Fabiano Beltrame dan Victor Igbonefo Pengaruhi Perginya Achmad Jufriyanto dari Persib
BolaSkor.com - Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts buka-bukaan soal Achmad Jufriyanto. Bek yang akrab disapa Jupe itu tak lagi bersama tim untuk Liga 1 2020.
Pelatih asal Belanda ini mengatakan Jupe memutuskan untuk mundur dari Persib Bandung. Padahal pemain yang kental dengan mengenakan nomor punggung 16 ini sudah masuk rencana dalam menghadapi kompetisi.
"Jupe down ketika kedatangan Fabiano dan Victor. Dia merasa tidak aman. Jadi dia bertanya apakah bisa pindah ke klub lain karena merasa tidak akan cukup banyak bermain musim ini bersama Persib," beber Robert di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) Gedebage, Kota Bandung, Selasa (4/2).
Baca Juga:
Resmi Berbaju Persib Lagi, Zulham Zamrun Beberkan Alasan dan Bicara soal Ekspektasi Tinggi Bobotoh
Ada Progam Vaksin, Geoffrey Castillion Sangat Kagum dengan Persib Bandung
Robert Rene Alberts pun tidak bisa memberikan jaminan kepada Achmad Jufriyanto untuk bermain. Sebab keputusan bermain dilihat dari kesiapan pemain itu sendiri.
"Kami juga harus memperhatikan itu dan mendiskusikannya, jika tidak senang atau tidak percaya diri, ya kami akan membantunya (mencari klub lain)," katanya.
Namun, Robert tidak akan mencari pemain pengganti Jupe. Sebab Persib sudah memiliki Nick Kuipers, Fabiano da Rosa Beltrame, dan Victor Igbonefo yang beroperasi sebagai benteng pertahanan tim.
"Kami punya tiga center bek yang berkualitas dan pemain lain yang bisa dipasang pada posisi itu jika dibutuhkan seperti yang dilakukan musim lalu, yang terbilang cukup sukses. Jadi kami sudah lengkap, kami mempunyai keseimbangan yang bagus di dalam tim," pungkasnya. (Laporan Kontributor Gigi Gaga/Bandung)
Frengky Aruan
15.464
Berita Terkait
Davide Bartesaghi Masuk Radar Barcelona, AC Milan Siaga Satu
Batalkan Niat Rekrut Julian Alvarez, Barcelona Fokus Kejar Dusan Vlahovic
Cari Striker Baru, AC Milan Jatuh Hati dengan Penyerang Mahal Tottenham Hotspur
Bertahan sejak 1992-1993, Rekor AC Milan Akhirnya Dipecahkan Bayern Munchen
Borneo FC dan Persija Pesaing Terkuat, Atep Bicara Kans Persib Hattrick Juara
Sah, Liverpool Jadi Tim Terburuk di Lima Liga Top Eropa
Klasemen Terkini Serie A 2025/2026: Napoli di Puncak, Inter Lebih Tinggi daripada Milan
Chelsea Kembali Dapat Kartu Merah, Enzo Maresca: Bodoh dan Memalukan
Kesabaran dan Kemampuan Atasi Momen Sulit Bawa Inter Milan Kembali ke Jalur Kemenangan
Wonderkid Arsenal Max Dowman Kembali Catat Sejarah