Ditanya Peluang Bernardo Silva Bergabung, Jawaban Presiden Barcelona Munculkan Misteri
BolaSkor.com - Presiden Barcelona, Joan Laporta, mengomentari isu di bursa transfer yang mengaitkan timnya dengan gelandang Manchester City, Bernardo Silva. Jawaban Laporta justru menimbulkan misteri.
Barcelona menjadi satu di antara tim LaLiga yang paling aktif pada bursa transfer musim panas kali ini. Meski dikabarkan mengalami masalah keuangan, tetapi sejumlah pemain incaran berhasil didatangkan.
Franck Kessie, Andreas Christensen, Robert Lewandowski, Raphinha, dan Jules Kounde adalah beberapa di antaranya. Barca ingin memperbaiki skuad demi bersaing dalam perebutan gelar musim depan.
Baca Juga:
Ousmane Dembele Bikin Barcelona Tampil Beda
Bertahan di Barcelona, Gaji Baru Ousmane Dembele Tuai Polemik
Membandingkan Statistik Pemain 55 Juta Euro, Raphinha dengan Ousmane Dembele
Bahkan, Barcelona dikabarkan tidak akan berhenti memboyong pemain. Barca dikabarkan melirik Bernardo Silva yang ingin hengkang dari Manchester City. Sang pemain ingin merasakan tantangan baru.
Namun, Laporta belum bisa bicara banyak soal kebenaran kabar tersebut. Fokus Barca saat ini adalah mendaftarkan pemain baru.
"Sekarang, kami fokus untuk mendaftarkan pemain yang telah didatangkan dan menyelesaikan masa depan para pemain yang tidak ada dalam rencana. Setelah ini, kami akan melihat apa yang bisa dilakukan," urai Laporta.
Laporta menambahkan jika tidak menutup peluang adanya pemain baru yang datang. "Xavi menginginkan lebih banyak bala bantuan," papar Laporta.
Sementara itu, untuk pintu keluar, Barcelona berharap Frenkie de Jong menerima pinangan Manchester United. Barca akan mendapatkan 75 juta euro ditambah bonus 10 juta euro jika pemain asal Belanda itu menuju Old Trafford.
Selain itu, kepergian De Jong juga akan menjadi kabar baik dalam upaya mengurangi pengeluaran. Alasannya, De Jong menjadi satu di antara pemain dengan upah tertinggi. Dengan begitu, Barca memiliki ruang untuk mendaftarkan pemain baru dengan tidak terganjal aturan batasan gaji.
Johan Kristiandi
17.732
Berita Terkait
Klasemen Sementara Grup H Piala Dunia U-17 2025 Usai Timnas Indonesia U-17 Dikalahkan Brasil
Hasil Piala Dunia U-17 2025: Dikalahkan Brasil, Timnas Indonesia U-17 Berada di Ujung Tanduk
7 Wonderkids Terbaik dengan Rating 90 Plus di Football Manager 26
Rekor Tak Terkalahkan Terhenti di Tangan Sumsel United, Garudayaksa FC Jadikan Hal Ini sebagai Evaluasi untuk Putaran Kedua
Suporter Timnas Indonesia U-17 Kesulitan Dapat Tiket Pertandingan Lawan Brasil U-17
Link Streaming Brasil vs Indonesia di Piala Dunia U-17 2025 7 November 2025 dan Cara Menontonnya
Piala Dunia U-17 2025: Pelatih Persija Prediksi Timnas Indonesia U-17 Akan Kesulitan Hadapi Brasil
I League Gelar Drawing Liga Nusantara 2025/2026, Format hingga Regulasi Akan Berubah
Piala Dunia U-17 2025: Hadapi Brasil, Timnas Indonesia U-17 Diminta Tidak Kalah Sebelum Bertanding
FIFA Jatuhkan Sanksi kepada Thom Haye, Shayne Pattynama, dan PSSI