Diusulkan Melatih Persija Jakarta, Begini Respons Seto Nurdiantoro
BolaSkor.com - Nama eks pelatih PSIM Yogyakarta, Seto Nurdiantoro, muncul sebagai salah satu kandidat pengganti Angelo Alessio yang dipecat manajemen Persija Jakarta. Namun, Seto mengaku belum mendapat tawaran resmi dari tim berjulukan Macan Kemayoran tersebut.
Persija memutuskan untuk tidak melanjutkan kerja sama dengan Angelo Alessio pasca kekalahan dari Persipura Jayapura dan hasil imbang dengan Persela Lamongan di dua laga terakhir Liga 1 2021/2022.
Untuk sementara ini manajemen Persija sudah menunjuk Sudirman sebagai pelatih pengganti.
Namun, beberapa pendukung Persija di Twitter meminta supaya tim kesayangannya mendatangkan Seto yang kontraknya sudah habis di PSIM Yogyakarta.
"Seto Nurdiyantoro IN," tulis akun @setyaki07.
"Kalo lokal mah sekalian Coach Seto," timpal akun @satriyaaaa.
Baca Juga:
4 Pelatih yang Layak Jadi Pengganti Angelo Alessio di Persija
Ketum PSSI Rencanakan Pertemuan Shin Tae-yong dengan Para Pelatih Liga 1
Terkait usulan dari beberapa suporter Persija itu, Seto mengaku sangat mengapresiasinya.
"Ya saya ucapkan terima kasih untuk suporter, tapi keputusan akhir di manajemen Persija. Info yang saya dapat, manajemen sudah menunjuk pelatih," kata Seto Nurdiantoro kepada BolaSkor.com, Kamis (20/1) siang WIB.
Lebih lanjut, Seto menjelaskan bahwa sejauh ini tidak ada komunikasi dengan manajemen Persija.
"Belum (ada tawaran)," ujarnya.
Di musim 2021, Seto Nurdiantoro tercatat melatih PSIM Yogyakarta. Mantan pemain Timnas Indonesia di era 2000-an awal itu mampu membawa PSIM melaju hingga babak semifinal sebelum dihentikan Dewa United FC.
Sebelumnya, Seto juga berhasil membawa PSS Sleman promosi ke Liga 1 musim 2019 dengan status Juara Liga 2 2018. Adapun untuk lisensi kepelatihan dijamin tidak akan jadi masalah ke depannya karena Seto sudah berlisensi AFC Pro.
Rizqi Ariandi
7.380
Berita Terkait
Tepis Isu ke Timnas Indonesia, Bojan Hodak Berkomitmen Tetap Jadi Pelatih Persib
Kembali ke Timnas Brasil setelah Tinggalkan Liverpool, Fabinho Serasa Debutan
Berburu Joao Gomes, Manchester United Punya Kartu As
FIFA Dituduh Ciptakan Serikat Pemain 'Palsu'
Rumah Dibobol Penyusup, Raheem Sterling dan Keluarga Selamat
Ada Bahaya Laten dalam Diri Marcus Rashford, Barcelona Harus Waspada
Kejutan, AC Milan Berburu Striker yang Baru Didatangkan Juventus
Persija Jamu Persik di Manahan, Jakmania Boleh Nonton Langsung
Persib Tepis Rumor Bojan Hodak Akan Ditunjuk PSSI Jadi Pelatih Timnas Indonesia
Mauro Zijlstra Ingin Main di SEA Games 2025, Tunggu Respons FC Volendam