Diserang Virus Corona, 3 Alternatif Taktik Inter Milan pada Derby della Madonnina

Inter Milan akan menghadapi AC Milan pada pertandingan. ini adalah tiga alternatif taktik yang digunakan Inter Milan pada derby della Madonnina
Johan KristiandiJohan Kristiandi - Kamis, 15 Oktober 2020
Diserang Virus Corona, 3 Alternatif Taktik Inter Milan pada Derby della Madonnina
Inter Milan (Twitter Inter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Inter Milan akan menghadapi AC Milan pada pertandingan pekan keempat Serie A 2020-2021, di Stadion Giuseppe Meazza, Sabtu (17/10). Pada laga tersebut, Antonio Conte dipaksa memutar otak karena sejumlah pemain akan absen.

Inter Milan punya catatan apik melawan Milan. Nerazzurri selalu menang dalam empat pertandingan terakhir kontra sang kakak. Selain itu, Inter tak terkalahkan dalam sembilan pertandingan kandang melawan Milan (enam menang, tiga imbang).

Namun, pada laga nanti, Inter menghadapi masalah pelik. Enam pemain Inter yakni Alessandro Bastoni, Radja Nainggolan, Ionot Radu, Roberto Gagliardini, Ashley Young, dan Milan Skriniar diragukan tampil karena positif virus corona. Selain itu, Stefano Sensi juga harus absen setelah menerima kartu merah pada laga sebelumnya.

Baca Juga:

Rangkuman Lengkap Bursa Transfer Musim Panas Serie A 2020-2021

10 Tim Serie A Terboros pada Musim Panas 2020, AC Milan Tak Terlihat Batang Hidungnya

Alessio Romagnoli Pulih, AC Milan Semakin di Atas Angin Jelang Derby della Madonnina

Derby della Madonnina

Dengan keterbatasan pemain, Conte perlu cermat dalam mengatur strategi. Sang juru taktik menilik kondisi pemain yang tersedia dan menyesuaikan dengan permainan Milan. Apalagi, sejumlah pemain penting Inter baru saja melakoni laga internasional.

Berikut ini adalah tiga alternatif taktik yang bisa digunakan Inter Milan pada derby della Madonnina:

Inter Milan (3-4-1-2)

Inter Milan

Formasi 3-4-1-2 adalah andalan Antonio Conte di Inter Milan pada musim ini. Dengan skema tersebut, Inter menemukan keseimbangan dalam menyerang dan bertahan.

Pada formasi ini, posisi tiga pemain belakang bisa ditempati Stefan de Vrij, Danilo D'Ambrosio, dan Aleksandar Kolarov. Posisi Kolarov dapat digantikan Alessandro Bastoni jika sang pemain telah dinyatakan negatif virus corona jelang pertandingan. Selain itu masih ada Andrea Ranocchia di bangku cadangan.

Beralih ke sektor gelandang, Inter dapat menduetkan Arturo Vidal dengan Nicolo Barella. Selain itu, masih ada Marcelo Brozovic yang bisa bermain sebagai pengatur tempo pertandingan.

Dari sektor sayap, dengan pemain yang tersedia, posisi Achraf Hakimi dan Ivan Rakitic akan sulit digantikan. Namun, Perisic wajib disiplin ketika bertahan karena Milan punya pemain sayap yang cepat.

Absennya Stefano Sensi membuat peluang besar bagi Christian Eriksen untuk tampil. Eks Tottenham Hotspur itu sedang dalam penampilan terbaik setelah mengemas dua gol bersama tim nasional Denmark.

Pada lini depan, duet Romelu Lukaku dan Lautaro Martinez diprediksi masih menjadi andalan. Keduanya juga tampil impresif bersama tim nasional masing-masing.

Trivia Sepak Bola Inter Milan AC Milan Serie a Breaking News
Ditulis Oleh

Johan Kristiandi

Experienced Journalist with a work history in the online media industry of more than 7 years.
Posts

18.136

Berita Terkait

Inggris
Dihujani Hujatan, Gabriel Martinelli Minta Maaf
Penyerang Arsenal Gabriel Martinelli telah meminta maaf kepada bek Liverpool Conor Bradley.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Dihujani Hujatan, Gabriel Martinelli Minta Maaf
Inggris
Sepakat, Arsenal Ikat Bukayo Saka dengan Kontrak Baru hingga 2031
Arsenal berhasil memagari bintang mereka Bukayo Saka dengan kontrak baru berdurasi lima tahun.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Sepakat, Arsenal Ikat Bukayo Saka dengan Kontrak Baru hingga 2031
Inggris
Luis Enrique Jadi Nama Baru di Bursa Pelatih Manchester United
Manchester United dikabarkan memasukkan Luis Enrique dalam daftar kandidat pelatih baru. Isu hengkang dari PSG bikin spekulasi kian panas.
Johan Kristiandi - Jumat, 09 Januari 2026
Luis Enrique Jadi Nama Baru di Bursa Pelatih Manchester United
Ragam
5 Pemain dari Strasbourg yang Dapat Dibawa Liam Rosenior ke Chelsea
Chelsea akan memulai era baru bersama Liam Rosenior yang dikontrak selama enam setengah tahun. Ada pemain dari Strasbourg yang dapat dibawa olehnya, siapa saja?
Arief Hadi - Jumat, 09 Januari 2026
5 Pemain dari Strasbourg yang Dapat Dibawa Liam Rosenior ke Chelsea
Inggris
Sam Allardyce Klaim Hanya Carlo Ancelotti yang Bisa Menyelamatkan Manchester United
Sam Allardyce menilai hanya Carlo Ancelotti yang mampu membenahi Manchester United. Ia menyoroti kualitas manajemen manusia sang pelatih.
Johan Kristiandi - Jumat, 09 Januari 2026
Sam Allardyce Klaim Hanya Carlo Ancelotti yang Bisa Menyelamatkan Manchester United
Inggris
Pilihan Mengerucut ke Dua Nama, Manchester United Sudah Tentukan Waktu Pengumuman Pelatih Baru
Manchester United dikabarkan mengerucutkan pilihan pelatih interim ke dua nama. Waktu pengumuman mulai terungkap usai laga akhir pekan.
Johan Kristiandi - Jumat, 09 Januari 2026
Pilihan Mengerucut ke Dua Nama, Manchester United Sudah Tentukan Waktu Pengumuman Pelatih Baru
Inggris
Resmi Gabung Manchester City, Antoine Semenyo Punya Janji yang Berbahaya untuk Rival
Antoine Semenyo mengaku siap berkembang setelah bergabung dengan Manchester City. Sang penyerang berjanji memberi dampak besar di paruh musim.
Johan Kristiandi - Jumat, 09 Januari 2026
Resmi Gabung Manchester City, Antoine Semenyo Punya Janji yang Berbahaya untuk Rival
Liga Indonesia
Tanpa Chant Rasis, Viking Siap Pertontonkan Koreo Termahal di Laga Persib vs Persija
Ketua Umum VPC, Tobias Ginanjar Sayidina mengatakan koreo itu sebagai bentuk dukungan kepada timnya agar bisa mengalahkan Persija Jakarta.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 09 Januari 2026
Tanpa Chant Rasis, Viking Siap Pertontonkan Koreo Termahal di Laga Persib vs Persija
Liga Indonesia
Persija Terus Berinovasi, Luncurkan Produk Reksa Dana Pendapatan Tetap
Persija resmi meluncurkan produk reksa dana pendapatan tetap bernama Persija Supergoal.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 09 Januari 2026
Persija Terus Berinovasi, Luncurkan Produk Reksa Dana Pendapatan Tetap
Italia
Berita Transfer Inter Milan: Juventus Ganggu Rencana Rekrut Tarik Muharemovic, Davide Frattesi Diincar Klub Inggris
Juventus mengganggu rencana Inter Milan merekrut Tarik Muharemovic. Sementara Davide Frattesi diminati Nottingham Forest dan Galatasaray.
Johan Kristiandi - Jumat, 09 Januari 2026
Berita Transfer Inter Milan: Juventus Ganggu Rencana Rekrut Tarik Muharemovic, Davide Frattesi Diincar Klub Inggris
Bagikan