Jadi Waketum PSSI, Zainudin Amali Mundur dari Jabatan Menpora?

Zainudin Amali bersanding dengan Ratu Tisha di posisi Waketum PSSI.
Rizqi AriandiRizqi Ariandi - Jumat, 17 Februari 2023
Jadi Waketum PSSI, Zainudin Amali Mundur dari Jabatan Menpora?
Zainudin Amali, Erick Thohir, dan Ratu Tisha akan memimpin PSSI dalam empat tahun ke depan. (PSSI)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Zainudin Amali terpilih menjadi Wakil Ketua Umum PSSI periode 2023-2027 dalam Kongres Luar Biasa Pemilihan yang berlangsung di Hotel Shangri-La, Jakarta, Kamis (16/2). Lalu bagaimana dengan jabatannya sebagai Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia?

"Saya akan segera melapor ke Pak Presiden (Joko Widodo). Tunggu saja satu atau dua hari. Tunggu keputusan Presiden," kata Zainudin Amali.

Zainudin Amali awalnya terpilih sebagai Waketum PSSI bersama dengan Yunus Nusi. Namun, adanya kekeliruan dalam penghitungan suara membuat pemilihan diulang.

Hasilnya, Ratu Tisha dan Yunus Nusi menjadi pemenang. Ratu Tisha mendapat 54 suara, diikuti Yunus Nusi (53) dan Zainudin Amali (44).

Drama kemudian terjadi. Yunus Nusi memilih untuk mengundurkan diri usai terpilih dan menyerahkan posisinya kepada Zainudin Amali sebagai peraih suara terbanyak ketiga.

Baca Juga:

Berikut Daftar Exco PSSI Periode 2023-2027 di Bawah Komando Erick Thohir

Yunus Nusi Mundur, Menpora Zainudin Amali Temani Ratu Tisha di Waketum PSSI

Mundur dari Waketum PSSI, Yunus Nusi Klaim demi Masa Depan Sepak Bola

Keputusan itu disetujui peserta KLB. Pada akhirnya, Zainudin Amali bersama Ratu Tisha yang menjadi Waketum PSSI mendampingi ketum terpilih, Erick Thohir.

"Posisi saya itu sebagai Waketum sehingga kita menjalankan apa yang menjadi visi-misi Ketum. Waketum dan Exco tidak ada visi dan misi. Satu, hanya membantu Ketum menjalankan visi-misinya," tutur Zainudin Amali.

Adapun dari 12 anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI 2023-2027, setengahnya diisi wajah baru, di antaranya ada Eko Setiawan, Muhammad, Rudi Yulianto, Sumardji, Arya Mahendra Sinulingga dan Khairul Anwar.

Lalu enam lainnya merupakan Exco petahana yang kembali terpilih, yakni Endri Erawan, Juni A Rachman, Vivin Cahyani Sungkono, Pieter Tanuri, Ahmad Riyadh dan Hasnuryadi Sulaiman.

Pssi Menpora Zainudin Amali KLB PSSI Breaking News
Ditulis Oleh

Rizqi Ariandi

Menjadi jurnalis sejak 2016. Pernah meliput Asian Games 2018, SEA Games 2023, dan Piala Dunia U-17 2023
Posts

7.344

Berita Terkait

Liga Indonesia
Ryo Matsumura dan Rayhan Hannan Belum Akan Comeback saat Persija Lawan Arema FC
Persija juga tidak akan diperkuat Gustavo Almeida.
Rizqi Ariandi - Kamis, 06 November 2025
Ryo Matsumura dan Rayhan Hannan Belum Akan Comeback saat Persija Lawan Arema FC
Spanyol
Lini Pertahanan Barcelona Rapuh, Hansi Flick Ngotot Pertahankan Filosofi
Meski terlihat rapuh, Hansi Flick menegaskan masalah dari Barcelona bukan hanya di lini pertahanan.
Yusuf Abdillah - Kamis, 06 November 2025
Lini Pertahanan Barcelona Rapuh, Hansi Flick Ngotot Pertahankan Filosofi
Liga Indonesia
Persija Belum Dapat Kepastian Main di Jakarta atau Tidak Lawan Persik dan PSIM Bulan Ini
Persija kembali terancam jadi tim musafir.
Rizqi Ariandi - Kamis, 06 November 2025
Persija Belum Dapat Kepastian Main di Jakarta atau Tidak Lawan Persik dan PSIM Bulan Ini
Italia
Inter Milan Cuma Menang Tipis, Cristian Chivu Gagal Tularkan Mentalitas yang Tepat
Inter Milan hanya memetik kemenangan tipis 2-1 saat menjamu Kairat Almaty pada laga lanjutan Liga Champions di Giuseppe Meazza.
Yusuf Abdillah - Kamis, 06 November 2025
Inter Milan Cuma Menang Tipis, Cristian Chivu Gagal Tularkan Mentalitas yang Tepat
Timnas
Erick Thohir Ungkap Ada 5 Nama yang Dibidik Jadi Pelatih Timnas Indonesia
Namun, Erick Thohir tidak membocorkan nama-nama pelatih tersebut.
Rizqi Ariandi - Kamis, 06 November 2025
Erick Thohir Ungkap Ada 5 Nama yang Dibidik Jadi Pelatih Timnas Indonesia
Lainnya
Drawing Piala Asia Futsal 2026 Tempatkan Indonesia Satu Grup dengan Irak hingga Korea Selatan
Piala Asia Futsal 2026 akan berlangsung di Indonesia Arena dan Jakarta International Velodrome.
Rizqi Ariandi - Kamis, 06 November 2025
Drawing Piala Asia Futsal 2026 Tempatkan Indonesia Satu Grup dengan Irak hingga Korea Selatan
Klasemen
Klasemen Super League 2025/2026 hingga Pekan 11: Borneo FC Sempurna, Persija dan Persib Menguntit
Persaingan di papan bawa juga sangat ketat.
Rizqi Ariandi - Kamis, 06 November 2025
Klasemen Super League 2025/2026 hingga Pekan 11: Borneo FC Sempurna, Persija dan Persib Menguntit
Inggris
Cetak Gol Ke-20 di Liga Champions, Phil Foden Pantas Dipanggil Kembali ke Timnas Inggris
Dalam kemenangan 4-1 Manchester City atas Borussia Dortmund pada lanjutan Liga Champions, Phil Foden muncul sebagai bintang dengan menyumbang dua gol.
Yusuf Abdillah - Kamis, 06 November 2025
Cetak Gol Ke-20 di Liga Champions, Phil Foden Pantas Dipanggil Kembali ke Timnas Inggris
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung Selangor FC vs Persib Bandung di AFC Champions League Two 2025/2026 6 November 2025
Selangor FC menjamu Persib Bandung di MBPJ Stadium, Selangor, Malaysia, Kamis (6/11) pukul 19.15 WIB.
Tengku Sufiyanto - Kamis, 06 November 2025
Jadwal Siaran Langsung Selangor FC vs Persib Bandung di AFC Champions League Two 2025/2026 6 November 2025
Liga Champions
Chelsea Imbang di Azerbaijan, Enzo Maresca: Perbedaan Besar Ada di Kotak Penalti
Enzo Maresca memberikan penilaian terhadap penampilan Chelsea yang ditahan imbang 2-2 oleh Qarabag.
Yusuf Abdillah - Kamis, 06 November 2025
Chelsea Imbang di Azerbaijan, Enzo Maresca: Perbedaan Besar Ada di Kotak Penalti
Bagikan