HUT ke-34, Arema FC Gelar Bakti Sosial hingga Turnamen

Arema FC meniadakan konvoi.
Frengky AruanFrengky Aruan - Minggu, 01 Agustus 2021
HUT ke-34, Arema FC Gelar Bakti Sosial hingga Turnamen
Manajemen Arema FC. (Instagram Arema FC)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Arema FC membeberkan daftar susunan acara yang akan digelar dalam memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) klub, 11 Agustus mendatang. Tahun 2021 ini, Arema memasuki usia 34.

Atmosfer HUT akan terasa sejak awal bulan ini. Ditandai dengan peluncuran logo khusus bertema Solidarity, dalam peringatan ke-34 tahun pada Minggu (1/8) siang.

Namun, pihak klub memastikan bahwa hampir semua acara akan dilakukan secara virtual. Hal ini sebagai upaya untuk menyesuaikan situasi pandemi sekaligus menerapkan protokol kesehatan.

Baca Juga:

Wejangan Tony Sucipto untuk Pemain Muda Persija

Cara Robert Alberts Pantau Skuat Persib Selama Liburan

"Oleh karena itu, kami tidak adakan konvoi yang selama ini digelar Aremania tepat pada 11 Agustus (tanggal lahir klub) nanti," ucap Media Officer Arema FC, Sudarmaji.

"Sebagai gantinya, kami menyusun sejumlah acara secara virtual. Ada khataman Al-Qur'an, peluncuran museum, bus dan Jersey, hingga konser musik virtual yang tengah kita matangkan," imbuhnya.

Arema FC juga tak melupakan kegiatannya dalam bakti sosial. Hal ini bertujuan untuk meringankan beban publik Malang Raya yang turut terdampak pandemi covid-19.

"Setiap harinya, ada 3 sampai 4 panti asuhan yang akan kami kunjungi. Lalu ada pemberian bantuan kepada Aremania yang terdampak pandemi. Kemudian ada pembagian 1987 masker di 11 titik Malang Raya," ungkap Sudarmaji.

Sedangkan pada kegiatan sepak bola, Arema FC berencana menutup rangkaian HUT klub melalui gelaran turnamen.

"Turnamen yang cukup bergengsi bagi sepak bola putri. Bertajuk Arema Solidarity Women berjalan 3 hari pada akhir Agustus nanti," pungkasnya. (Laporan Kontributor Bimaswara Dumugi/Malang)

Arema FC Liga 1 Breaking News
Ditulis Oleh

Frengky Aruan

Posts

15.464

Berita Terkait

Inggris
Marc Guehi Bergabung, Manchester City Bisa Bikin Tim Bertabur Bintang dari Pemain yang Baru Direkrut
Manchester City dikabarkan semakin dekat mendatangkan Marc Guehi. Jika terealisasi, The Citizens bisa menyusun starting XI bertabur bintang dari para pemain yang direkrut dalam setahun terakhir. Simak ulasan lengkapnya!
Johan Kristiandi - Sabtu, 17 Januari 2026
Marc Guehi Bergabung, Manchester City Bisa Bikin Tim Bertabur Bintang dari Pemain yang Baru Direkrut
Italia
Breaking News: Presiden Fiorentina, Rocco Commisso Meninggal pada Usia 76 Tahun
Kabar duka datang dari Italia. Presiden dan pemilik Fiorentina, Rocco Commisso, meninggal dunia pada usia 76 tahun setelah menjalani perawatan medis panjang. Simak pernyataan resmi klub dan perjalanan Commisso bersama La Viola.
Johan Kristiandi - Sabtu, 17 Januari 2026
Breaking News: Presiden Fiorentina, Rocco Commisso Meninggal pada Usia 76 Tahun
Prediksi
Prediksi dan Statistik Real Madrid vs Levante: Momentum Kebangkitan
Real Madrid bertekad bangkit saat menjamu Levante di Santiago Bernabéu. Simak prediksi skor, statistik pertemuan, kondisi tim, dan peluang kemenangan Los Blancos di LaLiga.
Johan Kristiandi - Sabtu, 17 Januari 2026
Prediksi dan Statistik Real Madrid vs Levante: Momentum Kebangkitan
Bulu Tangkis
Hasil India Open 2026: Jojo Melangkah Lebih Jauh, Putri KW Terhenti
Jonatan Christie akan hadapi lawan tangguh di semifinal India Open 2026.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 17 Januari 2026
Hasil India Open 2026: Jojo Melangkah Lebih Jauh, Putri KW Terhenti
Lainnya
Peran CdM Bayu Priawan Sangat Krusial dalam Persembahan 91 Emas Indonesia di SEA Games 2025
Peran CdM tidak bersifat seremonial semata, melainkan mencakup fungsi manajerial, koordinatif, hingga pengambilan keputusan strategis di lapangan.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 17 Januari 2026
Peran CdM Bayu Priawan Sangat Krusial dalam Persembahan 91 Emas Indonesia di SEA Games 2025
Lainnya
Hadapi Electric, Bandung bjb Tandamata Siapkan Banyak Opsi Racikan Strategi Sang Pelatih
Saksikan, pertandingan Bandung bjb Tandamata melawan Jakarta Electric PLN hari ini.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 17 Januari 2026
Hadapi Electric, Bandung bjb Tandamata Siapkan Banyak Opsi Racikan Strategi Sang Pelatih
Prediksi
Prediksi dan Statistik Udinese vs Inter Milan: Pantang Ulangi Kesalahan Serupa
Inter Milan wajib bangkit saat bertandang ke markas Udinese demi menjaga jarak di puncak klasemen Serie A. Simak prediksi skor, statistik, dan kondisi tim jelang laga ini.
Johan Kristiandi - Sabtu, 17 Januari 2026
Prediksi dan Statistik Udinese vs Inter Milan: Pantang Ulangi Kesalahan Serupa
Lainnya
Kalahkan Falcons 3-0, Bekal bagi Bandung bjb Tandamata untuk Hadapi Jakarta Electric
Bandung bjb Tandamata kembali bertengger di urutan tiga tim teratas klasemen sementara kelompok putri.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 17 Januari 2026
Kalahkan Falcons 3-0, Bekal bagi Bandung bjb Tandamata untuk Hadapi Jakarta Electric
Prediksi
Prediksi dan Statistik Nottingham Forest vs Arsenal: Peluang Memperlebar Jarak
Arsenal berpeluang memperlebar jarak di puncak klasemen saat bertandang ke markas Nottingham Forest. Simak prediksi skor, statistik, kondisi tim, dan potensi hasil laga Premier League ini.
Johan Kristiandi - Sabtu, 17 Januari 2026
Prediksi dan Statistik Nottingham Forest vs Arsenal: Peluang Memperlebar Jarak
Prediksi
Prediksi dan Statistik Manchester United vs Manchester City: Menanti Racikan Michael Carrick
Derby Manchester memanas! Manchester United menantang Manchester City di Old Trafford. Prediksi skor, statistik, kondisi tim, dan potensi kejutan dari racikan Michael Carrick dibahas lengkap di sini.
Johan Kristiandi - Sabtu, 17 Januari 2026
Prediksi dan Statistik Manchester United vs Manchester City: Menanti Racikan Michael Carrick
Bagikan