Erick Thohir Bicara Proses Naturalisasi Pemain Timnas Indonesia U-20, Justin Hubner dkk
BolaSkor.com - PSSI baru saja menggelar rapat anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI di Kantor PSSI, GBK Arena, Jakarta, Jumat (10/3).
Dalam rapat tersebut, PSSI membahas sejumlah hal. Salah satunya soal proses naturalisasi calon tiga pemain Timnas Indonesia U-20, yakni Justin Hubner, Rafael Struick, dan Ivar Jenner.
Proses calon pemain naturalisasi keturunan itu sudah memasuki tahap persetujuan Komisi III dan X DPR Republik Indonesia melalui sidang paripurna. Namun, proses ini agak sedikit terhambat, lantaran DPR RI sedang dalam masa reses.
Baca Juga:
Timnas Indonesia U-20 Tatap Piala Dunia U-20 2023 Usai Tersingkir di Piala Asia
Timnas Indonesia U-20 Gagal ke Perempat Final Piala Asia, Muhammad Ferarri Petik Sisi Positif
Ketua Umum (Ketum) PSSI, Erick Thohir, mengajak semua masyarakat Indonesia untuk menghormati prosesnya. Ia juga menghimbau pencinta sepak bola Indonesia untuk tidak peelu khawatir.
"Rencananya tanggal 13 (Maret) itu mulai didorong DPR. Kita ikuti prosesnya," ujar Erick Thohir di Kantor PSSI, GBK Arena, Jakarta, Jumat (10/3).
Justin Hubner dkk akan dipoyeksikan membela Timnas Indonesia U-20 untuk Piala Dunia U-20 2023 di Indonesia dari 20 Mei sampai 11 Juni mendatang. Ini sesuai permintaan pelatih Timnas Indonesia U-20, Shin Tae-yong.
Tengku Sufiyanto
17.705
Berita Terkait
Jelang HUT Ke 97, Persija Luncurkan Buku Foto Bertajuk We Rise Again
Asisten Arne Slot di Liverpool Disebut Masuk Daftar Kandidat Pelatih Timnas Indonesia
Persija vs PSIM di SUGBK, 29500 Tiket Sudah Terjual
Persija vs PSIM, Rizky Ridho Ungkap Penyesalan karena Absen Akibat Akumulasi Kartu Kuning
Fans MU Merapat, Cuma Main eFootball Bisa Nonton Langsung di Old Trafford
Stamford Bridge Panggung yang Tepat untuk Barcelona Buktikan Kemampuan
Enzo Maresca Sebut Resep Chelsea untuk Meredam Gaya Bermain Barcelona
Pemain Everton Kena Kartu Merah karena Berkelahi dengan Rekan Satu Tim, Ruben Amorim Iri
Hokky Caraka Beberkan Bekal Timnas Indonesia U-22 Jelang SEA Games 2025
Manchester United Dibekuk 10 Pemain Everton, Ruben Amorim Frustrasi