Jadwal Lengkap Timnas Indonesia U-22 di SEA Games 2023: Garuda Muda Tampil di Laga Pembuka


BolaSkor.com - Panitia lokal SEA Games 2023 Kamboja (CAMSOC) merilis jadwal pertandingan sepak bola putra yang dimulai pada 29 April.
Partai pembuka mempertemukan Timnas Indonesia U-22 dengan Filipina dari Grup A. Pertandingan akan digelar di Stadion Nasional atau yang dinamai juga Stadion Olimpiade Phnom Penh mulai pukul 16.00 WIB.
Setelah laga itu baru tuan rumah Kamboja yang bertanding. Kamboja menjamu Timor Leste di venue yang sama, yaitu Stadion Nasional pada pukul 19.00 WIB.
Adapun Timnas Indonesia U-22 baru kembali bertanding pada Kamis (4/5) menghadapi Myanmar. Laga ini digelar sehari sebelum Opening Ceremony SEA Games 2023 Kamboja yang berlangsung Jumat (5/5).
Baca Juga:
Persiapan SEA Games 2023, Pemain Timnas Indonesia U-22 Terancam Dicoret jika Keluyuran
CdM SEA Games 2023 Lihat Aura Optimisme Timnas U-22 Tuntaskan Dahaga Medali Emas
Timnas Indonesia U-22 Mulai Latihan Taktik, Indra Sjafri Berharap Pemain Cepat Beradaptasi
Setelah upacara pembukaan, Timnas Indonesia U-22 punya waktu sehari untuk persiapan sebelum menghadapi Timor Leste pada Minggu (7/5). Pertandingan ini juga dihelat di Stadion Nasional.
Di laga pamungkas, Timnas Indonesia U-22 ditantang oleh tuan rumah Kamboja. Pertandingan ini digelar pada Rabu (10/5) mulai pukul 19.00 WIB.
Nantinya dua tim terbaik dari Grup A berhak melaju ke babak semifinal. Dua tim semifinalis lainnya akan diisi oleh juara dan runner-up Grup B yang berisikan juara bertahan Vietnam, Thailand, Malaysia, Singapura, dan Laos.
Berikut Jadwal pertandingan Timnas Indonesia U-22 di SEA Games 2023:
Timnas Indonesia U-22 Vs Filipina, Stadion Nasional, Sabtu (29/4), pukul 16.00 WIB
Timnas Indonesia U-22 Vs Myanmar, Stadion Nasional, Kamis (4/5), pukul 16.00 WIB
Timor Leste Vs Timnas Indonesia U-22, Stadion Nasional, Minggu (7/5), pukul 16.00 WIB
Kamboja Vs Timnas Indonesia U-22, Stadion Nasional, Rabu (10/5), pukul 19.00 WIB
Rizqi Ariandi
7.256
Berita Terkait
Jordi Amat Bicara soal Terdepaknya Patrick Kluivert sampai Pelatih Baru Timnas Indonesia

Terinspirasi Carlo Ancelotti di Brasil, Xabi Alonso Buka Peluang Ubah Posisi Vinicius Junior

Hasil Super League 2025/2026: Arema FC Bungkam PSM, Bali United Menang di Kandang Persijap

Thom Haye Makin Percaya Diri Bermain bersama Persib Bandung

Laga Persis Solo Lawan Malut United Berpotensi Tentukan Nasib Peter de Roo

Live Sebentar Lagi, Cara Menonton dan Link Streaming Liverpool vs Manchester United

Manchester City Tidak Bisa Hanya Mengandalkan Erling Haaland

Hasil Serie A: Bekuk Juventus 2-0, Como Akhiri Puasa 73 Tahun

Ruben Amorim Masih Jadikan Bruno Fernandes Algojo Penalti Manchester United

Link Streaming Getafe vs Real Madrid, Senin 20 Oktober 2025
