Liga 1

Hasil Liga 1 2024/2025: David da Silva Brace, Persib Bandung Sikat PSBS Biak 4-1

Persib sebagai juara bertahan mengawali musim ini dengan mengesankan.
Rizqi AriandiRizqi Ariandi - Jumat, 09 Agustus 2024
Hasil Liga 1 2024/2025: David da Silva Brace, Persib Bandung Sikat PSBS Biak 4-1
Persib Vs PSBS Biak di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Jumat (9/8). (X/persib)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Persib Bandung mengawali Liga 1 2024/2025 dengan mengesankan. Maung Bandung yang tampil di laga pembuka sebagai juara bertahan menang 4-1 atas PBSB Biak, Jumat (9/8) malam WIB.

Bermain di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Persib tampil penuh percaya diri. Dukungan puluhan ribu Bobotoh menambah semangat para pemain.

Persib membuka keunggulan pada menit 18 lewat aksi David da Silva. Skor 1-0 untuk Persib bertahan sampai turun minum.

Di awal babak kedua, PSBS menyamakan kedudukan menjadi 1-1. Gol balasan Badai Pasifik dicetak oleh Alexsandro dos Santos di menit 52.

Baca Juga:

Persib Bandung Pinjamkan Zalnando dan Reky Rahayu

Resmi, Berikut Jadwal Pertandingan Pekan Pertama Liga 1 2024/2025

BRI Kembali Jadi Sponsor Utama untuk Musim 2024/2025, Liga 1 Akan Naik Kelas

Persib kembali unggul pada menit 65. Gol kedua Persib dicetak oleh Beckham Putra Nugraha.

Persib semakin di atas angin setelah Ciro Alves mencatatkan namanya di papan skor pada menit 77. Gol itu membuat Persib memimpin 3-1.

Unggul 3-1 tidak membuat Persib mengendurkan serangannya. Hasilnya, David da Silva mencatatkan gol keduanya alias brace di menit 85 sekaligus memastikan kemenangan Persib dengan skor telak 4-1.

Susunan pemain:

Persib Bandung (4-2-3-1)

Kevin Mendoza; Robi Darwis, Nick Kuipers, Gustavo Franca, Edo Febriansyah; Dedi Kusnandar, Marc Klok; Dimas Drajad, Mailson Lima, Ciro Alves; David da Silva

Pelatih: Bojan Hodak

PSBS Biak (4-3-3)

Fabio Londok; Marckho Merauje, Alberto Velazquez, Donni Monim, Febrianto Uopmabin; Felipe Machado, Jose Lugo Ladera, Damianus Adian Putra; Pablo Arganaraz, Cristian Esparza, Alexsandro Ferreira.

Pelatih: Juan Esnaider

Persib Bandung PSBS Biak Liga 1 Breaking News
Ditulis Oleh

Rizqi Ariandi

Menjadi jurnalis sejak 2016. Pernah meliput Asian Games 2018, SEA Games 2023, dan Piala Dunia U-17 2023
Posts

7.664

Berita Terkait

Inggris
Ketika Pelatih Baru Chelsea Liam Rosenior Ciptakan Momen ala Jose Mourinho
Liam Rosenior telah menciptakan momen Jose Mourinho-nya sendiri selama konferensi pers pertamanya sebagai pelatih Chelsea.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Ketika Pelatih Baru Chelsea Liam Rosenior Ciptakan Momen ala Jose Mourinho
Ragam
Nostalgia - Rivalitas Satu Abad Persib Bandung vs Persija Jakarta
Persib Bandung dan Persija Jakarta memiliki catatan sejarah bertanding sejak 1931.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 10 Januari 2026
Nostalgia - Rivalitas Satu Abad Persib Bandung vs Persija Jakarta
Prediksi
Prediksi dan Statistik Charlton Athletic vs Chelsea: Ujian Debut Liam Rosenior
Chelsea akan menjalani laga tandang melawan Charlton Athletic pada putaran ketiga Piala FA 2025-2026 yang akan digelar di The Valley.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Prediksi dan Statistik Charlton Athletic vs Chelsea: Ujian Debut Liam Rosenior
Bulu Tangkis
Hasil Malaysia Open 2026: Jonatan Christie dan Fajar/Fikri Tembus Semifinal
Dari lima perwakilan Indonesia di babak delapan besar, dua berhasil lolos ke semifinal.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Hasil Malaysia Open 2026: Jonatan Christie dan Fajar/Fikri Tembus Semifinal
Inggris
Dihujani Hujatan, Gabriel Martinelli Minta Maaf
Penyerang Arsenal Gabriel Martinelli telah meminta maaf kepada bek Liverpool Conor Bradley.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Dihujani Hujatan, Gabriel Martinelli Minta Maaf
Inggris
Sepakat, Arsenal Ikat Bukayo Saka dengan Kontrak Baru hingga 2031
Arsenal berhasil memagari bintang mereka Bukayo Saka dengan kontrak baru berdurasi lima tahun.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Sepakat, Arsenal Ikat Bukayo Saka dengan Kontrak Baru hingga 2031
Inggris
Luis Enrique Jadi Nama Baru di Bursa Pelatih Manchester United
Manchester United dikabarkan memasukkan Luis Enrique dalam daftar kandidat pelatih baru. Isu hengkang dari PSG bikin spekulasi kian panas.
Johan Kristiandi - Jumat, 09 Januari 2026
Luis Enrique Jadi Nama Baru di Bursa Pelatih Manchester United
Inggris
Sam Allardyce Klaim Hanya Carlo Ancelotti yang Bisa Menyelamatkan Manchester United
Sam Allardyce menilai hanya Carlo Ancelotti yang mampu membenahi Manchester United. Ia menyoroti kualitas manajemen manusia sang pelatih.
Johan Kristiandi - Jumat, 09 Januari 2026
Sam Allardyce Klaim Hanya Carlo Ancelotti yang Bisa Menyelamatkan Manchester United
Inggris
Pilihan Mengerucut ke Dua Nama, Manchester United Sudah Tentukan Waktu Pengumuman Pelatih Baru
Manchester United dikabarkan mengerucutkan pilihan pelatih interim ke dua nama. Waktu pengumuman mulai terungkap usai laga akhir pekan.
Johan Kristiandi - Jumat, 09 Januari 2026
Pilihan Mengerucut ke Dua Nama, Manchester United Sudah Tentukan Waktu Pengumuman Pelatih Baru
Inggris
Resmi Gabung Manchester City, Antoine Semenyo Punya Janji yang Berbahaya untuk Rival
Antoine Semenyo mengaku siap berkembang setelah bergabung dengan Manchester City. Sang penyerang berjanji memberi dampak besar di paruh musim.
Johan Kristiandi - Jumat, 09 Januari 2026
Resmi Gabung Manchester City, Antoine Semenyo Punya Janji yang Berbahaya untuk Rival
Bagikan