Jelang Chelsea Vs Liverpool: Wasit Hadirkan Kenangan Buruk The Blues
BolaSkor.com - Chelsea akan menjamu Liverpool pada pertandingan pekan keenam Premier League, Minggu (22/9). Kedua kubu ingin menuai hasil positif setelah menelan kekalahan di laga perdana Liga Champions.
Pada pertandingan yang digelar di Stamford Bridge akan dipimpin oleh wasit Michael Oliver. Bagi kubu tuan rumah ini bukanlah kabar yang menyenangkan.
Baca Juga:
3 Pemain Muda yang Mencuri Perhatian pada Jeda Internasional Maret 2019
Penantian Panjang Berakhir, Callum Hudson-Odoi Teken Kontrak Baru dengan Chelsea

Penunjukkan Oliver sebagai pengadil sontak menghadirkan kenangan buruk bagi pasukan asuhan Frank Lampard. Ya, buat suporter Chelsea, Oliver adalah kabar buruk.
Contoh teranyar adalah apa yang terjadi pada pertemuan terakhir melawan Liverpool di Premier League. Oliver adalah wasit kala Liverpool melibas Chelsea 2-0 di Stadion Anfield lewat gol Mohamed Salah dan Sadio Mane di babak kedua.
Kekhawatiran publik Chelsea atas penunjukan Oliver memang tidak muncul begitu saja. Melihat statistik, Liverpool memiliki catatan apik dalam laga yang dipimpin Oliver.
Dalam 10 pertandingan terakhir yang diwasiti Oliver, Liverpool tidak pernah merasakan kekalahan. Dari 10 laga itu termasuk saat melawan Manchester City, Manchester United, Arsenal, dan Tottenham Hotspur.
Bagaimana rapor pertandingan Chelsea dalam laga yang dipimpin Oliver? Musim lalu wasit berusia 34 tahun itu bertugas dalam lima laga Chelsea, empat di Premier League dan sekali Piala Liga. Dalam tiga laga yang belangsung di Stamford Bridge, Chelsea mencatat dua kemenangan dan sekali imbang.
Total, sejak bertugas pada 2012, Oliver sudah memimpin 34 laga Chelsea di semua kompetisi. Dari laga-laga tersebut Chelsea mencatat 18 kemenangan dan tujuh kali kalah.
Yusuf Abdillah
9.931
Berita Terkait
Hasil Serie A: Christopher Nkunku Cetak Gol Telat, AC Milan Imbang 1-1 di Fiorentina
Hasil Piala FA: Martinelli Hat-trick, Arsenal Hajar Portsmouth 4-1
Mauricio Souza Nilai Kartu Merah Bruno Tubarao Sudah Tepat, Tetapi Pertanyakan Ketegasan Wasit Terhadap Persib
Selebrasi Ice Cold Beckham Putra, Bojan Hodak: Untung Tidak Ada Fans Persija
Manchester United Pecat Ruben Amorim, Barcelona Ingin Permanenkan Marcus Rashford
Bawa Persib Tak Pernah Kalah dari Persija dan Juara Paruh Musim, Ini Kata Bojan Hodak
Link Streaming Inter Milan vs Napoli, Senin 12 Januari 2026
Lolos ke Putaran Keempat Piala FA, Manchester City Berambisi Sapu Bersih Gelar
Juventus Pertimbangkan Barter Pemain dengan AC Milan
Final Piala Super Spanyol: Xabi Alonso Siapkan Rencana untuk Redam Lamine Yamal