Gabung Persib, Erwin Ramdani Siap Buktikan Kualitas di Depan Bobotoh
BolaSkor.com - Erwin Ramdani diselimuti kebahagiaan. Pasalnya, mimpinya untuk bergabung dengan Persib Bandung akhirnya terwujud.
Pemain berusia 25 tahun ini didatangkan dari PSMS Medan dan dipercaya untuk menjadi penggawa Persib di musim 2019.
"Perasaannya seperti mimpi menjadi kenyataan. Dari kecil saya bermain bola dan akhirnya bisa terwujud. Rasanya tidak bisa diungkapkan," ungkap Erwin di Universe Fitness, Jalan Manado, Bandung, Selasa (15/1).
Menurutnya, tidak mudah untuk bisa mendapatkan kepercayaan gabung dengan Persib. Erwin harus membuktikan diri terlebih dahulu bersama klub lain.
"Setelah di Persib U-21 (2012), saya langsung ikut militer selama satu tahun. Setelah itu ke Ciamis (PSGC), PS TNI, PSMS Medan terus Alhamdulillah kembali lagi ke Bandung," katanya.
Baca Juga:
Wawancara Eksklusif Atep: Kenangan Indah dan Enggan Menghadapi Persib Bandung di Masa Depan
Kesan Pertama Frets Butuan Jalani Latihan Perdana di Persib Bandung
Wonderkid Persib Bandung Nikmati TC di Timnas Indonesia U-22
Karena itu, Erwin berjanji akan bekerja keras selama membela Persib. Sebab selama ini Persib selalu menjadi penyemangatnya di setiap latihan dan pertandingan dimanapun dia bermain.
"Targetnya mungkin saya yang pertama ingin mendapatkan kesempatan tampil di depan ribuan Bobotoh. Di dalam hari saya itu dulu. Dan target-target berikutnya mungkin seiring waktu, pokoknya setiap latihan saya memcoba memberikan yang terbaik untuk mendapat kesempatan bermain. Dan mungkin pelatih juga bisa melihat dan memberikan penilaian terhadap kerja keras saya," tegasnya.
Disinggung mengenai kesiapannya menghadapi tekanan Bobotoh saat bela Persib, Erwin mengaku siap menghadapinya. Sudah mengetahui karakter Bobotoh menjadi alasannya.
"Saya juga sebagai Bobotoh, jadi saya sudah tahu bagaimana Bobotoh. Siap tidak siap memang harus siap. Karena Persib dari dulu seperti itu (tekanan). Wajar karena Persib tim besar. Jadi salah satu untuk menyikapinya dengan kerja keras di setiap latihan, istirahat, pola makan, maupun pertandingan," pungkasnya. (Laporan Kontributor Gigi Gaga/Bandung)
Tengku Sufiyanto
17.702
Berita Terkait
Enzo Maresca Sebut Resep Chelsea untuk Meredam Gaya Bermain Barcelona
Pemain Everton Kena Kartu Merah karena Berkelahi dengan Rekan Satu Tim, Ruben Amorim Iri
Hokky Caraka Beberkan Bekal Timnas Indonesia U-22 Jelang SEA Games 2025
Manchester United Dibekuk 10 Pemain Everton, Ruben Amorim Frustrasi
Thom Haye Tuding Ada Pihak yang Bikin Kacau Usai Timnas Indonesia Gagal ke Piala Dunia 2026
Laga Persija Vs PSIM di SUGBK Akan Diwarnai Koreo Spesial dari The Jakmania
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Chelsea vs Barcelona
Prediksi dan Statistik Chelsea vs Barcelona: Rapor Buruk Blaugrana di Stamford Bridge
Kejadian Langka di Old Trafford, Idrissa Guaye Diusir Wasit karena Ribut dengan Rekan Setim
Setelah 17 Kali Gagal, David Moyes Akhirnya Bisa Menang di Old Trafford