Hengkang dari Man City, Yaya Toure Buka Kans Perkuat Manchester United


BolaSkor.com - Manchester City dengan Yaya Toure telah berpisah pada akhir musim ini, setelah delapan tahun menjalin kerja sama. Yaya Toure dan Manchester City tidak memperpanjang kerja samanya.
Selama delapan tahun membela Manchester City, Yaya Toure mempersembahkan tiga gelar Premier League dan Piala Liga Inggris, serta satu trofi Piala FA dan Community Shield.
Gelandang asal Pantai Gading itu belum memiliki labuhan barunya. Meski begitu, Yaya Toure membuka kans bagi klub manapun yang ingin menginginkan jasanya, termasuk Manchester United.
Apalagi, Manchester United baru saja kehilangan Michael Carrick yang memutuskan pensiun. Carrick telah mengabdi bersama The Rede Devils selama 12 tahun.
"Kita lihat apa yang terjadi. Saya tidak menutup peluang bergabung dengan tim besar. Tim besar sangat penting untuk saya," ujar Toure kepada Manchester Evening News.
"Ada dua hal yang ingin saya lihat terlebih dahulu. Saya ingin melihat apa yang ingin mereka raih. Selain itu saya ingin mengetahui cara bermain mereka, sebelum bergabung tim manapun. Hal itu sangat penting untuk saya."
"Saya hanya akan bergabung tim yang dapat dan ingin meraih kemenangan. Sangat sulit bagi saya jika harus menghadapi Manchester City pada masa depan, meski begitu saya harus siap. Itu adalah pekerjaan saya," tutupnya.
Tengku Sufiyanto
17.540
Berita Terkait
Link Live Streaming Nottingham Forest vs Chelsea, Sabtu 18 Oktober 2025

Mendapat Dukungan dari Bos Manchester United, Begini Respons Ruben Amorim

Bojan Hodak Berikan Catatan Usai Persib Gasak PSBS 3-0

5 Kemenangan Paling Mengesankan Arsenal di Markas Fulham

Louis van Gaal Akan Umumkan Berita Besar pada Hari Senin, Jadi Pelatih Timnas Indonesia Pengganti Kluivert?
Prediksi dan Statistik Fulham vs Arsenal: Ujian di Craven Cottage

Prediksi dan Statistik Nottingham Forest vs Chelsea: The Blues Lanjutkan Tren

Terlalu Cepat, Senne Lammens Jangan Dibandingkan dengan Peter Schmeichel
Kaesang Pangarep Tetap Jadi Owner Persis Solo, Keponakan Jokowi Masuk Dewan Komisaris

Hasil Super League 2025/2026: Persib Bandung Menang Telak atas PSBS di Maguwoharjo
