Direktur Persib Bicara Status Ferdinand Sinaga ke Persis Solo
BolaSkor.com - Direktur PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Teddy Tjahjono memilih untuk angkat tangan mengenai hengkangnya Ferdinand Alferd Sinaga. Terlebih, mengenai alasannya.
Menurutnya, alasan hengkangnya Ferdinand Sinaga sudah diserahkan sepenuhnya kepada tim pelatih yang dipimpin Robert Rene Alberts. Sebab hal itu sudah masuk dalam urusan teknis tim.
"Pertanyaan teknis, tolong ditanyakan ke tim pelatih deh," ujar Teddy Tjahjono saat dihubungi, Jumat (25/6).
Namun untuk status, pria berkacamata ini memastikan Ferdinand Sinaga tidak dipinjamkan. Sebaliknya, diikat oleh Persis Solo sebagai prospek pemain jangka panjang.
Baca Juga:
Sansan Fauzi Hanya Numpang Lewat di Persib
Sepakat Berpisah, Persib Sebut Ferdinand Sinaga Akan ke Persis Solo
"(Statusnya) Transfer," tegasnya.
Terkait mengenai penggantinya, Teddy Tjahjono lagi-lagi menyerahkan jawabannya kepada pelatih Robert Rene Alberts.
"Yah nanya Robert lah kalau ini. Saya sih belum terima proposal apa pun (soal pemain baru)," jelasnya.
Persib sendiri sebenarnya baru melakukan perekrutan Ferdinand Sinaga pada awal Maret 2021 lalu. Dia rencananya disiapkan untuk menghadapi Liga 1 2021-2022.
Namun, sebelum Liga digulirkan, Ferdinand memutuskan untuk mundur dari Persib. Dia memilih untuk membela Persis Solo yang akan berlaga di Liga 2 2021-2022. (Laporan Kontributor Gigi Gaga/Bandung)
Tengku Sufiyanto
17.942
Berita Terkait
Marc Klok Cedera, Persib Pulangkan Dedi Kusnandar
Persembahkan Kemenangan untuk Mettu Dwaramury, Owen Rahadiyan Ingatkan Persipura Fokus Persaingan Promosi
Konsistensi Bandung bjb Tandamata Diuji JPE di Awal Putaran Kedua Proliga 2026
Persija Menang atas Persita, Mauricio Souza Sebut Fisik Pemain Lawan Sulitkan Macan Kemayoran
Diky Soemarno Sebut Kehadiran The Jakmania di Tangerang Sebagai Sebuah Sejarah
Tanpa Influencer, 26 Warriors Siap Panaskan Prime Kumite Championship 3 di Jakarta
7 Catatan Statistik Menarik Duel Leeds United vs Arsenal: The Gunners Nyaman di Elland Road
3 Pemain yang Ingin Direkrut AC Milan Jelang Penutupan Bursa Transfer Musim Dingin 2026
Jadwal AC Milan: Lawan Tampil di Kompetisi Eropa, Rossoneri Baru Bertanding pada Rabu (4/2)
Superkomputer Prediksi Juara Premier League: Peluang Arsenal Lebih dari 80 Persen