Gelandang Persib Abdul Aziz Mengaku Menerima Tawaran dari Malaysia
BolaSkor.com - Satu pemain Persib Bandung kembali diincar klub Malaysia. Sebelumnya Febri Hariyadi dan Ardi Idrus, kali ini giliran Abdul Aziz yang dibidik.
Pemain dengan nama lengkap Abdul Aziz Lutfi Akbar ini mengaku didekati klub yang berlaga di 2 Malaysia atau Malaysia Premier League (MPL). Klub itu bernama Kelantan FC yang sebelumnya mengumumkan perekrutan pemain Indonesia Natanael Siringo-ringo dari Sulut United.
"Iya ada (tawaran). Kemarin, ada tim Liga 2 Malaysia, Kelantan FC. Perwakilannya menghubungi Aziz, menawari Aziz gabung di sana," ungkap Abdul Aziz, Jumat (12/2).
Baca Juga:
PSSI Berikan Sanksi Berat ke Klub jika Suporter Hadir ke Stadion
Pemilik nomor punggung 8 ini mengatakan sebenarnya tawaran dari Kelantan FC datang pada Desember 2020 lalu. Namun, Abdul Aziz memutuskan untuk bertahan di Persib Bandung.
"Sudah bilang juga sama manajemen. Tapi keputusan Aziz, bulat bertahan di Persib," tegasnya.
Abdul Aziz mengaku tidak memiliki pilihan lain selain bertahan. Terlebih, Persib Bandung masih membutuhkan jasanya meski kontraknya akan berakhir akhir Februari ini.
"Banyak pertimbangan yang tidak bisa dijelaskan. Istilahnya tidak ada alasan untuk Aziz meninggalkan Persib. Persib masih membutuhkan saya di tim dan sebentar lagi bakal lahiran anak pertama. Jadi sangat berat untuk saya meninggalkan keluarga," jelasnya. (Laporan Kontributor Gigi Gaga/Bandung)
Frengky Aruan
15.464
Berita Terkait
Jadwal Pertandingan Timnas Argentina pada Jeda Internasional November 2025: Tantang Angola
Krisis Lini Depan, AC Milan Pertimbangkan Rekrut Striker West Ham
Benjamin Sesko Cedera Lutut, Ruben Amorim Bisa Meniru Taktik Mikel Arteta
AC Milan Sudah Tentukan Masa Depan Luka Modric
Zinedine Zidane Bocorkan Kapan Akan Kembali Menukangi Tim
Federico Chiesa Kembali Menolak Memperkuat Timnas Italia, Alasannya Masih Jadi Misteri
AC Milan Terlalu Bergantung kepada Adrien Rabiot
Sandro Tonali Ungkap Starting XI Terbaik Versinya, Ada Pemain Milan dan Inter
Presiden Napoli Jawab Isu Pengunduran Diri Antonio Conte