Jelang Bentrok, Pelatih Timnas Indonesia U-16 Merasa Arsitek Iran Lebih Diuntungkan
BolaSkor.com - Pelatih Timnas Indonesia U-16, Fakhri Husaini, merasa bahwa arsitek Iran, Abbas Chamanyan lebih diuntungkan jelang pertemuan di laga pertama Grup C Piala Asia U-16 2018 di Stadion Nasional Bukit Jalil, Kuala Lumpur, Jumat (21/9).
Hal ini berkaitan dengan pencarian data mengenai lawan yang akan dihadapi. Menurut Fakhri Husaini, Abbas Chamanyan bisa dengan mudah melihat permainan Timnas Indonesia U-16 melalui Youtube.
Mengingat laga Timnas Indonesia U-16 kerap disiarkan. Salah satunya ketika mengarungi Piala AFF U-16 2018.
"Mereka lebih banyak tahu tentang Indonesia dibanding saya," kata Fakhri Husaini.
Berbeda dengan laga Timnas Iran U-16 yang bahkan sulit ditemukan data pertandingannya. Apalagi rekaman pertandingan yang dijalani.
"Saya buta tentang Iran. Sementara puluhan penampilan kami ada di Youtube dan bisa dibuka," jelas Fakhri Husaini.
Meski begitu, Fakhri Husaini tak khawatir permainan Timnas Indonesia U-16 bisa diantisipasi. "Apa yang terjadi di lapangan bisa diatasi pemain. Sepak bola itu dinamis."
"Soal pencetak gol, saya pikir kami punya pemain lain, bukan hanya striker. Ada pemain lain yang bisa ketika striker mengalami kebuntuan," sambung Fakhri Husaini.
Frengky Aruan
15.464
Berita Terkait
Prediksi dan Statistik Albacete vs Real Madrid: Menanti Racikan Alvaro Arbeloa
Alasan Antoine Semenyo Bisa Langsung Gacor di Manchester City
Gagal Menang Beruntun, AC Milan Masih dalam Pacuan Scudetto
Dewa United Banten FC Datangkan Gelandang Malut United Vico Duarte
Profil Michael Carrick: Fans Newcastle, Penjaga Identitas Manchester United
Steve Holland Jadi Asisten Michael Carrick, Buka Jalan untuk Gareth Southgate?
Misi Alvaro Arbeloa: Bangkitkan Mental Juara Real Madrid
Resmi Gabung Barcelona, Joao Cancelo Tak Sabar Main di Camp Nou
Prediksi dan Statistik Chelsea vs Arsenal: Ujian Berat di Laga Kandang Pertama Liam Rosenior