FA Resmi Beri Sanksi Larangan Empat Laga Untuk Aguero
FA Resmi Beri Sanksi Larangan Empat Laga Untuk Aguero- Asosiasi Sepak Bola Inggris (FA) resmi menjatuhkan sanksi berupa hukuman larangan tampil sebanyak empat laga kepada penyerang Manchester City, Sergio Aguero.
Seperti diketahui, vonis tersebut diberikan kepada Aguero menyusul tekel horor yang dilakukannya terhadap bek Chelsea, David Luiz pada Sabtu (3/12/16), seperti yang diberitakan oleh The Sun.
Aguero melancarkan tekel keras kepada Luiz jelang akhir laga saat Manchester City dalam posisi tertinggal 1-3 dari Chelsea.
Aksi brutal pemain asal Argentina tersebut juga sempat memicu pertikaian antar pemain. Imbasnya, Aguero dan Fernandinho diganjar kartu merah oleh wasit Anthony Taylor.
FA juga memberikan sanksi larangan tampil selama tiga laga untuk Fernandinho. Gelandang asal Brasil itu dianggap melakukan aksi tak terpuji dengan mencekik leher Fabregas.
Bagi Aguero sendiri, ini menjadi sanksi kedua di sepanjang musim 2016/17. Pada Agustus lalu, ia pernah dijatuhi sanksi larangan bermain di tiga pertandingan karena menyikut wajah pemain West Ham, Winston Reid.
Absennya Aguero jelas menjadi kerugian bagi City. Terutama saat menghadapi laga krusial melawan Arsenal, 18 Desember mendatang.
TheSun
1.688
Berita Terkait
Lolos ke Putaran Keempat Piala FA, Manchester City Berambisi Sapu Bersih Gelar
Liam Rosenior Ungkap Alasan Tetap Memakai Taktik Enzo Maresca
Samai Sergio Aguero, Debut Antoine Semenyo di Manchester City Tuai Pujian
Hasil Piala FA: Debut Liam Rosenior Berakhir Manis, Chelsea Menang Telak Kontra Charlton
Hasil Piala FA: Lolos ke Putaran Empat dengan Meyakinkan, Manchester City Menang 10-1 atas Exeter
Jadwal Live Streaming Piala FA Charlton Athletic vs Chelsea, Tayang pada Minggu (11/01) Pukul 03.00 WIB
Jadwal Live Streaming Piala FA Manchester City vs Exeter, Kick-off Sabtu (10/01) Pukul 22.00 WIB
Pep Guardiola Yakin Antoine Semenyo Bisa Cepat Beradaptasi di Manchester City
7 Fakta Menarik Charlton Athletic vs Chelsea: Dominasi Mutlak The Blues
Ketika Pelatih Baru Chelsea Liam Rosenior Ciptakan Momen ala Jose Mourinho