FIFA
Erick Thohir Dapat Ucapan Selamat dari Presiden FIFA, Sinyal Direstui Rangkap Jabatan Menpora-Ketum PSSI?
BolaSkor.com - Presiden FIFA, Gianni Infantino, memberikan ucapan selamat untuk Erick Thohir yang mendapatkan amanah baru sebagai Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI) periode 2025-2029.
Erick Thohir resmi menjadi Menpora setelah dilantik Presiden Prabowo Subianto di Istana Negara, Jakarta, Rabu (17/9).
Usai dilantik sebagai Menpora, Erick Thohir mendapatkan ucapan selamat dari Presiden FIFA, Gianni Infantino.
Baca Juga:
Ditunjuk Jadi Menpora, Erick Thohir Tolak Langsung Mundur dari PSSI
Erick Thohir Resmi Jadi Menpora, Netizen: Jangan Fokus ke Sepak Bola Doang, Pak!
Sampai artikel ini ditulis, Erick Thohir masih menjabat sebagai Ketua Umum PSSI meski sudah dilantik sebagai Menpora.
"Selamat yang tulus kepada @erickthohir atas penunjukannya sebagai Menteri Pemuda dan Olahraga Indonesia yang baru," kata Gianni Infantino melalui akun Instagramnya.
Gianni Infantino Apresiasi Kinerja Erick Thohir sebagai Ketum PSSI, Tanda Restu Rangkap Jabatan?
Dalam pesannya itu, Gianni Infantino mengapresiasi kinerja Erick Thohir sebagai Ketua Umum PSSI dari Februari 2023 sampai sekarang.
Gianni yang menyebut Erick Thohir sebagai sahabatnya itu yakin di bawah kepemimpinan Menpora baru, olahraga Indonesia, terutama sepak bola akan lebih baik.
Lihat postingan ini di Instagram
Lantas, apakah pujian dari Gianni ini menjadi sinyal FIFA merestui Erick Thohir rangkap jabatan sebagai Ketum PSSI sekaligus Menpora.
Sebelumnya, Erick Thohir menyebut dirinya menunggu arahan FIFA mengenai jabatan barunya itu.
"Sebagai Presiden @pssi, beliau telah melakukan pekerjaan yang luar biasa dan saya yakin beliau akan membawa kepemimpinan dan visi untuk peran barunya ini."
"Semoga sukses, Sahabatku, dalam upayamu membawa olahraga ke mana-mana dan memperkenalkan sepak bola kepada setiap anak muda di Indonesia," ujar Gianni.
Rawan Konflik Kepentingan jika Erick Thohir Rangkap Jabatan sebagai Menpora dan Ketum PSSI
Rizqi Ariandi
7.425
Berita Terkait
Jelang HUT Ke 97, Persija Luncurkan Buku Foto Bertajuk We Rise Again
Asisten Arne Slot di Liverpool Disebut Masuk Daftar Kandidat Pelatih Timnas Indonesia
Persija vs PSIM di SUGBK, 29500 Tiket Sudah Terjual
Persija vs PSIM, Rizky Ridho Ungkap Penyesalan karena Absen Akibat Akumulasi Kartu Kuning
Fans MU Merapat, Cuma Main eFootball Bisa Nonton Langsung di Old Trafford
Stamford Bridge Panggung yang Tepat untuk Barcelona Buktikan Kemampuan
Enzo Maresca Sebut Resep Chelsea untuk Meredam Gaya Bermain Barcelona
Pemain Everton Kena Kartu Merah karena Berkelahi dengan Rekan Satu Tim, Ruben Amorim Iri
Hokky Caraka Beberkan Bekal Timnas Indonesia U-22 Jelang SEA Games 2025
Manchester United Dibekuk 10 Pemain Everton, Ruben Amorim Frustrasi