Ferry Paulus Ditetapkan sebagai Dirut PT LIB, Ardian Satya Negara Jabat Komisaris
BolaSkor.com - Ferry Paulus ditetapkan sebagai Direktur Utama (Dirut) PT Liga Indonesia Baru (PT LIB) menggantikan Akhmad Hadian Lukita yang saat ini berstatus sebagai tahanan kasus Tragedi Kanjuruhan.
Keputusan itu diambil dalam Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) PT LIB yang berlangsung di Hotel Sultan, Jakarta, Selasa (15/11). RUPSLB dihadiri pemegang saham yang terdiri dari 17 klub Liga 1 (Persis Solo tidak hadir) dan perwakilan PSSI.
Ferry Paulus sebelumnya menjabat sebagai salah satu Komisaris PT LIB. Pria asal Manado itu pun merupakan Direktur Olahraga Persija Jakarta.
Baca Juga:
Satu Posisi Diisi Wasekjen PSSI, Berikut Komposisi Pejabat AFF 2022-2026
Selain Ferry Paulus, Dewan Direksi PT LIB yang baru diisi oleh Munafri Arifuddin sebagai Direktur. Untuk jabatan Direktur Operasional, sementara ini masih ditempati oleh Sudjarno sampai ada keputusan baru dari Ferry Paulus.
RUPSLB juga menetapkan jajaran Dewan Komisaris baru PT LIB. Juni A Rachman menjabat sebagai Komisaris Utama dengan dibantu oleh empat anggota Komisaris, yaitu Yabes Tanuri, Ponaryo Astaman, Ardian Satya Negara, dan Roofi Ardian.
Empat anggota Komisaris PT LIB ini merupakan representasi atau perwakilan dari klub. Yabes Tanuri merupakan CEO Bali United, lalu Ponaryo Astaman dari Borneo FC Samarinda, Ardian Satya Negara dari Dewa United FC, dan Roofi Ardian dari RANS Nusantara.
Berikut susunan Dewan Direksi dan Komisaris PT LIB hasil RUPSLB, Selasa (15/11):
Komisaris Utama: Juni A Rachman
Komisaris: Yabes Tanuri, Ponaryo Astaman, Ardian Satya Negara, Roofi Ardian
Direktur Utama: Ferry Paulus
Direktur: Munafri Arifuddin
Direktur Operasional: Sudjarno*
*Catatan: sementara
Rizqi Ariandi
7.668
Berita Terkait
Superkomputer Prediksi Hasil Inter Milan vs Napoli: Kemenangan Nerazzurri Lebih dari 50 Persen
Jadwal Siaran Langsung Persib Bandung vs Persija Jakarta di Super League 2025/2026, 11 Januari 2026
Ditahan Imbang Bekasi City, Garudayaksa FC Siap Bangkit dari Panceklik Kemenangan dengan Pemain Baru
Prediksi Hasil Fiorentina vs AC Milan Versi Superkomputer: Persentase Rossoneri Kurang Meyakinkan
Nasib Xabi Alonso Andai Real Madrid Kalah Lawan Barcelona di Final Piala Super Spanyol
Prediksi Persib Bandung vs Persija Jakarta 11 Januari 2026, Merebutkan Takhta Juara Paruh Musim
Prediksi dan Statistik Inter Milan vs Napoli: Panas di Papan Atas
Prediksi dan Statistik Fiorentina vs AC Milan: Rossoneri Rawan Tergelincir
Prediksi dan Statistik Real Madrid vs Barcelona: Kental Aroma Balas Dendam
Hasil Piala FA: Debut Liam Rosenior Berakhir Manis, Chelsea Menang Telak Kontra Charlton