Gelandang Persib Dedi Kusnandar Mengalami Luka Robek
BolaSkor.com - Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts akui cukup kesulitan dalam membuat daftar pemain yang akan disiapkan menghadapi Piala Wali Kota Solo 2021. Rencananya turnamen pramusim itu akan digelar pada 29 Juni hingga 4 Juli mendatang.
Pelatih asal Belanda ini mengaku masih harus memantau perkembangan pemainnya. Terutama para pemain yang mengalami cedera.
Menurut rencana, Robert Rene Alberts membuat daftar final, Sabtu (26/6). Ia harus mengcek kembali kondisi pemain termasuk Dedi Kusnandar.
Baca Juga:
Madura United Evaluasi Pertahanan Jelang Liga 1
Direktur Persib Bicara Status Ferdinand Sinaga ke Persis Solo
Robert Rene Alberts mengatakan Dedi Kusnandar mengalami cedera di bagian pipinya. Tepatnya gelandang bernomor punggung 11 itu mengalami luka robek.
"Dedi mengalami luka di bagian pipi dekat bibirnya sehingga harus mendapat enam jahitan," bebernya.
Sejauh ini, pelatih berusia 65 tahun ini masih menunggu kabar lebih lanjut mengenai Dedi Kusnandar. Diharapkan tidak terjadi infeksi pada luka yang dialami.
"Jika memang ada (infeksi), tentu saja dia tidak akan ikut ke Solo. Tapi jika semuanya baik, Dedi bisa pulih dalam 2-3 hari ini dan itu adalah waktu dimana kami menjalani pertandingan di Solo," pungkasnya.(Laporan Kontributor Gigi Gaga/Bandung)
Frengky Aruan
15.464
Berita Terkait
Gustavo Almeida Berpotensi Main Lawan Persib, Mauricio Souza Tak Pusingkan Soal Masalah Ryo Matsumura
Persib vs Persija, Marc Klok: Anggap Pertandingan Harga Diri dan Singgung Kepindahan Luis Figo
Persib vs Persija, Bojan Hodak Pertanyakan Selalu Menggunakan Wasit Asing di Bandung
Bojan Hodak Minta Skuad Persib Jaga Emosi Saat Hadapi Persija
Hasil Super League 2025/2026: Malut United Kalah, Persib vs Persija Jadi Penentu Juara Paruh Musim
Persib Tanpa Andrew Jung dan Saddil Ramdani, Pelatih Persija Cuek dan Sebut Itu Urusan Bojan Hodak
Mauricio Souza Berharap VAR Bekerja dengan Baik di Laga Persib vs Persija
Dear Jakmania Jangan ke GBLA, Cukup Dukung dan Doa dari Jakarta Agar Persija Menang