Elkan Baggott Antusias Lawan Bangladesh, Bakal Hadapi Rekan Setim
BolaSkor.com - Pemain Timnas Indonesia, Elkan Baggott, antusias menyambut laga uji coba internasional bertajuk FIFA Matchday melawan Bangladesh di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Rabu (1/6).
Pasalnya, selain sebagai persiapan untuk menghadapi Kualifikasi Piala Asia 2023, Elkan Baggott juga berpotensi untuk menghadapi rekan setimnya di Ipswich Town U-18 yang berasal dari Bangladesh, Yousuf Zulqurnain Hoque.
"Jujur, ada satu pemain Bangladesh yang main di tim U-18 Ipswich, saya berharap dia akan main di laga nanti," kata Elkan Baggott di Hotel Sultan, Jakarta, Kamis (26/5).
Baca Juga:
Shin Tae-yong Pastikan Elkan Baggott Bisa Bela Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Asia 2023
Dimas Drajad Dapat Panggilan Perdana ke Timnas Senior, Bertekad Beri Bukti
Karena itu, Elkan Baggott termotivasi memberikan penampilan terbaiknya dan membantu Timnas Indonesia meraih kemenangan.
"Kami harus memenangi pertandingan itu dan memberikan performa terbaik untuk tim, memacu diri jadi lebih baik," ujar Elkan Baggott.
Laga kontra Bangladesh jadi kesempatan kedua bagi Elkan Baggott memperkuat Timnas Indonesia di FIFA Matchday.
Sebelumnya, Elkan Baggott pernah tampil di FIFA Matchday bulan November kontra Afghanistan di Turki. Dalam laga tersebut, Timnas Indonesia kalah tipis 0-1.
Rizqi Ariandi
7.438
Berita Terkait
Suporter Diserang, Newcastle United Laporkan Polisi Prancis ke UEFA
Bekuk Austria, Portugal Juara Piala Dunia U-17 2025
Liverpool Catat Rekor Terburuk dalam 71 Tahun, Arne Slot Tidak Cemaskan Masa Depannya
Klasemen Terbaru Liga Europa 2025-2026: Lyon Naik ke Puncak
Hasil Lengkap Matchday 5 Liga Europa: AS Roma Bungkam Midtjylland, Lille Menang Besar Tanpa Calvin Verdonk
Hasil Super League 2025/2026: Persik Menang atas Semen Padang, PSBS Biak Raih 3 Poin
Alasan di Balik Pemangkasan Hukuman Cristiano Ronaldo Terungkap, FIFA Panjat Sosial
Buat Kejutan di Australia Open 2025, Raymond/Joaquin Siap Naik Kelas
AC Milan Ingin Rekrut Ujung Tombak Borussia Dortmund pada Tengah Musim Ini
Daftar Resmi 23 Pemain Timnas Indonesia U-22 untuk SEA Games 2025