Drama Perseteruan Romelu Lukaku dan Nicolo Barella
BolaSkor.com - Inter Milan tidak hanya gagal meraih poin penuh saat menjamu Sampdoria pada lanjutan Serie A 2022-2023. Ruang ganti Nerazzurri juga memanas karena adanya perseteruan antara Romelu Lukaku dan Nicolo Barella.
Dalam laga yang berlangsung di Luigi Ferraris, Selasa (14/2) dini hari WIB, kedua tim hanya mampu bermain imbang 0-0. Hasil ini membuat Inter gagal menjaga jarak dengan pemuncak klasemen sementara, Napoli.
Laga kontra Sampdoria memang wajib dimenangi Inter jika ingin menjaga peluang meraih Scudetto. Hal itu tampaknya membuat atmosfer tim dilanda ketegangan dan terbawa ke lapangan.
Baca Juga:
Hasil Pertandingan: Liverpool Bangkit di Derby Merseyside, Inter Milan Imbang
Inter Milan Imbang, Napoli Berlari Sendirian dalam Perebutan Scudetto
Belajar dari Pengalaman, Inter Ingin Ikat Marcus Thuram dengan Perjanjian Pra-Kontrak
Drama pun terjadi jelang berakhirnya babak pertama. Lukaku tertangkap kamera berkata kasar kepada Barella.
Lukaku tidak suka dengan gestur kecewa Barella saat rekan setimnya melakukan kesalahan. Tak jarang pemain berusia 26 tahun itu menunjukkan amarah saat menghadapi momen tersebut.
Lukaku menilai apa yang dilakukan Barella tak baik untuk tim. Namun ia tak bisa menunggu hingga turun minum untuk memberikan wejangan kepada rekannya tersebut.
"Jangan lakukan itu lagi," ucap Lukaku yang terbaca dari gerak bibirnya.
Menurut laporan Il Corriere dello Sport, para pemain Inter mendukung apa yang dilakukan Lukaku. Barella memang sering mengeluh di lapangan dalam beberapa pertandingan terakhir.
Apa yang dilakukan Barella memang sudah termasuk sikap arogan. Mungkin ia sudah menganggap dirinya bintang.
Drama perseteruan Lukaku dan Barella tak luput dari perhatian pelatih Inter, Simone Inzaghi. Namun ia belum memberikan hukuman tegas kepada keduanya.
“Hal-hal seperti ini seharusnya tidak terjadi di lapangan. Saya tidak suka melihatnya," kata Inzaghi.
"Namun mereka duduk bersama selama jeda babak dan berteman baik. Jelas, ini adalah insiden yang tidak ingin saya lihat.”
6.515
Berita Terkait
Piala Dunia U-17 2025: Pelatih Persija Prediksi Timnas Indonesia U-17 Akan Kesulitan Hadapi Brasil
I League Gelar Drawing Liga Nusantara 2025/2026, Format hingga Regulasi Akan Berubah
Piala Dunia U-17 2025: Hadapi Brasil, Timnas Indonesia U-17 Diminta Tidak Kalah Sebelum Bertanding
FIFA Jatuhkan Sanksi kepada Thom Haye, Shayne Pattynama, dan PSSI
Daftar 30 Pemain Timnas Indonesia U-22 untuk Lawan Mali: Ada Ivar Jenner dan Mauro Zijlstra
Persiapan SEA Games 2025, Timnas Indonesia U-22 Uji Coba Kontra Mali di Bogor
Ruben Amorim Soroti Masalah Utama yang Menghantui Manchester United
Kemenpora Minta PBSI Rombak Tim dan Turunkan Skuad Terbaik di SEA Games 2025
5 Kemenangan Paling Berkesan Arsenal di Markas Sunderland
Manchester City vs Liverpool: Tidak Mau Ambil Risiko, Pep Guardiola Masih Akan Parkir Rodri