Harry Kane Sebut Inggris Sudah Lebih Baik dibanding 2018
BolaSkor.com - Penyerang Tottenham Hotspur Harry Kane memberikan komentarnya terkait tim nasional Inggris yang mengikuti Piala Eropa 2020. Menurutnya, tim tersebut sudah lebih siap dibandingkan saat Piala Dunia 2018.
Timnas Inggris pada Piala Dunia 2018 bisa dibilang punya prestasi yang cukup baik. Dengan diperkuat banyak pemain muda yang masih minim pengalaman, The Three Lions bisa mengamankan posisi keempat pada saat itu.
Baca Juga:
Polemik Penalti Jordan Henderson Ancam Harmonisasi Timnas Inggris

Kane merasa saat ini timnas Inggris sudah memiliki pengalaman yang cukup untuk menjadi tim yang kuat di Piala Eropa 2020. Hal tersebut yang membuatnya bisa mengatakan tim itu sudah lebih siap dibanding pada saat Piala Dunia 2018.
“Saya akan mengatakannya (Timnas Inggris lebih siap sekarang). Kami mungkin berada di tempat yang lebih baik. Saat pergi ke Piala Dunia, kami mungkin tidak yakin tempat kami berada sebagai sebuah tim, tetapi kami tampil sangat baik dan memaksimalkan kesempatan itu,” kata Kane, dikutip dari Sky Sports.
“Saya merasa, seperti sekarang kami memiliki sedikit lebih banyak pengalaman, pemain di pertandingan terbesar untuk klub mereka, dan jelas pemain yang pernah bermain di Piala Dunia juga memiliki pengalaman itu. Saya merasa kami berada di tempat yang bagus. Kami tahu masih banyak kerja keras yang harus dilakukan,” tutupnya.
Penulis: Deva Asmara Kusuma
Yusuf Abdillah
10.028
Berita Terkait
Hasil Premier League: Dibungkam Manchester United 3-2, Arsenal Akhirnya Tumbang di Kandang
Jadwal dan Link Streaming Juventus vs Napoli, Senin 26 Januari 2026
Hasil Premier League: Hajar Crystal Palace 3-1, Chelsea Tembus Empat Besar
Resmi, Persib Bandung Boyong Layvin Kurzawa dan Dion Markx
Hasil Super League 2025/2026: Gol Berguinho Bawa Persib Kalahkan 10 Pemain PSBS Biak
Alasan Pep Guardiola Cadangkan Erling Haaland
Juara di Indonesia Masters 2026, Alwi Farhan Bidik Medali Olimpiade
Marc Guehi dan Antoine Semenyo Akan Jadi Pemain Vital Manchester City di Sisa Musim
Juventus vs Napoli: Si Nyonya Tua Kuat di Kandang
Hasil Final Indonesia Masters 2026: Alwi Farhan Juara, Raymond/Joaquin Tumbang