Hadapi Dewa United FC, Luis Milla Tuntut Pemain Persib Maksimal

Persib akan menghadapi Dewa United FC di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Senin (20/3).
Frengky AruanFrengky Aruan - Minggu, 19 Maret 2023
Hadapi Dewa United FC, Luis Milla Tuntut Pemain Persib Maksimal
Persib Persib Luis Milla didampingi Frets Butuan. (BolaSkor.com/Gigi Gaga)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Pelatih Persib Bandung, Luis Milla memastikan timnya dalam kesiapan penuh menghadapi Dewa United FC. Kedua tim akan bertanding di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Senin (20/3).

Luis Milla mengatakan persiapan penuh itu dimiliki karena Persib mempunyai banyak waktu untuk menghadapi Dewa United. Terhitung selama sepekan lamanya.

"Kami sudah siap. Kami memiliki waktu satu pekan untuk melakukan persiapan pertandingan ini. Saya rasa pemain sudah siap dan sudah melakukan pekerjaan dengan baik," ujar Luis Milla di Graha Persib, Sulanjana, Kota Bandung, Minggu (19/3).

Pelatih asal Spanyol ini berharap para pemainnya bisa bermain maksimal. Setidaknya, bisa memperlihatkan penampilan saat menghadapi Persebaya Surabaya di laga sebelumnya, terutama di babak kedua.

Baca Juga:

Kembali Mandul, Pelatih Persebaya Bakal Perbaiki Performa Paulo Victor

80 Persen Pemain Persebaya Sudah Negosiasi Kontrak, Ze Valente Diikat Hingga 2025


"Saya tak suka dengan penampilan mereka pada babak pertama karena tidak ada spirit yang diperlihatkan, mereka tidak tampil dengan baik. Saya harap tim saya bisa menunjukkan spirit serta daya juang seperti di babak kedua, ini rencananya," katanya.

Luis Milla juga berharap para pemain yang sebelumnya tidak banyak bermain seperti Frets Butuan, Ezra Walian hingga Robi Darwis bisa menunjukkan kualitasnya. Apalagi Persib hanya menyisakan 6 laga sebelum mengakhiri Liga 1 2022/2023.

"Kami ingin berjuang untuk memenangkan enam laga sisa, fokus kami hanya untuk di musim ini saja, bukan musim depan, fokus pada enam laga musim ini. Saya menuntut perjuangan maksimal dari pemain dan saya tidak ingin pemain berleha-leha dan memikirkan hal lain. Saya mau mereka fokus tercurah untuk mengakhiri musim ini," tegasnya.

Mantan pelatih timnas Indonesia membenarkan Dewa United FC saat ini berbeda dengan di putaran pertama lalu. Sebab kini Tangsel Warrior ditangani pelatih Jan Olde Riekerink.

"Jika melihat gaya bermain dari Dewa sekarang mereka selalu ingin merebut bola dan menguasai bola, mereka banyak melakukan ball possession meski saya rasa mereka bermasalah dengan gol."

"Saya menilai mereka punya pemain yang punya teknik bagus dan punya kecepatan di sektor sayap dan juga mempunyai pengalaman," tuturnya.

Karena itu, Luis Milla memastikan Persib harus memiliki kesiapan penuh menghadapi Dewa United. Seperti tidak membiarkan lawan bermain dengan nyaman.

"Kami harus bermain dengan agresif baik ketika memegang bola maupun tidak. Kami harus menjadi tim yang bermain seperti 2-3 pekan lalu yang bermain dengan intensitas serta fokus, kami harus memulihkan konsep bermain itu, mengembalikan cara bermain seperti di babak kedua saat berhadapan dengan Persebaya dengan spirit yang bagus."

"Saya tidak suka permainan mereka (melawan Persebaya) di babak pertama, begitu pula ketika bertemu Persik serta Barito Putera karena mereka tidak memiliki spirit yang bagus. Kami harus bermain dengan bagus, menguasai bola dan mengembalikan spirit tersebut," pungkasnya. (Laporan Kontributor Gigi Gaga/Bandung)

Persib Bandung Luis Milla Liga 1 Dewa United FC
Ditulis Oleh

Frengky Aruan

Posts

15.464

Berita Terkait

Liga Indonesia
Dear Jakmania Jangan ke GBLA, Cukup Dukung dan Doa dari Jakarta Agar Persija Menang
Persib Bandung menghadapi Persija Jakarta di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Gedebage, Minggu (11/1) sore WIB
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 10 Januari 2026
Dear Jakmania Jangan ke GBLA, Cukup Dukung dan Doa dari Jakarta Agar Persija Menang
Liga Indonesia
Jelang Lawan Persib, Pemain Baru Persija Antusias Bakal Naik Rantis ke Stadion
Rantis atau kendaraan taktis masih digunakan di Indonesia untuk pertandingan Persib vs Persija. Persib akan menjamu Persija di GBLA, Minggu (11/1).
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Jelang Lawan Persib, Pemain Baru Persija Antusias Bakal Naik Rantis ke Stadion
Liga Indonesia
Kapten Pelita Jaya Jakarta Prediksi Persija Menang Tipis di Bandung
Kapten Pelita Jaya Jakarta, Andakara Prastawa, memprediksi Persija Jakarta mampu mengalahkan Persib Bandung di kandangnya dengan skor tipis.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Kapten Pelita Jaya Jakarta Prediksi Persija Menang Tipis di Bandung
Liga Indonesia
The Jakmania Datangi Latihan Persija, Rizky Ridho Janji Bawa Kemenangan dari Markas Persib
Ribuan The Jakmania menyambangi sesi latihan Persija di Depok pada Jumat (9/1). Kedatangan mereka untuk memberikan dukungan jelang duel Persib vs Persija.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
The Jakmania Datangi Latihan Persija, Rizky Ridho Janji Bawa Kemenangan dari Markas Persib
Liga Indonesia
Bruno Tubarao Sebut Rivalitas Persib-Persija Mirip Derby Vasco da Gama dengan Flamengo di Brasil
Bruno Tubarao menceritakan pengalamannya ketika menjalani laga derbi di Brasil, tepatnya saat membela Ceara SC.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Bruno Tubarao Sebut Rivalitas Persib-Persija Mirip Derby Vasco da Gama dengan Flamengo di Brasil
Ragam
Nostalgia - Rivalitas Satu Abad Persib Bandung vs Persija Jakarta
Persib Bandung dan Persija Jakarta memiliki catatan sejarah bertanding sejak 1931.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 10 Januari 2026
Nostalgia - Rivalitas Satu Abad Persib Bandung vs Persija Jakarta
Liga Indonesia
Tanpa Chant Rasis, Viking Siap Pertontonkan Koreo Termahal di Laga Persib vs Persija
Ketua Umum VPC, Tobias Ginanjar Sayidina mengatakan koreo itu sebagai bentuk dukungan kepada timnya agar bisa mengalahkan Persija Jakarta.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 09 Januari 2026
Tanpa Chant Rasis, Viking Siap Pertontonkan Koreo Termahal di Laga Persib vs Persija
Liga Indonesia
Persib vs Persija, Marc Klok: Rivalitas dan Harga Diri
Persib Bandung vs Persija Jakarta berlangsung di Stadion GBLA, Minggu (11/1).
Tengku Sufiyanto - Jumat, 09 Januari 2026
Persib vs Persija, Marc Klok: Rivalitas dan Harga Diri
Liga Indonesia
Selain Saddil Ramdani, Persib Tanpa Striker Andalannya Hadapi Persija
Beckham Putra Nugraha dan Teja Paku Alam juga belum mendapat kepastian apa bisa diturunkan atau tidak.
Tengku Sufiyanto - Kamis, 08 Januari 2026
Selain Saddil Ramdani, Persib Tanpa Striker Andalannya Hadapi Persija
Liga Indonesia
Jelang Persib vs Persija, Suporter Diingatkan Bahwa Rivalitas Hanya 90 Menit
Pertemuan pertama Persib dengan Persija musim ini akan berlangsung akhir pekan nanti. Persib akan menjamu Persija di GBLA, Minggu (11/1).
Rizqi Ariandi - Rabu, 07 Januari 2026
Jelang Persib vs Persija, Suporter Diingatkan Bahwa Rivalitas Hanya 90 Menit
Bagikan