Premier League

Erik ten Hag Bukan Harry Potter

Erik ten Hag masih percaya timnya akan meraih trofi musim ini.
Yusuf AbdillahYusuf Abdillah - Senin, 02 September 2024
Erik ten Hag Bukan Harry Potter
Erik ten Hag (x/ManUtd)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Manchester United menelan malu di depan publik sendiri setelah dikalahkan 0-3 oleh Liverpool di Old Trafford, Minggu (1/9). Manajer United Erik ten Hag masih percaya timnya akan meraih trofi musim ini, meski mengatakan dirinya bukanlah Harry Potter.

Kekalahan di tangan rival menimbulkan kekhawatiran. Namun, Ten Hag meminta semua pihak untuk bersabar meskipun Setan Merah berada di posisi ke-14 dalam klasemen.

Tak pelak lagi, itu adalah hari yang buruk bagi Ten Hag mengingat dia menurunkan enam pemain yang direkrutnya. Meski demikian, Ten Hag menolak untuk menerima pandangan negatif atas hasil buruk yang dialami timnya.

Ten Hag kemudian mengatakan bahwa tidak ada seorangpun yang mengharapkan dia menghasilkan hasil yang ajaib.

Baca Juga:

Hasil Premier League: Salah dan Diaz Trengginas, Liverpool Tumbangkan Manchester United 0-3

Manchester United Era Erik ten Hag, Peraih Trofi Terbanyak di Inggris setelah The Citizens

Terungkap, Manchester United Telan Kerugian Besar Usai Lepas Jadon Sancho ke Chelsea

"Saya bukan Harry Potter. Anda harus menyadari itu. Untuk tiga pemain, ini adalah penampilan pertama mereka di musim ini," ujar Ten Hag dikutip dari BBC Sport.

"Ini adalah pertandingan ketiga musim ini. Saya harus menjelaskan ini berulang kali. Kami harus membangun tim baru," kata Ten Hag.

United boleh saja sudah menelan dua kekalahan dari tiga laga yang mereka jalani di Premier League musim ini. Namun, Ten Hag menegaskan timnya akan baik-baik saja.

"Kami akan baik-baik saja, tetapi jelas kami perlu berkembang," kata pelatih asal Belanda itu.

"Di akhir musim, saya cukup yakin kami akan memiliki kesempatan besar untuk memenangkan trofi."

"Pertandingan telah usai dan kita harus menerima hasilnya. Kita harus bangkit dan memperbaiki tim. Kita akan meraih trofi," ujar Ten Hag.

View this post on Instagram

A post shared by Bolaskor.com (@bolaskorcom)

Premier League Manchester United Erik ten Hag Liverpool Breaking News
Ditulis Oleh

Yusuf Abdillah

Posts

9.924

Berita Terkait

Ragam
5 Fenomena Pembunuh Raksasa Terbesar dalam Sejarah Piala FA
Memiliki nilai sejarah kuat dan juga sisi prestisius sebagai salah satu turnamen tertua, Piala FA juga kerapkali menghadirkan fenomena 'Pembunuh Raksasa'.
Arief Hadi - Sabtu, 10 Januari 2026
5 Fenomena Pembunuh Raksasa Terbesar dalam Sejarah Piala FA
Liga Indonesia
Persib vs Persija, Marc Klok: Anggap Pertandingan Harga Diri dan Singgung Kepindahan Luis Figo
Pertandingan terakhir putaran pertama Super League 2025/2026 ini akan digelar di Stadion GBLA, Minggu (11/1).
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 10 Januari 2026
Persib vs Persija, Marc Klok: Anggap Pertandingan Harga Diri dan Singgung Kepindahan Luis Figo
Spanyol
Meski Ruben Amorim Dipecat, Marcus Rashford Betah di Barcelona dan Enggan Kembali ke Manchester United
Pemecatan Ruben Amorim disinyalir tak mengubah niatan Marcus Rashford untuk bertahan di Barcelona, enggan kembali ke Manchester United.
Arief Hadi - Sabtu, 10 Januari 2026
Meski Ruben Amorim Dipecat, Marcus Rashford Betah di Barcelona dan Enggan Kembali ke Manchester United
Liga Indonesia
Persib vs Persija, Bojan Hodak Pertanyakan Selalu Menggunakan Wasit Asing di Bandung
Persib menghadapi Persija, pada laga pekan ke-17 Super League 2025/2026 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Gedebage, Bandung, Minggu (11/1) sore WIB.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 10 Januari 2026
Persib vs Persija, Bojan Hodak Pertanyakan Selalu Menggunakan Wasit Asing di Bandung
Liga Indonesia
Bojan Hodak Minta Skuad Persib Jaga Emosi Saat Hadapi Persija
Pertandingan terakhir putaran pertama Super League 2025/2026 ini akan digelar di Stadion GBLA, Minggu (11/1).
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 10 Januari 2026
Bojan Hodak Minta Skuad Persib Jaga Emosi Saat Hadapi Persija
Inggris
Tularkan Pengalaman sebagai Eks Pemain, Darren Fletcher Ingin Manchester United Juara Piala FA
Pelatih interim Manchester United, Darren Fletcher, ingin Red Devils berusaha segenap kekuatan untuk memenangi Piala FA.
Arief Hadi - Sabtu, 10 Januari 2026
Tularkan Pengalaman sebagai Eks Pemain, Darren Fletcher Ingin Manchester United Juara Piala FA
Inggris
Soal Pemecatan Ruben Amorim, Legenda Klub Salahkan Direktur Sepak Bola Manchester United
Legenda Manchester United, Peter Schmeichel, tidak habis pikir dengan timing pemecatan Ruben Amorim dan menyalahkan Jason Wilcox, Direktur Sepak Bola.
Arief Hadi - Sabtu, 10 Januari 2026
Soal Pemecatan Ruben Amorim, Legenda Klub Salahkan Direktur Sepak Bola Manchester United
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Malut United Kalah, Persib vs Persija Jadi Penentu Juara Paruh Musim
Malut United kalah di kandang Persebaya, sehingga laga Persib vs Persija jadi penentu siapa juara paruh musim Super League 2025/2026.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Hasil Super League 2025/2026: Malut United Kalah, Persib vs Persija Jadi Penentu Juara Paruh Musim
Liga Indonesia
Persib Tanpa Andrew Jung dan Saddil Ramdani, Pelatih Persija Cuek dan Sebut Itu Urusan Bojan Hodak
Pelatih Persija, Mauricio Souza, menilai kekuatan Persib terletak pada sosok Bojan Hodak selaku peramu taktik.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Persib Tanpa Andrew Jung dan Saddil Ramdani, Pelatih Persija Cuek dan Sebut Itu Urusan Bojan Hodak
Timnas
Hindari Awak Media, John Herdman Tiba di Indonesia
John Herdman tiba di Indonesia pada Sabtu (10/1) pukul 13.20 WIB dengan maskapai Cathay Pacific.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Hindari Awak Media, John Herdman Tiba di Indonesia
Bagikan