Wejangan Tony Sucipto untuk Pemain Muda Persija
BolaSkor.com - Tony Sucipto menjadi salah satu pemain paling senior di Persija Jakarta. Mantan pemain Persib Bandung ini menilai Persija memiliki masa depan yang cerah jika proses regenerasi yang dilakukan saat ini berjalan dengan baik.
Saat ini Macan Kemayoran memiliki pemain-pemain muda berpotensi seperti Salman Alfarid, Braif Fatari, Rizky Sudirman, dan masih ada beberapa pemain lain yang sering keluar masuk pemanggilan Timnas Indonesia Kelompok umur.
Agar dapat terus berkembang, Tony berharap para pemain muda tidak minder kendati dikelilingi pemain senior, baik saat berlatih atau dipercaya tampil sebagai starting eleven.
Baca Juga:
4 Pemain Muda yang Bisa Mencuri Perhatian di Liga 1 2021/2022
Final Liga Champions Juventus Vs Milan Pengaruhi Karier Kiper Persija
Tony Sucipto mengambil contoh saat dipanggil pelatih Alfred Riedl memperkuat tim nasional senior pada Piala AFF 2010. Sebagai salah seorang pemain muda, ia tidak canggung dan tetap berusaha tampil maksimal meski dikelilingi para senior.
“Persija akan menerima hasil positif jika pemain muda dapat meningkatkan kemampuan,” kata Tony Sucipto seperti dilansir dari laman resmi Persija, Minggu (1/8).
"Sebagai pemain muda, saya menghormati dan respek kepada yang senior, tapi di sisi lain tidak merasa minder."
“Hal itu yang ingin saya sampaikan kepada pemain muda di Persija sekarang. Jangan minder sama senior yang masih mau bekerja keras untuk tim," tambah mantan pemain Persib Bandung tersebut.
Saat ini Persija sedang melakukan persiapan jelang bergulirnya Liga 1 2021/2022. Tapi sayangnya persiapan tersebut harus terhenti lantaran Persija tidak bisa latihan bersama akibat Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Level 4 yang diterapkan oleh pemerintah.
Hadi Febriansyah
4.870
Berita Terkait
Dear Jakmania Jangan ke GBLA, Cukup Dukung dan Doa dari Jakarta Agar Persija Menang
Baru Tampil 46 Menit, Niclas Fullkrug Berharap Dipermanenkan AC Milan
Jelang Lawan Persib, Pemain Baru Persija Antusias Bakal Naik Rantis ke Stadion
Link Streaming Persebaya Surabaya vs Malut United, Sabtu 10 Januari 2025
Ruben Amorim Pergi, Amad Diallo Sedih Kehilangan Sosok Ayah
Kapten Pelita Jaya Jakarta Prediksi Persija Menang Tipis di Bandung
Pep Guardiola Yakin Antoine Semenyo Bisa Cepat Beradaptasi di Manchester City
The Jakmania Datangi Latihan Persija, Rizky Ridho Janji Bawa Kemenangan dari Markas Persib
7 Fakta Menarik Charlton Athletic vs Chelsea: Dominasi Mutlak The Blues