Honda Diharapkan Kembali ke F1 pada 2026
BolaSkor.com - Pemimpin F1, Ross Brawn, berharap Honda bisa kembali ke ajang tersebut pada 2026. Brawn menilai perubahan unit tenaga di F1 bisa menarik kembali ketertarikan Honda.
Honda mengumumkan tidak akan mengikuti F1 setelah musim 2021. Sebelumnya pabrikan asal Jepang tersebut absen dari F1 sebelum kembali sejak 2015.
Brawn mengaku kecewa dengan keputusan Honda tersebut. Namun, dirinya berharap perubahan di F1 mulai 2026 bisa mengubah keputusan Honda.
Baca Juga:
Sebastian Vettel Tunggu Putra Michael Schumacher di F1
Mimpi Red Bull Bernostalgia dengan Renault
"Disayangkan Honda meninggalkan F1 mulai akhir 2021. Ini kali ketiga sepanjang karier saya di dunia balap mereka mundur dari F1," kata Brawn.
"Mereka selalu kembali ke F1. Saya optimistis ketika situasi berubah dan F1 berevolusi, kami bisa menarik perhatian Honda lagi."
"Honda selalu menjadi bagian penting dari sejarah F1 pada masa lalu. Harapan saya adalah mereka berpartisipasi pada masa depan," lanjutnya.
Saat ini terdapat dua tim F1 yang mengunakan mesin Honda. Pertama adalah Red Bull Racing lalu tim satelitnya, Scuderia Alpha Tauri.
Budi Prasetyo Harsono
5.618
Berita Terkait
Beckham Putra Bawa Persib Unggul atas Persija di Babak Pertama
Dipecat Manchester United, Ruben Amorim Kembali ke Portugal dan Jadi Pengangguran Banyak Duit
Final Piala Super Spanyol: Rekor Duel Barcelona vs Real Madrid
Jadwal Live Streaming Barcelona vs Real Madrid, Senin 12 Januari 2026
5 Fakta Menarik Manchester United vs Brighton: Setan Merah Sering Bikin The Seagulls Merana
Link Streaming Persib Bandung vs Persija Jakarta di Super League 2025/2026 11 Januari 2026, Live Sebentar Lagi
Superkomputer Prediksi Hasil Inter Milan vs Napoli: Kemenangan Nerazzurri Lebih dari 50 Persen
Jadwal Siaran Langsung Persib Bandung vs Persija Jakarta di Super League 2025/2026, 11 Januari 2026
Ditahan Imbang Bekasi City, Garudayaksa FC Siap Bangkit dari Panceklik Kemenangan dengan Pemain Baru
Prediksi Hasil Fiorentina vs AC Milan Versi Superkomputer: Persentase Rossoneri Kurang Meyakinkan