Ingin Jadi Bagian Sejarah Juventus, Alex Sandro Perpanjang Kontrak
BolaSkor.com - Bek Juventus, Alex Sandro, mengungkapkan alasan memperpanjang kontrak. Sandro mengaku berharap bisa masuk ke dalam catatan sejarah La Vecchia Signora.
Juventus sepakat memperpanjang masa bakti Alex Sandro beberapa hari lalu. Bek asal Brasil itu akan bertahan di Turin setidaknya hingga 30 Juni 2023.
Keputusan tersebut sekaligus menutup peluang Chelsea dan Manchester United untuk mendatangkan Alex Sandro. Sang bek memilih untuk bertahan di Turin.
Baca Juga:
Skor Paling Sempurna dalam Sepak Bola Versi Kiper Juventus
Juventus Siap Kontrak Aaron Ramsey dengan Gaji Rp 165 Miliar per Tahun
"Para pendukung Juventus dapat memastikan seorang pemain akan memberikan segalanya untuk meraih kemenangan. Hal itu yang dikatakan Alex Sandro ketika bergabung pada 2015," tulis pernyataan resmi klub.
"Tidak ada kata-kata yang lebih tepat untuk bek asal Brasil tersebut. Alex Sandro telah memperpanjang komitmen dengan Juventus hingga 2023," lanjut pernyataan tersebut.
Rupanya, perbincangan dengan presiden klub, Andrea Agnelli, menjadi alasan Alex Sandro bertahan di Juventus. Agnelli meyakinkan Sandro untuk menjadi bagian dari sejarah klub.
"Ketika seorang pesepak bola memperpanjang kontrak, artinya dia percaya dengan klub. Dia percaya dengan pelatih, presiden, dan klubnya," tutur Alex Sandro kepada Corriere di Torino.
"Intinya, saya merasa sangat bahagia. Saya akan tinggal di Turin untuk beberapa tahun ke depan. Saya memperpanjang kontrak karena bahagia berada di Juventus."
"Saya berbicara dengan presiden Andrea Agnelli dan mengetahui ke mana tujuan klub ini. Saya ingin menjadi bagian dari sejarah Juventus," Alex Sandro melanjutkan.
Budi Prasetyo Harsono
5.618
Berita Terkait
Hasil Super League 2025/2026: Persik Menang atas Semen Padang, PSBS Biak Raih 3 Poin
Alasan di Balik Pemangkasan Hukuman Cristiano Ronaldo Terungkap, FIFA Panjat Sosial
Buat Kejutan di Australia Open 2025, Raymond/Joaquin Siap Naik Kelas
AC Milan Ingin Rekrut Ujung Tombak Borussia Dortmund pada Tengah Musim Ini
Daftar Resmi 23 Pemain Timnas Indonesia U-22 untuk SEA Games 2025
Suporter Persija Bakal Penuhi SUGBK, Pelatih PSIM Merasa Tertantang
PSG Tantang Barcelona dalam Perburuan Marcus Rashford, Manchester United Diuntungkan
Persija Jakarta Ingin Kalahkan PSIM demi Bikin The Jakmania Bahagia
Pertemuan Arne Slot dan Liverpool Berakhir, Ultimatum Pemecatan Dilontarkan
Pemain yang Paling Sering Tampil Bersama Lionel Messi, Nomor Satu Bukan dari Timnas Argentina