FIFA Umumkan Cara Pendaftaran Pembelian Tiket Piala Dunia U-17 2023 Indonesia
BolaSkor.com - Induk Sepak Bola Dunia, FIFA, secara resmi mengumumkan pendaftaran pembelian tiket Piala Dunia U-17 2023 di Indonesia, yang akan digelar pada 10 November sampai 2 Desember mendatang.
Berdasarkan rilis FIFA melalui LOC Piala Dunia U-17 2023, para calon penonton harus lebih dahulu mendaftar melalui link berikut: https://www.fifa.com/fifaplus/en/tournaments/mens/u17worldcup/indonesia-2023/register-interest.
Jika mengakses tautan tersebut, penikmat sepak bola Tanah Air akan dibawa ke laman khusus di situs FIFA, di mana Anda bisa mendaftar sebagai salah satu calon pembeli tiket Piala Dunia U-17.
Baca Juga:
Timnas Indonesia U-17 Dijadwalkan Tantang Borussia Dortmund dan Moenchengladbach
Nanti, peminat akan diminta untuk melengkapi beberapa informasi, kemudian tinggal menunggu update dan tata cara pembelian tiket resmi ajang yang akan diikuti 24 negara, termasuk Indonesia sebagai tuan rumah.
Setelah melakukan registrasi, para calon penonton akan mendapat email terkait pembelian tiket Piala Dunia U-17 2023.
Bagi mereka yang mendaftarkan minat, bakal mendapatkan informasi lanjutan soal penjualan tiket dan berbagai penawarannya lebih awal.
Dengan status tuan rumah, Timnas Indonesia U-17 otomatis mendapatkan jatah berlaga pada putaran final Piala Dunia U-17.
Menempati Grup A, Tim Merah-Putih kini menanti calon lawan yang akan dihadapi dalam undian di Swiss pada 15 September 2023.
24 Negara Peserta Piala Dunia U-17 2023:
Indonesia, Iran, Jepang, Korea Selatan, Uzbekistan yang mewakili Asia (AFC)
Burkina Faso, Mali, Maroko, Senegal (Afrika/CAF)
Kanada, Meksiko, Panama, Amerika Serikat (Amerika Utara, Tengah, dan Karibia/CONCACAF)
Argentina, Brasil, Ekuador, Venezuela (Amerika Selatan/COMMEBOL)
Kaledonia Baru, Selandia Baru (Oceania/OFC)
Inggris, Prancis, Jerman, Polandia, Spanyol (Eropa/UEFA).
Tengku Sufiyanto
17.703
Berita Terkait
Link Streaming Arsenal vs Bayern Munchen, Kamis 27 November 2025
Laga Persija vs PSIM di SUGBK Jadi Momen Nostalgia The Jakmania dengan Brajamusti
Prediksi Pemenang Pertandingan Arsenal vs Bayern Munchen Versi Superkomputer
Panpel Persija Jakarta Siapkan 2000 Tiket untuk Suporter PSIM Yogyakarta
Superkomputer Bertenaga AI Prediksi Pemenang Duel Atletico Madrid vs Inter Milan
Jadwal Siaran Langsung Lion City Sailors FC vs Persib Bandung di ACL Two 2025/2026 26 November 2025
Link Streaming Atletico Madrid vs Inter Milan, Kamis 27 November 2025
Liga Champions: Satu Janji Hansi Flick Usai Barcelona Jadi Bulan-bulanan Chelsea
Prediksi dan Statistik Arsenal vs Bayern Munchen: Menghindari Kekalahan Perdana
Prediksi dan Statistik Atletico Madrid vs Inter Milan: Nerazzurri Limbung