Premier League
Hasil Premier League: Salah dan Diaz Trengginas, Liverpool Tumbangkan Manchester United 0-3
BolaSkor.com - Liverpool kembali menegaskan dominasi atas Manchester United. Bertamu ke Old Trafford pada pertandingan pekan ketiga Premier League 2024-2025, The Reds meraih kemenangan dengan skor 0-3 berkat penampilan gemilang Luis Diaz dan Mohamed Salah.
Sebelumnya, Liverpool memang punya torehan positif ketika menghadapi Manchester United di Old Trafford. The Reds hanya satu kali kalah pada enam lawatan terakhir ke markas Man United pada laga Premier League. Sisanya adalah 2 menang dan 3 imbang.
Dari sisi susunan pemain, Arne Slot yang berada di belakang kemudi Liverpool tidak melakukan banyak perombakan dibanding laga sebelumnya. Diogo Jota kembali ditopang Luis Diaz dan Mohamed Salah dari kedua sayap.
Baca Juga:
Statistik Manchester United Vs Liverpool: Setan Merah Terancam
Jadwal Siaran Langsung dan Link Live Streaming Manchester United Vs Liverpool
Manchester United Era Erik ten Hag, Peraih Trofi Terbanyak di Inggris setelah The Citizens
Sementara itu, Manchester United bermain dengan taktik 4-2-3-1. Joshua Zirkzee tampil sejak awal sebagai ujung tombak.
Meskipun bermain sebagai tim tamu, Liverpool langsung tancap gas pada awal pertandingan. Bahkan, Trent Alexander-Arnold membawa Liverpool unggul pada menit ke-7.
Namun, gol itu dianulir oleh VAR karena Mohamed Salah sebagai pemberi umpan sudah ada pada posisi offside.
Liverpool akhirnya benar-benar mencetak gol pada menit ke-35. Luis Diaz menyelesaikan umpan Salah dengan memenangi duel udara.
Kerja sama Salah dengan Diaz kembali berbuah gol untuk Liverpool pada menit ke-42. Kali ini, umpan Salah dari sisi kanan diselesaikan dengan baik oleh striker asal Kolombia itu. Liverpool memimpin 2-0 ketika turun minum.
Bukannya bangkit, Manchester United justru semakin terpuruk. Mo Salah mencetak gol ketiga Liverpool pada menit ke-56.
Berawal dari kesalahan Kobbie Mainoo, Liverpool menekan pertahanan tuan rumah. Kemudian, Salah melepaskan tembakan first time setelah mendapatkan umpan dari Dominik Szoboszlai.
Skor 0-3 untuk kemenangan Liverpool bertahan hingga peluit panjang. Manchester United kembali terkapar di kandang sendiri melawan sang musuh bebuyutan.
View this post on Instagram
Dengan kemenangan ini, Liverpool menempel Manchester City yang ada di puncak klasemen. The Reds satu tangga di bawah sang pemuncak klasemen dengan perolehan poin yang sama, yakni sembilan.
Sementara itu, Manchester United lengser di tangga ke-14. Dari tiga laga, Bruno Fernandes dan kawan-kawan baru mengumpulkan tiga poin.
Susunan pemain:
Man United: Andre Onana, Diogo Dalot, Lisandro Martinez, Matthijs de Ligt, N. Mazraoui; Casemino, K. Mainoo, Garnacho, Bruno Fernandes, Marcus Rashford; Joshua Zirkzee
Pelatih: Erik ten Hag
Liverpool: Alisson, A. Robertson, Virgil van Dijk, I. Konate, T. Alexander-Arnold; A. Mac Allister, R. Gravenberch, Mohamed Salah, D. Szoboszlai, Luis Diaz; Diogo Jota
Pelatih: Arne Slot
Johan Kristiandi
18.241
Berita Terkait
Target Juara di HUT ke-500 Tahun Jakarta, Promono Anung Ungkap Persija Bakal Jor-Joran Belanja Pemain di Musim Depan
Dikaitkan dengan Arema FC, Thales Lira Ingin Bertahan di Persija
7 Fakta Menarik Duel Bournemouth vs Liverpool: The Cherries Jadi Lumbung Gol The Reds
Pemain Brasil Terancam Jadi Korban Kedatangan Shayne Pattynama ke Persija Jakarta
Prediksi dan Statistik Bournemouth vs Liverpool: The Reds Buru Kemenangan Pertama di 2026
Bikin Madura United Mati Kutu, Persija Awali Putaran Kedua dengan Meyakinkan
Dikenal Pemain Serbabisa, Shayne Pattynama Bisa Bantu Persija
Penilaian Mauricio Souza soal Debut Alaeddine dan Fajar bersama Persija Jakarta
Hasil Indonesia Masters 2026: 6 Wakil Indonesia Amankan Tempat di Semifinal
Hasil Serie A: Sempat Tertinggal Dua Gol, Inter Milan Hajar Pisa 6-2