Jadwal Liga Champions: Inter Vs Madrid dan Barcelona Disiarkan Televisi Nasional

Seejumlah klub bisa memeastikan kelolosannya ke babak 16 besar pada matchday keempat fase grup.
Taufik HidayatTaufik Hidayat - Selasa, 24 November 2020
Jadwal Liga Champions: Inter Vs Madrid dan Barcelona Disiarkan Televisi Nasional
Inter Milan vs Real Madrid (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Matchday keempat fase grup Liga Champions 2020-2021 akan digelar pada tengah pekan ini. Empat laga di antaranya bisa disaksikan langsung lewat saluran televisi nasional.

Lanjutan persaingan antar klub-klub elite Eropa akan dibuka dengan laga Rennes kontra Chelsea di Stade de la Route de Lorient, Rabu (25/11) pukul 00.55 dini hari WIB. Pertandingan ini akan disiarkan langsung oleh SCTV.

Laga kontra Rennes sangat krusial bagi Chelsea. Kemenangan bisa mengantar mereka ke babak 16 besar dengan catatan Sevilla juga menang atas Krasnodar pada waktu yang bersamaan.

Baca Juga:

Sembuh dari COVID-19, Mohamed Salah Menanti Izin UEFA untuk Comeback

Betapa Kesalnya Eks Striker Liverpool kepada Marcelo, Sampai Ingin Menendangnya

Sir Alex Ferguson Tak Suka Cara Manchester United Juarai Liga Champions 2008

Rennes vs Chelsea (BolaSkor.com)

Dua jam berselang, Barcelona juga bisa memastikan satu tiket ke fase gugur saat bertandang ke markas Dynamo Kiev di NSC Olimpiyskiy. Laga ini juga akan disiarkan oleh SCTV.

Namun hasil buruk di kompetisi domestik bisa mengganggu fokus Barcelona. Posisi Ronald Koeman sebagai pelatih juga akan kian tersudut andai Blaugrana kembali menelan kekalahan.

Sehari kemudian, pertandingan yang tak seru juga akan digelar. Inter Milan akan melakoni duel hidup mati saat menjamu Real Madrid di Giuseppe Meazza, Kamis (26/11) pukul 03.00 dini hari WIB.

Inter yang kini duduk di posisi juru kunci grup B harus meraih kemenangan untuk menjaga peluang lolos ke 16 besar. Tim asuhan Antonio Conte itu tentu tidak ingin dua kali beruntun terlempar ke Liga Europa.

Masalahnya, performa Inter di Liga Champions musim ini masih angin-anginan. Dari tiga laga yang sudah dijalani, Nerazzurri belum meraih kemenangan.


Jadwal lengkap matchday keempat fase grup Liga Champions 2020-2021:

Rabu, 25 November 2020

00:55 Rennes vs Chelsea (live SCTV)
00:55 Krasnodar vs Sevilla (Vidio)
03:00 Lazio vs Zenit (Vidio)
03:00 Dortmund vs Club Brugge (Vidio)
03:00 Dynamo Kyiv vs Barcelona (live SCTV)
03:00 Juventus vs Ferencvaros (Vidio)
03:00 PSG vs RB Leipzig (Vidio)
03:00 Manchester United vs Istanbul Basaksehir (Vidio)


Kamis, 26 November 2020

00:55 Monchengladbach vs Shakhtar Donetsk (Vidio)
00:55 Olympiakos vs Manchester City (live SCTV)
03:00 Bayern Munchen vs Salzburg (Vidio)
03:00 Atl Madrid vs Lokomotiv Moskow (Vidio)
03:00 Inter Milan vs Real Madrid (live SCTV)
03:00 Marseille vs FC Porto (Vidio)
03:00 Ajax vs Midtjylland (Vidio)
03:00 Liverpool vs Atalanta (Vidio)

Liga Champions Inter Milan Real Madrid Barcelona Jadwal Breaking News
Ditulis Oleh

Taufik Hidayat

Agen rahasia yang menyamar jadi kuli tinta.
Posts

6.514

Berita Terkait

Liga Indonesia
Bikin Madura United Mati Kutu, Persija Awali Putaran Kedua dengan Meyakinkan
Persija mengalahkan Madura United 2-0 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Jumat (23/1). Dua gol Macan Kemayoran dilesakkan dari titik putih.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 24 Januari 2026
Bikin Madura United Mati Kutu, Persija Awali Putaran Kedua dengan Meyakinkan
Liga Indonesia
Dikenal Pemain Serbabisa, Shayne Pattynama Bisa Bantu Persija
Shayne Pattynama adalah pemain serbabisa yang dapat bermain sebagai bek kiri, sayap kiri, hingga gelandang bertahan.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 24 Januari 2026
Dikenal Pemain Serbabisa, Shayne Pattynama Bisa Bantu Persija
Liga Indonesia
Penilaian Mauricio Souza soal Debut Alaeddine dan Fajar bersama Persija Jakarta
Fajar Fathurrahman dan Alaeddine Ajaraie mencatatkan debut untuk Persija Jakarta. Keduanya main di babak kedua saat Persija menjamu Madura United, Jumat (23/1).
Rizqi Ariandi - Sabtu, 24 Januari 2026
Penilaian Mauricio Souza soal Debut Alaeddine dan Fajar bersama Persija Jakarta
Bulu Tangkis
Hasil Indonesia Masters 2026: 6 Wakil Indonesia Amankan Tempat di Semifinal
Satu tiket ke partai puncak Indonesia Masters 2026 sudah diamankan oleh wakil tuan rumah di sektor ganda putra.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 24 Januari 2026
Hasil Indonesia Masters 2026: 6 Wakil Indonesia Amankan Tempat di Semifinal
Hasil akhir
Hasil Serie A: Sempat Tertinggal Dua Gol, Inter Milan Hajar Pisa 6-2
Inter Milan makin mantab di puncak klasemen Serie A setelah mencatat kemenangan telak 6-2 atas Pisa di Giuseppe Meazza, Sabtu (24/1).
Yusuf Abdillah - Sabtu, 24 Januari 2026
Hasil Serie A: Sempat Tertinggal Dua Gol, Inter Milan Hajar Pisa 6-2
Berita
Mills Jalin Kolaborasi Strategis dengan Shin Tae-yong Academy
Mills resmi menjalin kerja sama dengan Shin Tae-yong Academy. Kerja sama ini berdurasi satu tahun.
Rizqi Ariandi - Jumat, 23 Januari 2026
Mills Jalin Kolaborasi Strategis dengan Shin Tae-yong Academy
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Persija Jakarta Kalahkan Madura United 2-0 di GBK
Dua gol kemenangan Persija dicetak melalui tendangan penalti.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 23 Januari 2026
Hasil Super League 2025/2026: Persija Jakarta Kalahkan Madura United 2-0 di GBK
Timnas
Pemain Diaspora Timnas Indonesia Banjiri Super League, John Herdman Beri Dukungan
Pelatih Timnas Indonesia, John Herdman, mendukung para pemain diaspora jika melanjutkan kariernya di Super League.
Rizqi Ariandi - Jumat, 23 Januari 2026
Pemain Diaspora Timnas Indonesia Banjiri Super League, John Herdman Beri Dukungan
Inggris
Berada di Jalur Quadruple, Arsenal Bisa Lalui Pencapaian Manchester United-nya Sir Alex Ferguson
Pandit sepak bola, Jamie Carragher, dukung Arsenal untuk mengukir sejarah musim ini dan melalui pencapaian Manchester United era Sir Alex Ferguson.
Arief Hadi - Jumat, 23 Januari 2026
Berada di Jalur Quadruple, Arsenal Bisa Lalui Pencapaian Manchester United-nya Sir Alex Ferguson
Timnas
Kelme Juga Jadi Apparel Resmi Timnas Futsal Indonesia
Kelme nantinya tak cuma memproduksi apparel buat timnas sepak bola, tapi juga Timnas Futsal Indonesia.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 23 Januari 2026
Kelme Juga Jadi Apparel Resmi Timnas Futsal Indonesia
Bagikan