Piala Asia U-23 2024
Erick Thohir Beri Kode Kontrak Shin Tae-yong Diperpanjang, Disambut Meriah Pemain Timnas U-23
BolaSkor.com - Ketua Umum (Ketum) PSSI, Erick Thohir, memberikan kode kontrak Shin Tae-yong bakal diperpanjang, usai membawa Timnas Indonesia U-23 ke babak perempat final Piala Asia U-23 2024.
Kode ini diberikan dalam unggahan video reels di akun Instagram Erick Thohir. Saat itu, Erick Thohir mengatakan, so coach with us (jadi pelatih bersama kita)?
Setelah itu, Erick Thohir dan Shin Tae-yong berpelukan. Para pemain Timnas Indonesia U-23 menyambut gembira kode Erick Thohir dengan meneriakan "Shin Tae-yong, Shin Tae-yong, Shin Tae-yong".
"Ini kan yang ditunggu-tunggu? Terbang tinggi Garuda Muda," tulis Erick Thohir dalam akun Instagramnya.
Baca Juga:
Timnas U-23 ke Perempat Final Piala Asia U-23 2024, Marselino Ferdinan: Semoga Bisa Buat Cerita Baru
Nathan Tjoe-A-On Kembali ke SC Heerenveen, PSSI Angkat Bicara
View this post on Instagram
Seperti diketahui, kontrak Shin Tae-yong akan berakhir pada Juni 2024 ini, setelah mengalami perpanjangan dari Desember 2023. Shin Tae-yong sudah menangani Timnas Indonesia Senior, U-23, dan U-19/U-20 dari Desember 2019.
Saat PSSI di bawah kepemimpinan Erick Thohir, Shin Tae-yong fokus di Timnas Indonesia Senior dan U-23. Pelatih asal Korea Selatan itu diberi target membawa Timnas Indonesia Senior ke babak 16 besar Piala Asia 2023, dan Timnas Indonesia U-23 ke babak 8 besar Piala Asia U-23 2024.
Target itu tercapai semua. PSSI memberikan garansi untuk memperpanjang kontrak Shin Tae-yong hingga tahun 2027.
Terbaru, Timnas Indonesia U-23 telah memastikan diri lolos ke babak perempat final Piala Asia U-23 2024. Skuad Garuda Muda hanya tinggal menunggu lawan dari Grup B antara Jepang U-23 atau Korea Selatan U-23.
Timnas Indonesia Senior juga berpeluang untuk lolos ke babak putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Skuad Garuda menduduki posisi kedua dengan 7 poin dari 4 laga. Di bawah Irak yang menduduki puncak klasemen dengan raihan 12 poin dari 4 laga.
View this post on Instagram
Tengku Sufiyanto
17.638
Berita Terkait
Link Streaming Tottenham Hotspur vs Manchester United, Sabtu 8 November 2025
Prediksi dan Statistik Sunderland vs Arsenal: Kuda Hitam Siap Menghantam
Prediksi dan Statistik Tottenham Hotspur vs Manchester United: The Red Devils Sering Terbentur
Klasemen Sementara Grup H Piala Dunia U-17 2025 Usai Timnas Indonesia U-17 Dikalahkan Brasil
Hasil Piala Dunia U-17 2025: Dikalahkan Brasil, Timnas Indonesia U-17 Berada di Ujung Tanduk
Rekor Tak Terkalahkan Terhenti di Tangan Sumsel United, Garudayaksa FC Jadikan Hal Ini sebagai Evaluasi untuk Putaran Kedua
Suporter Timnas Indonesia U-17 Kesulitan Dapat Tiket Pertandingan Lawan Brasil U-17
Link Streaming Brasil vs Indonesia di Piala Dunia U-17 2025 7 November 2025 dan Cara Menontonnya
Piala Dunia U-17 2025: Pelatih Persija Prediksi Timnas Indonesia U-17 Akan Kesulitan Hadapi Brasil
I League Gelar Drawing Liga Nusantara 2025/2026, Format hingga Regulasi Akan Berubah