Gabung Persija, Tony Sucipto Banjir Pesan dari Bobotoh
BolaSkor.com - Era Tony Sucipto di Persib Bandung telah berakhir. Kini, eks personil Timnas Indonesia tersebut bergabung dengan Persija Jakarta.
Keputusan pemain yang akrab disapa Toncip berkostum Persija berujung kontroversi. Siapa yang tidak tahu, rivalitas antara pendukung tim ibu kota dan Persib kurang harmonis.
Ketika memutuskan hijrah ke Persija, Toncip mengaku dibanjiri pesan oleh Bobotoh, suporter Persib. Ada yang mendukungnya, ada juga pesan bernada negatif.
Baca Juga:
Berseragam Persija, Tony Sucipto Siap Lawan Persib di GBLA
Bek Anyar Persija Ingin Lepas dari Bayang-bayang Jaimerson Xavier
"Ya banyak. Makanya komentarnya pasti pro kontra kan. Ada positif ada negatif. Ya positifnya kita ambil negatifnya ya tidak usah kita dengar. Tapi alhamdulillah banyak yang positifnya," ujar Toncip di Mess Persija, Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur, Jumat (18/1).
Di media sosial, pemberitaan bergabungnya Toncip ke Persija juga ramai diperbincangkan. Tony menanggapinya dengan tenang.
"Ya kalau tanggapan seperti itu kan ada pro kontra ya. Pastinya kita ambil yang positif. Yang baik kita ambil, yang jelek ya kita ini. Tapi yang pasti kebanyakan komentarnya juga positif," imbuh Toncip.
Muhammad Adiyaksa
1.188
Berita Terkait
Nonton Persib vs Persija, John Herdman Terpesona dengan Rizky Ridho dan Janji Perhatikan Liga Indonesia
Bung Ferry Diterima dengan Baik di GBLA, Ketum The Jakmania Berterima Kasih kepada Bobotoh
Dewa United Banten FC Pastikan Belum Ada Tawaran dari Persija untuk Ricky Kambuaya dan Jaja
Persija Melawan Serangan Rasisme terhadap Allano Lima Usai Laga Kontra Persib
Mauricio Souza Tanggapi Rumor Fajar Fathurrahman Gabung Persija Jakarta
Persija Kalah dari Persib Akibat Dua Kesalahan Individu
Persija Dikalahkan Persib, The Jakmania Tuntut Manajemen Evaluasi Pemain
Mauricio Souza Nilai Kartu Merah Bruno Tubarao Sudah Tepat, Tetapi Pertanyakan Ketegasan Wasit Terhadap Persib
Selebrasi Ice Cold Beckham Putra, Bojan Hodak: Untung Tidak Ada Fans Persija
Bawa Persib Tak Pernah Kalah dari Persija dan Juara Paruh Musim, Ini Kata Bojan Hodak