Piala Sudirman 2025
Gregoria Mariska Mundur dari Piala Sudirman 2025, Apa Penyebabnya?
BolaSkor.com - Kabar kurang sedap datang dari Gregoria Mariska Tunjung. Pebulutangkis asal Wonogiri itu dipastikan mundur dari Piala Sudirman 2025.
Kabar ini disampaikan langsung oleh PBSI melalui keterangan resminya. Mereka menyebut Gregoria tidak dapat turun, karena sakit vertigo.
"Gregoria Mariska Tunjung batal berangkat ke Piala Sudirman 2025 setelah dinyatakan oleh dokter terkena vertigo. Gregoria harus istirahat total beberapa hari untuk memulihkan kondisinya," tulis PBSI.
Untuk mengisi slot kosong yang ditinggalkan Gregoria, PBSI telah menunjuk Ester Nurumi Tri Wardoyo. Nantinya dia akan turun bersama Putri Kusuma Wardhani mewakili Indonesia di sektor tunggal putri.
Baca Juga:
Menpora Dito Ingin Indonesia Jadi Tuan Rumah Piala Sudirman 2027
"Sesuai dengan persetujuan dari BWF maka posisi Gregoria akan digantikan oleh Ester Nurumi Tri Wardoyo," jelas PBSI.
Namun dalam pertandingan nanti, posisi Ester akan digeser menjadi pemain kedua. Sementara Putri dipindah menjadi pemain pertama.
Sejatinya kabar mundurnya Gregoria dari Piala Sudirman 2025 sudah tercium sejak awal pekan ini. Pasalnya pada simulasi yang digelar Senin (21/4) di Pelatnas Cipayung, Jakarta Timur, Gregoria tidak hadir. Saat itu perannya justru digantikan Ester.
Sebagai informasi, Piala Sudirman 2025 digelar pada 27 April hingga 4 Mei. Dijadwalkan turnamen itu akan bertempat di Xianmen, China.
Penulis: Bintang Rahmat
Tengku Sufiyanto
17.884
Berita Terkait
Prediksi dan Statistik Nottingham Forest vs Arsenal: Peluang Memperlebar Jarak
Prediksi dan Statistik Manchester United vs Manchester City: Menanti Racikan Michael Carrick
Berlabel Bomber Mentereng, Alaeddine Ingin Bantu Persija Juara
Senne Lammens Punya Potensi Besar, tapi Belum Layak Jadi Kiper Utama Manchester United
Satu Grup dengan Timnas Indonesia, Pelatih Singapura Kagumi John Herdman
Persija Jakarta Datangkan Penyerang Tajam Maroko dari Liga India
Resmi, Berikut Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Piala AFF 2026
Laga Lawan Como Bukti AC Milan Membutuhkan Mike Maignan
Bertekad Akhiri Kutukan, Rizky Ridho Pasang Target Juara Piala AFF 2026 di Era John Herdman