Hasil Liga 1: Irfan Jauhari Kembali Cetak Gol, Persija Kalahkan PSM
BolaSkor.com - Persija Jakarta berhasil mengalahkan PSM Makassar dengan skor 3-1, pada laga pekan ke-32 Liga 1 2021/2022 di Stadion Gelora I Gusti Ngurah Rai, Bali, Senin (21/3) malam WIB.
PSM unggul lebih dulu Yakob Sayuri di menit ke-16. Persija akhirnya mampu menyamakan kedudukan 1-1 lewat gol sontekan Makan Konate pada menit ke-34.
Lalu, Macan Kemayoran mencetak gol kedua melalui Irfan Jauhari pada menit ke-45. Skor 2-1 untuk Persija bertahan hingga turun minum.
Baca Juga:
Di babak kedua, Persija menambah gol melalui sontekan Ikhwan Ciptady di menit ke-59. Skor 3-1 untuk Persija.
Selanjutnya, Riko Simanjuntak sempat mengancam gawang PSM pada menit ke-89. Sayang, serangannya yang masuk melalui sisi sebelah kiri, kalah cepat dari Syaiful yang lebih sigap. Skor 3-1 untuk Persija bertahan.
Hasil ini membuat Persija naik ke peringkat 7 dengan mengumpulkan 44 poin dari 32 laga. Sedangkan PSM masih bertahan di posisi ke-13 klasemen dengan koleksi 35 poin dari 32 poin.
Tengku Sufiyanto
17.864
Berita Terkait
Kapten Pelita Jaya Jakarta Prediksi Persija Menang Tipis di Bandung
Pep Guardiola Yakin Antoine Semenyo Bisa Cepat Beradaptasi di Manchester City
The Jakmania Datangi Latihan Persija, Rizky Ridho Janji Bawa Kemenangan dari Markas Persib
7 Fakta Menarik Charlton Athletic vs Chelsea: Dominasi Mutlak The Blues
Bruno Tubarao Sebut Rivalitas Persib-Persija Mirip Derby Vasco da Gama dengan Flamengo di Brasil
Kalahkan Jakarta Livin Mandiri 3-0, Bandung bjb Tandamata Awali Proliga 2026 dengan Meyakinkan
Ketika Pelatih Baru Chelsea Liam Rosenior Ciptakan Momen ala Jose Mourinho
Nostalgia - Rivalitas Satu Abad Persib Bandung vs Persija Jakarta
Prediksi dan Statistik Charlton Athletic vs Chelsea: Ujian Debut Liam Rosenior
Hasil Malaysia Open 2026: Jonatan Christie dan Fajar/Fikri Tembus Semifinal