IBL 2024
Hasil IBL 2024: Bungkam Bali United 113-81, Dewa United Banten Jaga Kesempurnaan
BolaSkor.com - Dewa United Banten meraih kemenangan 113-81 melawan Bali United pada pertandingan lanjutan IBL 2024, di Dewa United Arena, Minggu (21/4). Dengan hasil itu, Dewa United masih sempurna dengan selalu menang pada 10 pertandingan.
Dewa United menatap pertandingan melawan Bali United dengan kepercayaan diri tinggi. Skuad asuhan Pablo Favarel itu selalu menang dalam sembilan pertandingan awal.
Pada starting five, Dewa United menurunkan Hardianus, Jordan Adams, Tavario Miller, Kaleb Ramot Gemilang, dan Lester Prosper. Sementara itu, starting five Bali United dihuni Xavier Cannefax, Abraham Wenas, Rico Aditya Suharno Putra, Kierell Green, dan Surliyadin.
Baca Juga:
Hasil IBL 2024: Bekuk Rajawali Medan, Dewa United Masih Sempurna
Hasil IBL 2024: Kalahkan Amartha Hangtuah, Kesatria Bengawan Solo Catat Delapan Kemenangan Beruntun
Pertandingan langsung berjalan sengit pada awal gim pertama. Usai Dewa United sempat unggul 5-0, Bali United bangkit dan menyamakan kedudukan menjadi 7-7.
Melihat hal itu, Dewa United tidak tinggal diam. Dewa menutup kuarter pertama dengan kemenangan 34-25. Prosper jadi bintang dalam babak pertama setelah mengemas 19 poin.
Kuarter kedua berjalan dengan tempo tinggi. Kedua tim saling berbalas tembakan tiga poin. Namun, Dewa United tetap berhasil menjaga keunggulan dengan skor 56-47.
View this post on Instagram
Masuknya Gelvis Solano tidak mengurangi tekanan dari Dewa United. Tuan rumah kembali sangat menguasai pertandingan pada kuarter ketiga. Dewa pun unggul atas Bali dengan skor 89-68.
Tidak banyak perubahan pada babak keempat. Dewa United tetap menjaga dominasi. Bahkan, Dewa United menembus angka 100 poin. Dewa pada akhirnya menutup pertandingan melawan Bali dengan skor 113-81.
Menurut statistik, Prosper menjadi penyumbang angka terbanyak dengan 42 angka. Selain itu, ia juga menorehkan 10 rebounds.
Kemenangan itu membawa Dewa United naik ke posisi kedua klasemen sementara. Dewa hanya kalah dari Pelita Jaya yang ada di puncak.
Johan Kristiandi
18.222
Berita Terkait
Hasil Indonesia Masters 2026: 16 Wakil Tuan Rumah Lanjutkan Langkah ke Babak 16 Besar
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Juventus vs Benfica, Live Sebentar Lagi
Tuan Rumah Seri Ketiga, Bandung bjb Tandamata Bidik Hasil Sempurna demi Tiket Final Four Proliga 2026
Bek Brasil Paulo Ricardo Selangkah Lagi Jadi Pemain Persija Jakarta
Link Streaming Slavia Praha vs Barcelona, Kamis 22 Januari 2026
Ngebet Gabung AC Milan, Andrej Kostic Dorong Partizan Belgrade Memberikan Lampu Hijau
Real Madrid Punya Pertimbangan Lain, Manchester United Terdepan dalam Perburuan Ruben Neves
Inter Milan Serius Ingin Balikan dengan Ivan Perisic
Batu Sandungan dalam Upaya Juventus Rekrut Franck Kessie