Efek Liga Super Eropa, Kelanjutan Liga Champions 2020-2021 Terancam

Tiga semifinal Liga Champions 2020-2021 merupakan pelopor Liga Super Eropa.
Taufik HidayatTaufik Hidayat - Senin, 19 April 2021
Efek Liga Super Eropa, Kelanjutan Liga Champions 2020-2021 Terancam
Liga Champions 2020-2021. (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Efek perkenalan Liga Super Eropa langsung memberikan dampak negatif kepada gelaran Liga Champions 2020-2021. Kelanjutan kompetisi antarklub elite benua biru yang sudah mencapai babak semifinal itu kini berada dalam tanda tanya.

Liga Super Eropa memang berencana menggeser hegemoni Liga Champions yang sudah mendunia. Namun kompetisi baru ini rencananya baru akan digelar pada Agustus mendatang atau setelah musim 2020-2021 berakhir.

Harusnya rencana tersebut tak mengganggu gelaran Liga Champions musim ini. Namun tiga dari empat semifinalis merupakan pelopor Liga Super Eropa.

Baca Juga:

Tak Gentar dengan Ancaman UEFA, 12 Klub Dirikan Liga Super Eropa

Pernyataan Tegas UEFA Terkait Liga Super Eropa

Sanksi Berat Menanti Klub dan Pemain yang Ikut Liga Super Eropa

Liga Super Eropa

Empat tim yang melaju ke semifinal adalah Chelsea, Manchester City, Real Madrid, dan Paris Saint-Germain (PSG). Dari daftar tersebut, hanya nama terakhir yang tidak terlibat dengan perkenalan Liga Super Eropa meski masih digoda untuk ikut ambil bagian.

Tak sampai di situ, Chelsea, Manchester City, dan Real Madrid bersama telah mengambil keputusan untuk keluar dari asosiasi klub Eropa (ECA). Padahal ECA merupakan satu-satunya badan perwakilan klub yang diakui UEFA, penyelenggara Liga Champions.

Keluar dari ECA normalnya akan membuat hak mereka untuk tampil di Liga Champions akan dicabut. Namun sejauh ini UEFA belum mengambil keputusan resmi terkait kelanjutan Liga Champions 2020-2021.

UEFA memang harus mempertimbangkan masalah ini secara matang. Ada kepentingan sponsor yang harus diakomodasi dan membuat posisi tawar tiga klub selain PSG itu cukup kuat.

UEFA setidaknya punya waktu sekitar satu pekan untuk mengambil keputusan final. Durasi yang singkat ini harusnya dimanfaatkan mereka untuk berdiskusi dengan berbagai pihak.

Peluang melanjutkan Liga Champions 2020-2021 hingga tuntas masih terbuka. Namun bukan tidak mungkin PSG akan langsung ditetapkan sebagai juara karena tiga tim lainnya didiskualifikasi.

Hal yang tak jauh berbeda juga berlaku untuk Liga Eruopa. Keikutsertaan Manchester United dan Arsenal kini menjadi tanda tanya karena turut menjadi pelopor Liga Super Eropa.

Liga Champions Liga Super Eropa UEFA Breaking News
Ditulis Oleh

Taufik Hidayat

Agen rahasia yang menyamar jadi kuli tinta.
Posts

6.515

Berita Terkait

Timnas
Alex Pastoor Buka Peluang Tetap Kerja Bareng Patrick Kluivert Usai Didepak dari Timnas Indonesia
Alex Pastoor akui ada beberapa tawaran yang datang kepada Patrick Kluivert.
Rizqi Ariandi - Selasa, 21 Oktober 2025
Alex Pastoor Buka Peluang Tetap Kerja Bareng Patrick Kluivert Usai Didepak dari Timnas Indonesia
Timnas
Alex Pastoor Tak Kaget Didepak bersama Patrick Kluivert Usai Timnas Indonesia Gagal ke Piala Dunia 2026
PSSI sepakat menyudahi kontrak seluruh tim kepelatihan yang dibawa Patrick Kluivert ke Timnas Indonesia.
Rizqi Ariandi - Selasa, 21 Oktober 2025
Alex Pastoor Tak Kaget Didepak bersama Patrick Kluivert Usai Timnas Indonesia Gagal ke Piala Dunia 2026
Italia
Serius Kejar Zion Suzuki, AC Milan Kirim Pencari Bakat ke Pertandingan Parma
AC Milan serius incar Zion Suzuki! Pencari bakat Rossoneri hadir langsung di laga Genoa vs Parma untuk menilai kiper timnas Jepang itu.
Johan Kristiandi - Selasa, 21 Oktober 2025
Serius Kejar Zion Suzuki, AC Milan Kirim Pencari Bakat ke Pertandingan Parma
Liga Indonesia
Permintaan Persib Bandung Dikabulkan, Jadwal Laga Melawan Malut United Resmi Berubah
Pertandingan Malut United vs Persib Bandung diputuskan digelar pada 14 Desember 2025.
Tengku Sufiyanto - Selasa, 21 Oktober 2025
Permintaan Persib Bandung Dikabulkan, Jadwal Laga Melawan Malut United Resmi Berubah
Liga Champions
Villarreal vs Manchester City: Tuan Rumah Siap Menderita
Villarreal akan kedatangan Manchester City pada laga lanjutan Liga Champions 2025-2026 di Estadio de la Ceramica Rabu (22/10) pukul 02.00 WIB.
Yusuf Abdillah - Selasa, 21 Oktober 2025
Villarreal vs Manchester City: Tuan Rumah Siap Menderita
Liga Champions
Arsenal vs Atletico Madrid: The Gunners Sang Penakluk Tim Spanyol
Arsenal siap menjinakkan Atletico Madrid di Liga Champions. The Gunners punya rekor luar biasa saat melawan tim asal Spanyol!
Johan Kristiandi - Selasa, 21 Oktober 2025
Arsenal vs Atletico Madrid: The Gunners Sang Penakluk Tim Spanyol
Spanyol
Xabi Alonso Tegaskan Real Madrid Tidak Bergantung pada Kylian Mbappe
Bukan rahasia lagi bahwa Real Madrid sangat bergantung pada produksi Kylian Mbappe di lini depan.
Yusuf Abdillah - Selasa, 21 Oktober 2025
Xabi Alonso Tegaskan Real Madrid Tidak Bergantung pada Kylian Mbappe
Liga Champions
Union SG vs Inter Milan: Marcus Thuram Absen, Cristian Chivu Ogah Bocorkan Penggantinya
Inter Milan tanpa Marcus Thuram saat lawan Union SG di Liga Champions. Cristian Chivu bungkam soal siapa pengganti sang bomber utama!
Johan Kristiandi - Selasa, 21 Oktober 2025
Union SG vs Inter Milan: Marcus Thuram Absen, Cristian Chivu Ogah Bocorkan Penggantinya
Jadwal
Link Streaming Arsenal vs Atletico Madrid, Rabu 22 Oktober 2025
Nonton Arsenal vs Atletico Madrid di Liga Champions dini hari ini! Cek jadwal, jam tayang, dan link streaming resmi Vidio di sini!
Johan Kristiandi - Selasa, 21 Oktober 2025
Link Streaming Arsenal vs Atletico Madrid, Rabu 22 Oktober 2025
Italia
Posisi Igor Tudor di Juventus Terancam, Ini 4 Kandidat Potensial Penggantinya
Igor Tudor berada di bawah tekanan yang semakin besar dan dua atau tiga pertandingan ke depan kemungkinan akan menentukan masa depannya sebagai pelatih Juventus.
Yusuf Abdillah - Selasa, 21 Oktober 2025
Posisi Igor Tudor di Juventus Terancam, Ini 4 Kandidat Potensial Penggantinya
Bagikan