Hasil Piala Dunia U-17 2023: Jerman Taklukkan Meksiko, Venezuela Raih Poin Penuh
BolaSkor.com - Babak penyisihan Piala Dunia U-17 2023 memasuki Grup F, Minggu (12/11). Ada dua laga yang dimainkan.
Pertama adalah Venezuela U-17 menghadapi Selandia Baru U-17. Pertandingan berlangsung di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Bandung, Minggu (12/11) sore WIB.
Venezuela berhasil mengalahkan Selandia Baru dengan skor 3-0. Tiga gol dicetak oleh David Martinez (29'), serta Leenhan D'Alessan Romero Pachecho (87' dan 90+7').
Baca Juga:
Hasil Piala Dunia U-17 2023: Prancis dan Amerika Serikat Catat Kemenangan
Bima Sakti Percaya Diri Timnas Indonesia U-17 Bisa Atasi Panama
Pada pertandingan Grup F lainnya, Jerman U-17 membungkan Meksiko U-17 dengan skor 3-1 di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Bandung, Minggu (12/11) malam WIB.
Tiga gol Jerman dilesakkan Noah Darvich (29'), Max Moerstedt (38'), dan Emanuel da Silva Moreira (53'). Satu gol Meksiko dicetak Tahiel Sanchez (75').
Hasil ini menempatkan Venezuela di puncak klasemen sementara dengan 3 poin dari 1 laga. Unggul selisih gol dari Jerman dengan poin sama.
Tengku Sufiyanto
17.926
Berita Terkait
Persija Jakarta Akan Gunakan Rantis Saat Tandang ke Persita Tangerang
Performa Alvaro Arbeloa Tidak Memuaskan, Real Madrid Siap Tunjuk Unai Emery
The Jakmania Boleh Datang ke Tangerang, Persita Siapkan 750 Tiket
Menengok Nasib Mason Greenwood Usai Meninggalkan Manchester United: Sudah Cetak 20 Gol di Musim Ini
Dapat Angin Segar, Juventus Percaya Diri Rekrut Randal Kolo Muani
Pelatih Legendaris Italia Akui Inter Lebih Kuat daripada Milan
Kisah Sedih Raheem Sterling
Cuma Jadi Penonton, AC Milan Punya Alasan Khusus Mencermati Hasil Liga Champions dan Liga Europa
Siapa Cepat Dia Dapat, Manchester United Bersedia Melepas Joshua Zirkzee
Daftar Striker yang Masuk Radar AC Milan, Ada Ujung Tombak Juventus dan Barcelona