Hafiz/Gloria Menanti Keajaiban
BolaSkor.com - Ganda campuran Indonesia, Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja, kini menanti kejaiban. Penundaan Malaysia Open 2021 membuat posisi pasangan tersebut terjepit.
Penundaan Malaysia Open 2021 membuat kualifikasi Olimpiade Tokyo 2020 berkurang. Hanya tersisa satu turnamen yakni Singapore Open 2021 yang bisa diikuti Hafiz/Gloria.
“Ya dengan keadaan seperti ini saya tidak bisa berbuat banyak kecuali memang dari pihak Badminton Asia mau dukung terus,” ujar Gloria.
Baca Juga:
Lagi, Turnamen Bulu Tangkis Internasional Dibatalkan Akibat COVID-19
“Atau setidaknya (Badminton Asia) bisa melakukan sesuatu supaya semuanya mendapat keadilan. Semoga bisa ada keadilan buat para pemain baik Asia maupun Eropa," imbuhnya.
Hafiz/Gloria kini menempati peringkat sembilan Road to Tokyo 2020. Posisi Hafiz/Gloria tergusur Marcus Ellis/Lauren Smith yang menjadi runner up di Kejuaraan Eropa.
“Yang pasti saya dan Hafiz tetap optimistis dan persiapan maksimal. Kita tunggu ada keajaiban apa ke depan nanti,” kata Gloria.
Andhika Putra
8.253
Berita Terkait
Superkomputer Prediksi Juara Premier League: Peluang Arsenal Lebih dari 80 Persen
Hasil Drawing dan Bagan Play-off 16 Besar Liga Champions: Real Madrid Kembali Menghadapi Benfica
NOC Indonesia Yakin Kepemimpinan Sheikh Joaan Al Thani Perkuat Posisi Asia di Panggung Olahraga Dunia
AC Milan Gigit Jari, Leon Goretzka Lebih Pilih Gabung Atletico Madrid
Hasil Super League 2025/2026: Shayne Pattynama Debut, Persija Tempel Persib Usai Bungkam Persita
Ada Udang di Balik Batu, Real Madrid Putuskan Puasa Belanja Pemain pada Tengah Musim Ini
Erick Thohir Ungkap Ajakan Uji Coba untuk Timnas Indonesia dari Negara Asia Timur
Ivan Perisic Sulit Digapai, Inter Milan Beralih ke Jebolan Akademi Arsenal
Sandy Walsh Terkejut Ditinggal Shayne Pattynama ke Persija Jakarta
Liverpool Krisis Bek Kanan, Arne Slot Tidak Mau Panik Belanja Pemain