Dua Mantan Manajer Chelsea Mengintip Peluang Gantikan Spalletti di Inter Milan

Antonio Conte dan Jose Mourinho. Siapa yang akan melatih Inter Milan musim depan?
Arief HadiArief Hadi - Minggu, 07 April 2019
Dua Mantan Manajer Chelsea Mengintip Peluang Gantikan Spalletti di Inter Milan
Luciano Spalletti (Zimbio)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Nasib Luciano Spalletti sebagai pelatih Inter Milan di masa depan masih jadi misteri. Rumor pemecatannya masih ramai dibahas. Bahkan menurut kabar dari Football-Italia, Antonio Conte dan Jose Mourinho, menjadi dua kandidat utama pengganti Spalletti.

Keduanya merupakan mantan manajer Chelsea di masa lalu. Mourinho pernah melatih The Blues selama dua periode, sementara Conte dalam dua musim terakhir dan sukses mempersembahkan titel Premier League dan Piala FA.

Akan tapi ada selisih pendapat di antara jajaran direksi Nerazzurri. Menurut Tuttosport, Mourinho dengan senang hati akan menerima tawaran melatih Inter jika benar ia mendapatkannya. The Special One punya kenangan bagus dengan Inter.

Baca Juga:

Jose Mourinho dan Antonio Conte Dinilai Jadi Jantung Sepak Bola

Wakil Presiden Inter Milan Buka Suara Soal Spalletti dan Mourinho

Peta Persaingan Serie A Mulai dari Juara hingga Zona Degradasi: Kampiun Mulai Terlihat, Tiket Eropa Memanas

Jose Mourinho

Pada tahun 2010 Mourinho memberikan treble winners titel Serie A, Coppa Italia, dan Liga Champions kepada Inter. Pelatih asal Portugal juga selalu memiliki hubungan yang baik kepada Inter dan selalu berbicara baik mengenai mantan klubnya tersebut.

Namun, Inter sudah tidak lagi berada di bawah era kepemimpinan Massimo Moratti, karena kini sudah berganti tangan dari Moratti, Erick Thohir, dan sekarang ke perusahaan asal China, Suning Group. Mourinho tidak lagi jadi prioritas.

CEO Inter yang notabene eks CEO Juventus, Giuseppe Marotta, dan Steven Zhang, Supremo Inter, lebih suka menunjuk Conte sebagai pengganti Spalletti ketimbang Mourinho. Marotta sudah sangat mengenal Conte karena pernah bersama di Juventus.

Baik Conte atau Mourinho sama-sama sedang tidak melatih klub saat ini. Keduanya diprediksi akan mulai melatih per musim 2019-20. Nasib Spalletti juga diyakini akan ditentukan di akhir musim ini, tergantung dengan pencapaian Inter.

Antonio Conte

Samir Handanovic dkk sudah dipastikan mengakhiri musim tanpa raihan trofi. Namun, mereka masih dibenani misi mengakhiri musim di empat besar Serie A atau zona Liga Champions. Penilaian kepada Spalletti akan dinilai dari target tersebut.

Inter sekarang ini ada di peringkat tiga dengan raihan 56 poin dari 30 laga yang telah dilalui. Jika mampu menjaga posisi tersebut, Spalletti kemungkinan besar masih memiliki kans melatih klub yang sudah diasuhnya sejak tahun 2017 itu.

Breaking News Inter Inter Milan Luciano Spalletti Jose Mourinho Antonio Conte Serie a Liga Champions
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

15.875

Berita Terkait

Jadwal
Link Streaming Arsenal vs Bayern Munchen, Kamis 27 November 2025
Arsenal akan menjamu Bayern Munchen pada matchday 5 League Phase Liga Champions 2025-2026, di Emirates Stadium, Kamis (27/11) pukul 03.00 WIB.
Yusuf Abdillah - Rabu, 26 November 2025
Link Streaming Arsenal vs Bayern Munchen, Kamis 27 November 2025
Liga Indonesia
Laga Persija vs PSIM di SUGBK Jadi Momen Nostalgia The Jakmania dengan Brajamusti
Ribuan suporter PSIM akan mendukung langsung tim kesayangannya bertanding dengan Persija di Jakarta. Brajamusti dan The Jakmania punya hubungan harmonis.
Rizqi Ariandi - Rabu, 26 November 2025
Laga Persija vs PSIM di SUGBK Jadi Momen Nostalgia The Jakmania dengan Brajamusti
Liga Champions
Prediksi Pemenang Pertandingan Arsenal vs Bayern Munchen Versi Superkomputer
Superkomputer Opta merilis prediksi mengejutkan untuk duel Arsenal vs Bayern di Liga Champions. Siapa yang lebih diunggulkan? Simak peluang lengkapnya di sini!
Johan Kristiandi - Rabu, 26 November 2025
Prediksi Pemenang Pertandingan Arsenal vs Bayern Munchen Versi Superkomputer
Liga Indonesia
Panpel Persija Jakarta Siapkan 2000 Tiket untuk Suporter PSIM Yogyakarta
Laga Persija vs PSIM di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Jumat (28/11), berpotensi memecahkan rekor kehadiran penonton.
Rizqi Ariandi - Rabu, 26 November 2025
Panpel Persija Jakarta Siapkan 2000 Tiket untuk Suporter PSIM Yogyakarta
Liga Champions
Superkomputer Bertenaga AI Prediksi Pemenang Duel Atletico Madrid vs Inter Milan
Superkomputer Opta memprediksi hasil Atletico Madrid vs Inter Milan lewat puluhan ribu simulasi. Simak persentase kemenangan dan peluang kedua tim di Liga Champions!
Johan Kristiandi - Rabu, 26 November 2025
Superkomputer Bertenaga AI Prediksi Pemenang Duel Atletico Madrid vs Inter Milan
Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Lion City Sailors FC vs Persib Bandung di ACL Two 2025/2026 26 November 2025
Maung Bandung dijamu wakil Singapura, Lion City Sailors FC di Bishan Stadium, Rabu (26/11) pukul 19.15 malam WIB.
Tengku Sufiyanto - Rabu, 26 November 2025
Jadwal Siaran Langsung Lion City Sailors FC vs Persib Bandung di ACL Two 2025/2026 26 November 2025
Jadwal
Link Streaming Atletico Madrid vs Inter Milan, Kamis 27 November 2025
Atletico Madrid vs Inter Milan berlangsung Kamis (27/11) dini hari WIB. Simak link streaming resmi dan kondisi terbaru kedua tim jelang duel krusial Liga Champions!
Johan Kristiandi - Rabu, 26 November 2025
Link Streaming Atletico Madrid vs Inter Milan, Kamis 27 November 2025
Liga Champions
Liga Champions: Satu Janji Hansi Flick Usai Barcelona Jadi Bulan-bulanan Chelsea
Barcelona dipermalukan Chelsea 3-0 di Liga Champions, tapi Hansi Flick justru mengeluarkan janji berani soal masa depan Blaugrana. Apa kata sang pelatih setelah kekalahan memalukan ini?
Johan Kristiandi - Rabu, 26 November 2025
Liga Champions: Satu Janji Hansi Flick Usai Barcelona Jadi Bulan-bulanan Chelsea
Prediksi
Prediksi dan Statistik Arsenal vs Bayern Munchen: Menghindari Kekalahan Perdana
Arsenal dan Bayern sama-sama belum terkalahkan di Liga Champions! Cek statistik, kondisi tim, dan prediksi siapa yang bakal merasakan kekalahan perdana.
Johan Kristiandi - Rabu, 26 November 2025
Prediksi dan Statistik Arsenal vs Bayern Munchen: Menghindari Kekalahan Perdana
Prediksi
Prediksi dan Statistik Atletico Madrid vs Inter Milan: Nerazzurri Limbung
Atletico Madrid dalam tren kemenangan, sementara Inter limbung usai kalah di derby. Prediksi, statistik, dan susunan pemain jelang duel panas Liga Champions!
Johan Kristiandi - Rabu, 26 November 2025
Prediksi dan Statistik Atletico Madrid vs Inter Milan: Nerazzurri Limbung
Bagikan