Jelang Olimpiade Tokyo 2020, Jepang Berperang Menghadapi Virus Corona
BolaSkor.com - Menjelang Olimpiade Tokyo 2020, jepang tak hanya berpacu dengan penyelenggaraan, tetapi juga virus Corona yang menghantui wilayah Wuhan, China. Pemerintah Negeri Sakura berupaya keras agar virus Corona tidak menular saat ajang empat tahunan tersebut berlangsung.
Sejauh ini, virus Corona telah menjangkiti 600 orang di Wuhan. Tercatat, 25 orang dinyatakan meninggal akibat wabah tersebut.
“Kami harus berhati-hati mengenai penyakit menular yang mungkin muncul pada Olimpiade Tokyo," kata Kazuhiro Tateda, Presiden Asosiasi Penyakit Menular Jepang.
Baca Juga:
Lolos ke Babak Ketiga Australia Open 2020, Novak Djokovic Waspadai Lawannya dari Jepang
“Dalam acara massal seperti ini, risiko meningkat, di mana bakteri resisten bisa ditularkan lewat penyakit," sambungnya.
Virus Corona membuat laga kualifikasi tinju Olimpiade Tokyo 2020 yang seharusnya berlangsung di Wuhan tertunda. Pertandingan kualifikasi sepak bola wanita juga akhirnya dipindah ke Nanjing.
Sejauh ini, baru ada satu kasus virus Corona di Jepang. Namun, panitia Olimpiade Tokyo 2020 tak ingin mengambil risiko.
“Penanggulangan terhadap penyakit menular merupakan bagian penting dari rencana kami dalam menciptakan Olimpiade 2020 yang aman dan nyaman," pernyataan panitia Olimpiade Tokyo 2020.
Andhika Putra
8.253
Berita Terkait
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Chelsea vs Arsenal, Live Sebentar Lagi
Jordi Amat dan Maxwell Souza Jamin Persija Jadi Lebih Kuat Usai Kalah dari Persib
Era Baru Timnas Indonesia, Erick Thohir Ajak Semua Pihak Bersatu Dukung John Herdman
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Albacete vs Real Madrid, Live Sebentar Lagi
Lapangan Como vs AC Milan Diperlebar 1 Meter
Inter Milan Rekrut Bek Tengah Asal Kroasia yang Baru Berusia 18 Tahun
Kabar Terbaru Skuad Arsenal Jelang Bertamu ke Markas Chelsea: Banyak Pemain Meragukan
John Herdman Jamin Tak Bisa Diintervensi soal Pemilihan Pemain Timnas Indonesia
Cukup Satu Alasan untuk Mencoret Xabi Alonso dari Daftar Kandidat Manajer Manchester United
Bentrok dengan Pramusim Tim Eropa, Piala AFF 2026 Jadi Kesempatan Pemain Pelapis Timnas Indonesia