Elkan Baggott Siap Bawa Timnas Indonesia Mengalahkan Bangladesh
BolaSkor.com - Bek Timnas Indonesia, Elkan Baggott, siap membawa Skuat Garuda mengalahkan Bangladesh, dalam laga FIFA Matchday di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung, Kamis (26/5).
“Untuk persiapan, saya bersama coach Shin (Tae-yong) dan staf berusaha mempersiapkan diri sebaik mungkin untuk laga lawan Bangladesh, semoga kami dapat hasil yang bagus,” kata Elkan Baggott di Hotel Sultan, Jakarta, Kamis (26/5).
Elkan Baggott juga dipersiapkan untuk membela Timnas Indonesia di ajang Kualifikasi Piala Asia 2023, 8-14 Juni mendatang.
Baca Juga:
Timnas Indonesia Dipersilakan Pakai Training Center Stadion Bung Karno di Pati Secara Gratis
Elkan Baggott Antusias Lawan Bangladesh, Bakal Hadapi Rekan Setim
Laga ini berlangsung di Kuwait. Indonesia tergabung di Grup A bersama tuan rumah Kuwait, Yordania, dan Nepal.
Jika turun melawan Bangladesh, Elkan Baggott akan menambah capsnya bagi Timnas Indonesia. Sebelumnya, Elkan Baggott sudah turun membela Timnas Indonesia melawan Afghanistan di laga FIFA Matchday.
Laga yang berlangsung di Turki itu, Elkan Baggott hanya bermain 20 menit lantaran menderita cedera kepala. Timnas Indonesia kalah 0-1 dari Afghanistan.
Tengku Sufiyanto
17.714
Berita Terkait
Liverpool Catat Rekor Terburuk dalam 71 Tahun, Arne Slot Tidak Cemaskan Masa Depannya
Klasemen Terbaru Liga Europa 2025-2026: Lyon Naik ke Puncak
Hasil Lengkap Matchday 5 Liga Europa: AS Roma Bungkam Midtjylland, Lille Menang Besar Tanpa Calvin Verdonk
Hasil Super League 2025/2026: Persik Menang atas Semen Padang, PSBS Biak Raih 3 Poin
Alasan di Balik Pemangkasan Hukuman Cristiano Ronaldo Terungkap, FIFA Panjat Sosial
Buat Kejutan di Australia Open 2025, Raymond/Joaquin Siap Naik Kelas
AC Milan Ingin Rekrut Ujung Tombak Borussia Dortmund pada Tengah Musim Ini
Daftar Resmi 23 Pemain Timnas Indonesia U-22 untuk SEA Games 2025
Suporter Persija Bakal Penuhi SUGBK, Pelatih PSIM Merasa Tertantang
PSG Tantang Barcelona dalam Perburuan Marcus Rashford, Manchester United Diuntungkan