Hasil Sidang Terbaru Komdis: Tiga Pemain Persib Dihukum, Bernardo Tavares Dapat Teguran Keras

Kapten Persija Andritany juga tak luput dari sanksi.
Rizqi AriandiRizqi Ariandi - Minggu, 13 Agustus 2023
Hasil Sidang Terbaru Komdis: Tiga Pemain Persib Dihukum, Bernardo Tavares Dapat Teguran Keras
Pelatih PSM Makassar, Bernardo Tavares. (LIB)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Komite Disiplin (Komdis) PSSI merilis hasil sidang yang digelar pada Jumat (11/8). Hasilnya, ada 10 putusan yang dikeluarkan komdis. Apa saja?

Pertama, Komdis PSSI memberikan teguran keras terhadap pelatih PSM Makassar, Bernardo Tavares. Juru formasi asal Portugal itu sebelumnya melakukan protes berlebihan terhadap perangkat pertandingan saat PSM bertanding dengan Persita Tangerang pada laga pekan ketujuh BRI Liga 1 2023/2024, Senin (7/8).

Baca Juga:

Hasil Liga 1: Persebaya Menang Tipis, Persik Kediri Tekuk Persis Solo 2-0

Putu Gede, Ciro Alves, dan Marc Klok Dihukum Larangan Bermain, Pelatih Persib Bojan Hodak Murka

Kemudian Komdis PSSI memberikan hukuman kepada tiga pemain Persib Bandung, yaitu Putu Gede Juni Antara, Ciro Alves, dan Marc Klok. Putu Gede disanksi larangan bermain sebanyak empat pertandingan, sedangkan Ciro Alves dan Marc Klok masing-masing dua laga. Ketiganya juga sama-sama didenda Rp75 juta.

Putu Gede harus absen saat Persib menghadapi Barito Putera (13/8), PSIS Semarang (20/8), RANS Nusantara (26/8) dan Persija Jakarta (2/9). Sedangkan, Ciro serta Klok tak dapat bermain di laga kontra Barito Putera dan PSIS.

Sanksi larangan bermain juga menimpa pemain Barito Putera Carlos Alberto de Murga dan kapten Persija Jakarta, Andritany Ardhiyasa. Carlos dilarang merumput dalam tiga laga, sementara itu Andritany dihukum tak boleh bermain dalam satu pertandingan. Pemain asal Jakarta itu bakal absen saat Persija bertandang ke markas Madura United, Minggu (13/8) malam WIB.

Berikut Hasil Sidang Komite Disiplin PSSI, 11 Agustus 2023:

1. Sdr. Bernardo Tavares Fernando Jose (Pelatih PSM Makassar)
- Nama Kompetisi: BRI Liga 1 2023/2024
- Pertandingan: Persita Tangerang vs PSM Makassar
- Tanggal Kejadian: 7 Agustus 2023
- Jenis Pelanggaran: melakukan protes berlebihan kepada perangkat pertandingan
- Hukuman: Teguran Keras

2. Sdr. I Putu Gede Juni Antara (Pemain Persib Bandung)
- Nama Kompetisi: BRI Liga 1 2023/2024
- Pertandingan: Persis Solo vs Persib Bandung
- Tanggal Kejadian: 8 Agustus 2023
- Jenis Pelanggaran: melakukan gerakan tambahan menendang pemain lawan dan menunjukkan gestur jari tengah ke arah penonton
- Hukuman: tambahan larangan bermain sebanyak 4 pertandingan sejak keputusan diterbitkan dan berlaku pada pertandingan terdekat; sanksi denda Rp75.000.000

3. Sdr. Ciro Henrique Alves Ferreira E Silva (Pemain Persib Bandung)
- Nama Kompetisi: BRI Liga 1 2023/2024
- Pertandingan: Persis Solo vs Persib Bandung
- Tanggal Kejadian: 8 Agustus 2023
- Jenis Pelanggaran: menunjukkan gestur jari tengah ke arah penonton
- Hukuman: tambahan larangan bermain sebanyak 2 pertandingan sejak keputusan diterbitkan dan berlaku pada pertandingan terdekat; sanksi denda Rp75.000.000

4. Sdr. Marc Anthony Klok (Pemain Persib Bandung)
- Nama Kompetisi: BRI Liga 1 2023/2024
- Pertandingan: Persis Solo vs Persib Bandung
- Tanggal Kejadian: 8 Agustus 2023
- Jenis Pelanggaran: melakukan pelemparan kemasan minuman ke arah penonton
- Hukuman: tambahan larangan bermain sebanyak 2 pertandingan sejak keputusan diterbitkan dan berlaku pada pertandingan terdekat; sanksi denda Rp75.000.000

5. Tim Persis Solo
- Nama Kompetisi: BRI Liga 1 2023/2024
- Pertandingan: Persis Solo vs Persib Bandung
- Tanggal Kejadian: 8 Agustus 2023
- Jenis Pelanggaran: dalam pertandingan tersebut mendapatkan 5 kartu kuning
- Hukuman: Denda Rp50.000.000

6. Klub PSIS Semarang
- Nama Kompetisi: BRI Liga 1 2023/2024
- Pertandingan: PSIS Semarang vs Arema FC
- Tanggal Kejadian: 9 Agustus 2023
- Jenis Pelanggaran: terjadi ledakan petasan di depan Tribun Timur yang dilakukan oleh suporter PSIS Semarang
- Hukuman: Denda Rp50.000.000

7. Tim Arema FC
- Nama Kompetisi: BRI Liga 1 2023/2024
- Pertandingan: PSIS Semarang vs Arema FC
- Tanggal Kejadian: 9 Agustus 2023
- Jenis Pelanggaran: dalam pertandingan tersebut mendapatkan 5 kartu kuning
- Hukuman: Denda Rp50.000.000

8. Klub RANS Nusantara FC
- Nama Kompetisi: BRI Liga 1 2023/2024
- Pertandingan: RANS Nusantara FC vs Madura United FC
- Tanggal Kejadian: 9 Agustus 2023
- Jenis Pelanggaran: adanya tamu VIP yang tidak terdaftar sebagai ofisial masuk ke dalam ruang ganti Tim RANS Nusantara FC
- Hukuman: Denda Rp50.000.000

9. Sdr. Carlos Alberto Olaivar Martinez De Murga (Pemain PS. Barito Putera)
- Nama Kompetisi: BRI Liga 1 2023/2024
- Pertandingan: PS. Barito Putera vs Dewa United FC
- Tanggal Kejadian: 9 Agustus 2023
- Jenis Pelanggaran: melakukan tindakan kekerasan menendang pemain lawan dan luput dari perhatian perangkat pertandingan
- Hukuman: tambahan larangan bermain sebanyak 3 pertandingan sejak keputusan diterbitkan dan berlaku pada pertandingan terdekat; sanksi denda Rp10.000.000

10. Sdr. Andritany Ardhiyasa (Pemain Persija Jakarta)
- Nama Kompetisi: BRI Liga 1 2023/2024
- Pertandingan: Persija Jakarta vs Borneo FC Samarinda
- Tanggal Kejadian: 9 Agustus 2023
- Jenis Pelanggaran: melakukan gerakan tambahan menendang pemain lawan dan luput dari perhatian perangkat pertandingan
- Hukuman: tambahan larangan bermain sebanyak 1 pertandingan sejak keputusan diterbitkan dan berlaku pada pertandingan terdekat; sanksi denda Rp10.000.000

#BolaPemersatuBangsa #BRIPalingBola

Pssi Komdis pssi Sanksi Komdis PSSI Persija jakarta Psm makassar Persib Bandung Andritany Ardhiyasa Bernardo Tavares Marc Klok I Putu Gede Juni Antara Ciro Alves Silva Liga 1 Breaking News
Ditulis Oleh

Rizqi Ariandi

Menjadi jurnalis sejak 2016. Pernah meliput Asian Games 2018, SEA Games 2023, dan Piala Dunia U-17 2023
Posts

7.696

Berita Terkait

Hasil akhir
Hasil Copa del Rey: Kalahkan Racing Santander 2-0, Barcelona ke Perempat Final
Barcelona mencatat kemenangan 2-0 atas Racing Santander pada laga babak 16 besar Copa del Rey, Jumat (16/1) dini hari WIB.
Yusuf Abdillah - Jumat, 16 Januari 2026
Hasil Copa del Rey: Kalahkan Racing Santander 2-0, Barcelona ke Perempat Final
Hasil akhir
Hasil Serie A: Kalahkan Como 3-1, AC Milan Jaga Rekor Tandang
AC Milan memetik kemenangan 3-1 saat dijamu Como di Stadio Giuseppe Sinigaglia pada laga tunda giornata ke-16 Serie A 2025-2026, Jumat (16/1) dini hari WIB.
Yusuf Abdillah - Jumat, 16 Januari 2026
Hasil Serie A: Kalahkan Como 3-1, AC Milan Jaga Rekor Tandang
Timnas
John Herdman Antusias Timnas Indonesia Diuji Juara Bertahan di Piala AFF 2026
Timnas Indonesia tergabung di Grup A Piala AFF 2026 bersama Vietnam, Singapura, Kamboja, dan pemenang laga play-off antara Brunei dan Timor Leste.
Rizqi Ariandi - Kamis, 15 Januari 2026
John Herdman Antusias Timnas Indonesia Diuji Juara Bertahan di Piala AFF 2026
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Como vs AC Milan, Live Sebentar Lagi
Link streaming dan jadwal siaran langsung Como vs AC Milan di laga tunda Serie A. Kick-off 02.45 WIB, jangan sampai terlewat!
Johan Kristiandi - Kamis, 15 Januari 2026
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Como vs AC Milan, Live Sebentar Lagi
Timnas
John Herdman Ingin Cetak Sejarah, Bawa Timnas Indonesia Juara Piala AFF 2026
John Herdman antusias menyambut Piala AFF 2026. Herdman bertekad mengakhiri penantian panjang fans supaya Garuda angkat piala.
Rizqi Ariandi - Kamis, 15 Januari 2026
John Herdman Ingin Cetak Sejarah, Bawa Timnas Indonesia Juara Piala AFF 2026
Inggris
Ada Banyak Pilihan, Manchester United Dilarang Permanenkan Michael Carrick
Gary Neville tegas menolak Michael Carrick jadi manajer permanen Manchester United. MU diminta bersabar demi masa depan klub.
Johan Kristiandi - Kamis, 15 Januari 2026
Ada Banyak Pilihan, Manchester United Dilarang Permanenkan Michael Carrick
Italia
Bersedia Balikan dengan Inter Milan, Ivan Perisic Punya Satu Misi Khusus
Ivan Perisic dikabarkan siap kembali ke Inter Milan. Winger berpengalaman itu punya misi khusus demi membantu Nerazzurri bersaing di Serie A musim ini.
Johan Kristiandi - Kamis, 15 Januari 2026
Bersedia Balikan dengan Inter Milan, Ivan Perisic Punya Satu Misi Khusus
Berita
ASICS Turun Gunung ke Sepak Bola Indonesia, Gandeng Ridho hingga Nova Arianto
ASICS meluncurkan sepatu sepak bola yang menandai momen kembalinya mereka ke industri si kulit bundar di tanah air.
Rizqi Ariandi - Kamis, 15 Januari 2026
ASICS Turun Gunung ke Sepak Bola Indonesia, Gandeng Ridho hingga Nova Arianto
Italia
Akhirnya Uang yang Berbicara, Mike Maignan Punya Kabar Baik untuk AC Milan
AC Milan akhirnya menaikkan tawaran kontrak untuk Mike Maignan. Negosiasi yang sempat alot kini mendekati kata sepakat. Kabar baik untuk Rossoneri!
Johan Kristiandi - Kamis, 15 Januari 2026
Akhirnya Uang yang Berbicara, Mike Maignan Punya Kabar Baik untuk AC Milan
Liga Indonesia
Resmi, Persija Datangkan Fajar Fathurrahman Bek Berlabel Timnas Indonesia
Persija mendatangkan Fajar Fathurrahman yang sebelumnya membela Borneo FC. Fajar dikontrak selama 3,5 musim.
Rizqi Ariandi - Kamis, 15 Januari 2026
Resmi, Persija Datangkan Fajar Fathurrahman Bek Berlabel Timnas Indonesia
Bagikan