Formula 1
Fernando Alonso Isyaratkan Pensiun setelah Kontrak Habis
BolaSkor.com - Pembalap veteran Fernando Alonso mengisyaratkan untuk pensiun dari ajang balap Formula 1 setelah kontraknya dengan Aston Martin berakhir pada 2026.
Alonso baru saja menandatangani perpanjangan kontrak dengan tim tersebut hingga dua musim mendatang. Dia menyebutkan bahwa itu merupakan kontrak terakhirnya.
“Ini bukanlah waktu yang mudah ketika Anda harus membuat beberapa keputusan, terutama saat ini bagi saya, dimana ini mungkin kontrak terakhir saya, jadi saya ingin mengambil keputusan yang tepat,” ungkap Alonso, dikutip dari laman resmi Formula 1.
Baca Juga:
Fernando Alonso Percaya Dapat Memperbaiki Kesalahan di GP Brasil
“Saya ingin mengambil keputusan yang tepat untuk tetap membalap di Formula 1, dan mendapatkan kekuatan serta motivasi untuk terus membalap selama beberapa tahun lagi (dengan Aston Martin),” ujarnya menambahkan.
Sebelumnya, pembalap berusia 42 tahun itu sempat dirumorkan akan bergabung dengan beberapa tim kuat pada musim mendatang. Namun, ternyata Alonso memperpanjang kontraknya dengan Aston Martin hingga tahun 2026, yang merupakan tahun transisi sejumlah regulasi baru yang akan diperkenalkan di kelas balap premier ini.
Bicara mengenai apa yang membuatnya bertahan dengan Aston Martin, juara dunia dua kali itu mengatakan ia dan tim memiliki target dan tujuan yang sama untuk terus berkembang.
“Itu adalah keputusan yang sangat membahagiakan bagi saya, saya jelas sangat bangga bisa mewakili Aston Martin selama beberapa tahun ke depan,” kata Alonso.
“Kami memulai perjalanan ini tahun lalu dengan sangat baik dan kami terus bekerja, jadi saya sangat bangga dan bahagia, dan mari kita lihat apa yang bisa kami lakukan nanti,” ujarnya menambahkan.
Yusuf Abdillah
10.061
Berita Terkait
Daftar Tim yang Lolos ke Fase Gugur Europa League 2025-2026
Hasil Liga Europa: AS Roma Nyaris Terpeleset, Calvin Verdonk Bantu Lille ke Playoff
Mulai Berlatih, Layvin Kurzawa Janji Tunjukan Kualitas Bersama Persib Bandung
Hasil Piala Asia Futsal 2026: Indonesia Lolos ke Perempat Final Usai Hajar Kirgizstan
Bojan Hodak Ogah Buru-buru Mainkan Layvin Kurzawa dan Dion Markx
Persija Jakarta Akan Gunakan Rantis Saat Tandang ke Persita Tangerang
Performa Alvaro Arbeloa Tidak Memuaskan, Real Madrid Siap Tunjuk Unai Emery
The Jakmania Boleh Datang ke Tangerang, Persita Siapkan 750 Tiket
Menengok Nasib Mason Greenwood Usai Meninggalkan Manchester United: Sudah Cetak 20 Gol di Musim Ini
Dapat Angin Segar, Juventus Percaya Diri Rekrut Randal Kolo Muani