Piala Dunia
FIFA Perkenalkan Trionda, Bola Resmi Piala Dunia 2026
BolaSkor.com - FIFA resmi memperkenalkan Adidas Trionda sebagai bola resmi Piala Dunia 2026. Bola ini menjadi simbol inovasi teknologi dan estetika sepak bola modern.
Trionda bukan hanya dirancang untuk para pemain, tetapi juga untuk membantu wasit mengambil keputusan penting di lapangan.
Bola resmi pertandingan untuk Piala Dunia 2026 ini menggabungkan penyempurnaan teknologi canggih dan detail desain yang menampilkan ciri dari tiga negara tuan rumah, Amerika Serikat, Meksiko, dan Kanada.
Baca Juga:
TVRI Dapat Hak Siar Piala Dunia 2026, Masyarakat Bisa Nonton Gratis
10 Pemain yang Memenangi Piala Dunia, Liga Champions, dan Ballon d'Or
View this post on Instagram
Bola tersebut kembali dirancang oleh produsen asal Jerman, Adidas, yang telah menjadi penyedia bola resmi Piala Dunia sejak turnamen 1970.
“Saya senang dan bangga mempersembahkan Trionda,” kata Presiden FIFA Gianni Infantino dikutip dari laman FIFA.
Pada edisi 2026, untuk pertama kalinya, Piala Dunia diselenggarakan oleh tiga negara, dengan 48 tim peserta.
Ajang empat tahunan itu menginspirasi nama sekaligus desain bola yang menampilkan warna merah, biru, dan hijau.
Ikon dari masing-masing negara tuan rumah juga ditampilkan, daun maple dari Kanada, burung elang dari Meksiko, dan bintang dari Amerika Serikat, dengan simbol segitiga yang merujuk pada persatuan ketiga negara tersebut.
Teknologi Bola
Yusuf Abdillah
9.576
Berita Terkait
Link Streaming Azerbaijan vs Prancis, Senin 17 November 2026
Dana Terbatas, AC Milan Tidak Mampu Mendatangkan Robert Lewandowski
Masih Pantau Sang Mantan, Tijjani Reijnders Yakin AC Milan Raih Scudetto
Prediksi dan Statistik Azerbaijan vs Prancis: Berat Sebelah
Indonesia Tuan Rumah Asian Champions League Minifootball 2025, Perdana di Tanah Air
Italia vs Norwegia: Gli Azzurri Kibarkan Bendera Putih Sebelum Bertanding
Digasak Mali, Timnas Indonesia U-22 Perpanjang Rekor Buruk
Link Streaming Albania vs Inggris, Senin 17 November 2025
Prediksi dan Statistik Italia vs Norwegia: Mungkin, tetapi Butuh Keajaiban
Prediksi dan Statistik Albania vs Inggris: Menutup dengan Sempurna