Harry Kane Sebut Inggris Sudah Lebih Baik dibanding 2018
BolaSkor.com - Penyerang Tottenham Hotspur Harry Kane memberikan komentarnya terkait tim nasional Inggris yang mengikuti Piala Eropa 2020. Menurutnya, tim tersebut sudah lebih siap dibandingkan saat Piala Dunia 2018.
Timnas Inggris pada Piala Dunia 2018 bisa dibilang punya prestasi yang cukup baik. Dengan diperkuat banyak pemain muda yang masih minim pengalaman, The Three Lions bisa mengamankan posisi keempat pada saat itu.
Baca Juga:
Polemik Penalti Jordan Henderson Ancam Harmonisasi Timnas Inggris

Kane merasa saat ini timnas Inggris sudah memiliki pengalaman yang cukup untuk menjadi tim yang kuat di Piala Eropa 2020. Hal tersebut yang membuatnya bisa mengatakan tim itu sudah lebih siap dibanding pada saat Piala Dunia 2018.
“Saya akan mengatakannya (Timnas Inggris lebih siap sekarang). Kami mungkin berada di tempat yang lebih baik. Saat pergi ke Piala Dunia, kami mungkin tidak yakin tempat kami berada sebagai sebuah tim, tetapi kami tampil sangat baik dan memaksimalkan kesempatan itu,” kata Kane, dikutip dari Sky Sports.
“Saya merasa, seperti sekarang kami memiliki sedikit lebih banyak pengalaman, pemain di pertandingan terbesar untuk klub mereka, dan jelas pemain yang pernah bermain di Piala Dunia juga memiliki pengalaman itu. Saya merasa kami berada di tempat yang bagus. Kami tahu masih banyak kerja keras yang harus dilakukan,” tutupnya.
Penulis: Deva Asmara Kusuma
Yusuf Abdillah
9.645
Berita Terkait
Prediksi dan Statistik Barcelona vs Deportivo Alaves: Waktunya Move On
Prediksi dan Statistik Manchester City vs Leeds United: The Citizens Cari Pelampiasan
Hasil Super League 2025/2026: Persija Persembahkan Kemenangan di HUT ke-97
Disaksikan Lebih dari 56 Ribu Penonton, Laga Persija vs PSIM Pecahkan Rekor Super League Musim Ini
Janji Politik Kandidat Presiden Barcelona, Bersedia Boyong Harry Kane
7 Fakta dan Statistik Menarik Chelsea vs Arsenal: The Gunners Sulit Dikalahkan
Massimiliano Allegri Bocorkan Rencana AC Milan pada Bursa Transfer Januari
5 Pelatih yang Masuk Bursa Kandidat Pengganti Arne Slot di Liverpool
AC Milan Tantang Juventus dalam Perburuan Bernardo Silva
Liverpool Bisa Tersenyum, Real Madrid Batalkan Rencana Rekrut Ibrahima Konate