olde Percaya Diri Dewa United Banten FC Bisa Juara ACGL 2025/2026
Prediksi Susunan Pemain AC Milan vs AS Roma: Menanti Duet Leao dan Nkunku
Link Streaming AC Milan vs AS Roma, Senin 3 November 2025
Link Streaming Manchester City vs Bournemouth, Minggu 2 November 2025
Lini Belakang Krisis, Persebaya Surabaya Tetap Percaya Diri Menghadapi Persis Solo
Prediksi dan Statistik Barcelona vs Elche: Jangan Biarkan Madrid Melaju Sendirian
Prediksi dan Statistik Manchester City vs Bournemouth: Menantang Sang Kuda Hitam
Prediksi dan Statistik AC Milan vs AS Roma: Rossoneri Rawan Tergelincir