Hasil Liga Champions: Liverpool dan Man City Amankan Tiket Semifinal

Liverpool dan Manchester City gagal meraih kemenangan di leg kedua.
Taufik HidayatTaufik Hidayat - Kamis, 14 April 2022
Hasil Liga Champions: Liverpool dan Man City Amankan Tiket Semifinal
Liverpool vs Benfica (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Dua pertandingan leg kedua oerempat final Liga Champions 2021-2022 lainnya digelar pada Kamis (14/4) dini hari WIB. Liverpool dan Manchester City akhirnya melengkapi daftar tim yang lolos ke semifinal.

Liverpool secara mengejutkan gagal meraih kemenangan saat menjamu Benfica di Anfield. Kedua tim bermain imbang 3-3.

Liverpool tidak tampil dengan kekuatan penuh saat memulai laga ini. Sejumlah pemain kunci seperti Virgil van Dijk, Mohamed Salah, dan Sadio Mane disimpan di bangku cadangan.

Baca Juga:

Liverpool Vs Benfica: Statistik Mentereng The Reds

Daripada Menyesal Tinggalkan Liverpool, Mohamed Salah disarankan Bertahan

Alasan Liverpool Tak Kunjung Resmikan Kedatangan Fabio Carvalho

Meski begitu, Liverpool masih mampu tampil dominan. Tuan rumah hanya butuh waktu 21 menit untuk membuka keunggulan lewat sundulan Ibrahima Konate memanfaatkan umpan sepak pojok Kostas Tsimikas.

Namun Benfica sempat membalas lewat tembakan keras Goncalo Ramos pada menit ke-32. Skor 1-1 akhirnya menutup babak pertama.

Usai turun minum, laga berlangsung semakin menarik. Empat gol tercipta pada paruh kedua ini.

Liverpool seperti akan kembali meraih kemenangan lagi saat Roberto Firmino mencetak dua gol dengan proses identik pada menit ke-55 dan 65. Skor 3-1 mengulangi hasil di pertemuan pertama.

Namun Benfica di luar dugaan masih enggan menyerah. Wakil Portugal itu justru mampu mencetak dua gol balasan untuk menyamakan kedudukan melalui aksi Roman Yaremchuk dan Darwin Nunez.

Skor imbang 3-3 tetap bertahan hingga laga usai. Hasil ini membawa Liverpool lolos ke semifinal dengan keunggulan agregat 6-4.

Atletico Tahan Man City

Duel yang tak kalah sengit tersaji saat Atletico Madrid menjamu Manchester City di Estadio Wanda Metropolitano. Namun skor imbang 0-0 harus menutup pertandingan ini.

Berbeda dengan pertemuan pertama, Atletico kini berani meladeni permainan menyerang Manchester City. Jual beli serangan pun tak terhindarkan.

Manchester City mendominasi penuh jalannya laga babak pertama. Sayang, tim asuhan Pep Guardiola gagal mencetak gol untuk mengakhiri perlawanan Atletico.

Tuan rumah pun menunjukkan perjuangan heroik pada paruh kedua. Atletico punya sejumlah peluang emas untuk mencetak gol lewat serangan balik.

Namun buruknya penyelesaian akhir dan ketangguhan Ederson membuat Atletico gagal mencetak gol dan menyamakan agregat. Keributan antar pemain juga sempat terjadi pada penghujung pertandingan.

Hasil imbang ini sudah cukup mengantar Manchester City ke semifinal. Mereka unggul agregat 1-0.

Liga Champions Liverpool Manchester City Atletico Madrid Benfica Breaking News
Ditulis Oleh

Taufik Hidayat

Agen rahasia yang menyamar jadi kuli tinta.
Posts

6.514

Berita Terkait

Liga Indonesia
Persija Melawan Serangan Rasisme terhadap Allano Lima Usai Laga Kontra Persib
Winger Persija, Allano Lima, mendapatkan serangan rasisme di media sosial. Persija tegas berdiri bersama Allano untuk melawan segala tindakan diskriminasi.
Rizqi Ariandi - Senin, 12 Januari 2026
Persija Melawan Serangan Rasisme terhadap Allano Lima Usai Laga Kontra Persib
Prediksi
Prediksi dan Statistik Juventus vs Cremonese: Bianconeri Harus seperti Mobil Ferrari
Prediksi dan statistik Juventus vs Cremonese di Serie A 2025/2026. Bianconeri diunggulkan menang, simak analisis lengkap dan prediksi skor.
Johan Kristiandi - Senin, 12 Januari 2026
Prediksi dan Statistik Juventus vs Cremonese: Bianconeri Harus seperti Mobil Ferrari
Italia
Superkomputer Prediksi Hasil Juventus vs Cremonese: Peluang Menang Bianconeri Sangat Besar
Superkomputer Opta memprediksi hasil Juventus vs Cremonese di Serie A 2025/2026. Peluang menang Bianconeri sangat besar. Simak persentasenya!
Johan Kristiandi - Senin, 12 Januari 2026
Superkomputer Prediksi Hasil Juventus vs Cremonese: Peluang Menang Bianconeri Sangat Besar
Timnas
John Herdman Kurang Fit, Sesi Perkenalan Resmi Diundur ke 13 Januari
PSSI awalnya akan memperkenalkan secara resmi John Herdman kepada awak media di Jakarta pada Senin (12/1).
Rizqi Ariandi - Senin, 12 Januari 2026
John Herdman Kurang Fit, Sesi Perkenalan Resmi Diundur ke 13 Januari
Liga Indonesia
Mauricio Souza Tanggapi Rumor Fajar Fathurrahman Gabung Persija Jakarta
Fajar Fathurrahman dikabarkan bakal bergabung ke Persija Jakarta setelah berpisah dengan Borneo FC Samarinda.
Rizqi Ariandi - Senin, 12 Januari 2026
Mauricio Souza Tanggapi Rumor Fajar Fathurrahman Gabung Persija Jakarta
Liga Indonesia
Persija Kalah dari Persib Akibat Dua Kesalahan Individu
Pelatih Persija, Mauricio Souza, menilai kekalahan tim asuhannya dari Persib Bandung disebabkan oleh dua kesalahan individu.
Rizqi Ariandi - Senin, 12 Januari 2026
Persija Kalah dari Persib Akibat Dua Kesalahan Individu
Liga Indonesia
Persija Dikalahkan Persib, The Jakmania Tuntut Manajemen Evaluasi Pemain
Persija Jakarta kembali menelan kekalahan saat bertandang ke markas Persib Bandung. Kali ini, Macan Kemayoran kalah oleh gol tunggal Beckham Putra.
Rizqi Ariandi - Senin, 12 Januari 2026
Persija Dikalahkan Persib, The Jakmania Tuntut Manajemen Evaluasi Pemain
Lainnya
Bandung bjb Tandamata Petik Pelajaran dari Kekalahan Lawan Jakarta Popsivo Polwan
Bandung bjb Tandamata gagal melanjutkan tren positif usai kalah dari Jakarta Popsivo Polwan. Di laga pembuka musim, Bandung bjb Tandamata menang atas Livin.
Rizqi Ariandi - Senin, 12 Januari 2026
Bandung bjb Tandamata Petik Pelajaran dari Kekalahan Lawan Jakarta Popsivo Polwan
Timnas
PSSI Batalkan Konferensi Pers Pelatih Baru Timnas Indonesia John Herdman Hari Ini
Konferensi pers perdana John Herdman sebagai pelatih Timnas Indonesia batal digelar pada hari ini, Senin (12/1).
Rizqi Ariandi - Senin, 12 Januari 2026
PSSI Batalkan Konferensi Pers Pelatih Baru Timnas Indonesia John Herdman Hari Ini
Lainnya
Indonesia Raih 91 Emas SEA Games 2025 dan Rebut Posisi Runner Up, CdM Apresiasi Seluruh Dukungan Berbagai Pihak
Kontingen Indonesia meraih 91 medali emas, 111 medali perak, dan 131 medali perunggu di SEA Games 2025 Thailand.
Tengku Sufiyanto - Senin, 12 Januari 2026
Indonesia Raih 91 Emas SEA Games 2025 dan Rebut Posisi Runner Up, CdM Apresiasi Seluruh Dukungan Berbagai Pihak
Bagikan