Joaquin Correa Selangkah Lagi Bergabung, Inter Bidik Satu Stiker Tambahan
BolaSkor.com - Inter Milan terus mencari pengganti Romelu Lukaku. Setelah hampir mendapatkan Joaquin Correa, Nerazzurri dikabarkan akan memburu striker lainnya, Gianluca Scamacca, dari Sassuolo.
Perburuan Inter Milan mendatangkan Joaquin Correa dari Lazio mendekati garis finis. Berdasarkan kabar yang beredar, kedua pihak sepakat dengan nilai transfer 30 juta euro plus bonus mencapai 1 juta euro.
Baca Juga:
Inter Milan di Antara Dua Pilihan, Berikut Perbandingan Belotti dengan Correa
Meski nantinya Correa bergabung, Inter belum akan berhenti mencari penyerang baru. Maklum, Inter ragu dengan kondisi fisik Alexis Sanchez.
Menurut kabar Calciomercato, penyerang yang membuat Inter jatuh hati adalah Gianluca Scamacca. Striker kelahiran 1999 itu punya agen yang sama dengan Correa, Alessandro Lucci.
Inter dikabarkan pengin memboyong mantan pemain Genoa itu dengan cara peminjaman plus opsi atau kewajiban tebus. Untuk meyakinkan Sassuolo, Inter akan memberikan tawaran tinggi hanya untuk meminjam striker kelahiran 1999 itu.
Sebelum mendatangkan Gianluca Scamacca, Inter terlebih dahulu harus melepas satu di antara striker yang ada. Kabarnya, pemain yang akan angkat kaki adalah Andrea Pinamonti. Jebolan akademi Inter itu dalam waktu dekat akan tes medis dan menyelesaikan kepindahannya ke Empoli. Inter dikabarkan membayar gaji Pinamonti sebanyak 50 persen.
Selain itu, dua striker muda Inter, Martin Satriano dan Eddie Salcedo juga punya peminat. Jika Satriano dikaitkan dengan Cagliari dan Crotone, Salcedo dikabarkan disukai Genoa.
Johan Kristiandi
17.763
Berita Terkait
Persaingan Scudetto Berjalan Ketat, Tidak Mudah bagi AC Milan Meraih Titel Serie A
Dikonfirmasi Fabrizio Romano, AC Milan Pantau Penyerang Strasbourg
Timur Kapadze: Saya Bersedia Melatih Timnas Indonesia, Insya Allah
Timnas Indonesia U-22 Dapat Kekuatan Tambahan Jelang SEA Games 2025, Tiga Pemain Diaspora Anyar Gabung Latihan
Jeda Internasional November, Max Allegri Punya 3 Isu yang Harus Dibenahi di AC Milan
Adellia Persembahkan Medali Emas Ke-4 Indonesia di Islamic Solidarity Games 2025
Depak Alfredo Vera, Madura United Datangkan Eks Asisten Alexandre Gama
Jadwal Pertandingan Timnas Argentina pada Jeda Internasional November 2025: Tantang Angola
Krisis Lini Depan, AC Milan Pertimbangkan Rekrut Striker West Ham
Benjamin Sesko Cedera Lutut, Ruben Amorim Bisa Meniru Taktik Mikel Arteta