Erling Haaland Tetapkan Kriteria Khusus dalam Memilih Klub Baru

Haaland berniat meninggalkan Dortmund pada musim panas nanti.
Taufik HidayatTaufik Hidayat - Minggu, 02 Mei 2021
Erling Haaland Tetapkan Kriteria Khusus dalam Memilih Klub Baru
Erling Haaland (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Erling Haaland tidak akan memilih klub sembarangan jika pergi dari Borussia Dortmund pada musim panas nanti. Penyerang berkebangsaan Norwegia itu punya kriteria khusus yang harus dipenuhi para peminatnya.

Haaland memang menjadi salah satu komoditas transfer terpanas pada musim panas nanti. Deretan klub besar antre untuk mendapatkan tanda tangannya.

Masalahnya, Dortmund keberatan melepas Haaland pada musim panas nanti. Klub Jerman itu diyakini akan memasang banderol selangit untuk mecegah hal tersebut terjadi.

Baca Juga:

Erling Haaland Turut Pengaruhi Masa Depan Messi di Barcelona

Terungkap, Pendekatan Solskjaer yang Ubah Haaland Jadi Predator Haus Gol

Raiola Konfirmasi Niat Haaland untuk Tinggalkan Dortmund Musim Panas Nanti

Erling Haaland

Kondisi ini membuat hanya segelintir klub yang dapat menebus Haaland dari Dortmund. Pilihan pemain berusia 20 tahun itu pun menjadi lebih terbatas.

Haaland harus hati-hati menghadapi situasi ini. Jika salah memilih klub, kariernya justru bisa meredup.

Maka dari itu, Haaland punya dua kriteria khusus dalam memilih pelabuhan terbaru dalam kariernya. Hal ini menjadi faktor penentu dari keputusannya nanti.

"Haaland tertarik pada dua hal yaitu mencetak gol dan memenangkan gelar. Dia pasti akan memilih, di mana dua hal itu terjadi lebih banyak," kata agen Haaland, Mino Raiola kepada AS.

Kandidat klub baru Haaland

Pernyataan Raiola menimbulkan teka-teki baru. Klub peminat Haaland rata-rata memiliki dua hal tersebut.

Raiola sendiri membocorkan daftar klub-klub yang berpeluang meminang Haaland. Menariknya, ia tidak menyebut nama Manchester United.

"Ketika klub seperti Barcelona atau Real Madrid tiba dengan begitu banyak sejarah dan hebat, sulit untuk mengatakan tidak. PSG sedang memasuki kelompok tim hebat, Manchester City berusaha untuk sampai ke sana, dan Juve selalu ada di sana," tambahnya.

"Kejuaraan yang mereka mainkan juga penting meski PSG memainkan liga terburuk dari yang terbaik dan Bayern (Munchen) sudah berada di liga yang menarik, tapi kami tahu bahwa mereka selalu memenangkannya. Di Spanyol ada tiga opsi."

Erling Haaland Borussia Dortmund Breaking News
Ditulis Oleh

Taufik Hidayat

Agen rahasia yang menyamar jadi kuli tinta.
Posts

6.514

Berita Terkait

Inggris
Senne Lammens Punya Potensi Besar, tapi Belum Layak Jadi Kiper Utama Manchester United
Rene Meulensteen meyakini bahwa Senne Lammens belum cukup bagus untuk menjadi kiper pilihan utama Manchester United.
Yusuf Abdillah - Jumat, 16 Januari 2026
Senne Lammens Punya Potensi Besar, tapi Belum Layak Jadi Kiper Utama Manchester United
Timnas
Satu Grup dengan Timnas Indonesia, Pelatih Singapura Kagumi John Herdman
Jelang Piala AFF 2026, pelatih Singapura, Gavin Lee, memuji kiprah John Herdman, nakhoda baru Timnas Indonesia.
Rizqi Ariandi - Jumat, 16 Januari 2026
Satu Grup dengan Timnas Indonesia, Pelatih Singapura Kagumi John Herdman
Liga Indonesia
Persija Jakarta Datangkan Penyerang Tajam Maroko dari Liga India
Persija resmi mendatangkan Alaeddine Ajaraie. Penyerang tajam asal Maroko yang teruji di Liga India.
Rizqi Ariandi - Jumat, 16 Januari 2026
Persija Jakarta Datangkan Penyerang Tajam Maroko dari Liga India
Timnas
Resmi, Berikut Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Piala AFF 2026
Timnas Indonesia akan memainkan laga perdananya di Piala AFF 2026 menghadapi Kamboja pada 27 Juli mendatang.
Rizqi Ariandi - Jumat, 16 Januari 2026
Resmi, Berikut Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Piala AFF 2026
Italia
Laga Lawan Como Bukti AC Milan Membutuhkan Mike Maignan
Mike Maignan tampil luar biasa dengan berhasil mengamankan tujuh dari delapan tembakan on target Como.
Yusuf Abdillah - Jumat, 16 Januari 2026
Laga Lawan Como Bukti AC Milan Membutuhkan Mike Maignan
Timnas
Bertekad Akhiri Kutukan, Rizky Ridho Pasang Target Juara Piala AFF 2026 di Era John Herdman
Rizky Ridho percaya diri menatap Piala AFF 2026 bersama pelatih baru Timnas Indonesia asal Inggris, John Herdman.
Rizqi Ariandi - Jumat, 16 Januari 2026
Bertekad Akhiri Kutukan, Rizky Ridho Pasang Target Juara Piala AFF 2026 di Era John Herdman
Berita
Sarga.co Sukses Gelar Indonesia Rising Stars Award 2026, Panggung Apresiasi Insan Berkuda Nasional
Indonesia Rising Stars Award menjadi terobosan cemerlang dari Sarga.co untuk mengapresiasi insan berkuda di Indonesia.
Rizqi Ariandi - Jumat, 16 Januari 2026
Sarga.co Sukses Gelar Indonesia Rising Stars Award 2026, Panggung Apresiasi Insan Berkuda Nasional
Lainnya
Bertekad Bangkit, Bandung bjb Tandamata Ingin Sapu Bersih Kemenangan pada Seri Medan
Bandung bjb Tandamata akan menghadapi Medan Falcons (16/1) dan Jakarta Electric PLN Mobile (17/1) di seri Medan.
Rizqi Ariandi - Jumat, 16 Januari 2026
Bertekad Bangkit, Bandung bjb Tandamata Ingin Sapu Bersih Kemenangan pada Seri Medan
Spanyol
5 Kandidat Pelatih Baru Real Madrid
Beberapa nama muncul sebagai opsi potensial menjadi kandidat pelatih baru di Real Madrid.
Yusuf Abdillah - Jumat, 16 Januari 2026
5 Kandidat Pelatih Baru Real Madrid
Spanyol
Debut Buruk Alvaro Arbeloa, Real Madrid Cari Pelatih Baru
Setelah tersingkir dari Copa del Rey, Real Madrid mencari pelatih baru untuk musim depan.
Yusuf Abdillah - Jumat, 16 Januari 2026
Debut Buruk Alvaro Arbeloa, Real Madrid Cari Pelatih Baru
Bagikan