Hugo Lloris Dukung Liverpool Dianugerahi Gelar Juara Premier League


BolaSkor.com - Dukungan agar Liverpool dinobatkan sebagai juara Premier League musim 019-2020 terus mengalir. Kali ini giliran kiper Tottenham Hotspur, Hugo Lloris yang setuju dengan ide tersebut.
Liverpool tengah memimpin klasemen dengan sangat nyaman. Tim asuhan Jurgen Klopp itu unggul 25 poin dari Manchester City di peringkat kedua.
Liverpool hanya butuh dua kemenangan dari sisa sembilan laga untuk memastikan gelar juara. Jadi bisa dibilang mereka hanya tinggal menunggu waktu untuk mewujudkannya.
Namun Ambisi The Reds mengakhiri paceklik trofi Premier League terancam batal. Hal itu tak lepas dari tak jelasnya nasib kompetisi musim 2019-2020 usai ditangguhkan pada Maret lalu efek pandemi virus corona.
Jika Premier League dihentikan, Liverpool bisa saja tidak ditetapkan sebagai juara. Hal inilah yang mengundang simpati Lloris.
Baca Juga:
Premier League Diminta Ikuti Ligue 1 Berikan Gelar Juara ke Peringkat Pertama
Manchester United Diprediksi Tidak Akan Puasa Gelar Selama Liverpool
"Sangat kejam bagi Liverpool karena mereka sudah memimpin jauh dan nyaris juara. Tidak ada yang mau semua berakhir seperti ini," kata Lloris kepada L'Equipe.
“Kami berada dalam situasi di mana semua ingin musim diselesaikan dan menentukan semua di lapangan. Masih ada pekerjaan yang harus dituntaskan."

Seluruh klub Premier League memang berkomitmen melanjutkan kompetisi. Namun hingga saat ini, hal itu baru sekadar rencana.
Premier League bisa saja menyudahi kompetisi secara prematur seperti halnya Eredivisie dan Ligue 1. Dua kompetisi itu mengambil keputusan berbeda terkait penentuan gelar juara.
Ligue 1 menetapkan Paris Saint-Germain (PSG) yang tengah memimpin klasemen sebagai juara. Sementara Eredivisie mengakhiri kompetisi tanpa menentukan sang juara meski Ajax Amsterdam berada di puncak klasemen.
6.515
Berita Terkait
Kaesang Pangarep Tetap Jadi Owner Persis Solo, Keponakan Jokowi Masuk Dewan Komisaris

Hasil Super League 2025/2026: Persib Bandung Menang Telak atas PSBS di Maguwoharjo

Resmi Dikukuhkan dan Dilepas untuk Asian Youth Games dan Islamic Solidarity Games 2025, Tim Indonesia Siap Bertarung

Rekrut 9 dan Lepas 10 Pemain, Liverpool Tengah Membentuk Skuad Juara Baru

Erick Thohir Persilakan Atlet Berangkat Mandiri ke SEA Games 2025: Tapi Belum Tentu Dapat Bonus
Dua Kali Kalah di Round 4 Kualifikasi Piala Dunia 2026, Ranking FIFA Timnas Indonesia Disalip Malaysia

Link Streaming PSBS Biak vs Persib Bandung Jumat 17 Oktober 2025, Live Sebentar Lagi

Perkuat Sinergi dengan Jurnalis, I League Kembali Dukung Media Cup 2025

Florian Wirtz Belum Cetak Gol dan Beri Assist, Liverpool Dinilai Kemahalan Membelinya

Joshua Zirkzee Salah Mengambil Keputusan kala Menerima Tawaran Gabung Manchester United
